Berapakah ukuran lapangan bola voli standar

Berapakah ukuran lapangan bola voli standar
Pemain Prancis Jean Patry dan Barthelemy Chinenyeze dari Argentina di semifinal bola voli putra Olimpiade Tokyo, 5 Agustus 2021. REUTERS/Carlos Garcia Rawlins

TEMPO.CO, Jakarta - Bola voli adalah olahraga yang dimainkan dua grup yang masing-masing berlawanan. Tiap-tiap grup memiliki enam pemain. Dilansir dari jurnal.unsil.ac.id, sejarah awal olahraga bola voli ini diciptakan William G. Morgan pada 1895. Ia seorang pembina pendidikan jasmani pada organisasi Young Men’s Christian Association (YMCA) di kota Massachusetts, Amerika Serikat.

Pada mulanya, pemainan bola voli ini diberi nama mintonete, tujuan awalnya untuk mengembangkan kebugaran jasmani pada tubuh. Kemudian, lambat laun permainan ini di ubah lagi namanya menjadi volleyball yang artinya melakukan voli bola secara bergantian.

Lalu, pada 1847, untuk pertama kalinya permainan bola voli berhasil dipertandingkan di Polandia. Kemudian disusul pada 1892, organisasi Young Men’s Christian Association (YMCA ) berhasil mengadakan kejuaraan nasional bola voli perdana di Amerika Serikat.

Sejak saat itu, eksistensi olahraga bola voli semakin berkembang di mana-mana sehingga pada tahun 1948 dibentuklah sebuah organisasi bola voli dunia dengan nama IVBF (International Volley Ball Federation ) yang beranggotakan 15 negara dan mempunyai pusat di Kota Paris, Prancis.

Ukuran Lapangan Bola Voli

Kemudian ada pula ketentuan-ketentuan mengenai olahraga bola voli ini. Ketentuan-ketentuan itu tentunya bersifat teknis seperti panjang lapangan, lebar lapangan, dan lain sebagainya. Untuk ukuran lapangan bola voli sendiri tentunya mempunyai standardisasi internasional.

Penjelasan secara rinci mengenai ukuran lapangan bola voli adalah sebagai berikut:

  1. Luas dari lapangan bola voli yaitu 162 m² (18 m x 9 m)
  2. Ukuran Panjang lapangan yaitu 18 m.
  3. Ukuran Lebar lapangan yaitu 9 m.
  4. Ukuran Lebar garis serang yaitu area yang dekat dengan net, 3 m.
  5. Untuk daerah clearance yaitu area menghalau bola yang di bagian belakangnya 3-8 m. Dan di bagian sampingnya yaitu 3-5 m.

Bila ditotal semuanya maka jumlah pasti untuk ukuran lapangan bola voli secara keseluruhan adalah 18 meter panjangnya dan 9 meter untuk lebarnya.

PRIMANDA ANDI AKBAR

Baca: Keunikan Venue Voli untuk PON XX Papua 2021

Permainan bola voli merupakan jenis permainan yang termasuk permainan yang populer dan banyak digemari masyarakat terutama di Indonesia dan penjuru dunia.

Jadi kita tidak heran jika permainan bola voli ini ada di berbagai turnamen seperti ajang Olimpiade, Sea Games, dan lain sebagainya.

Hal terpenting dalam permainan bola voli tentunya adalah lapangan bola voli. Ukuran lapangan voli memiliki ketentuan berdasarkan standar nasional atau Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia atau PBVSI dan standart internasional yang sesuai dengan Federation Internationale De Volleyball atau FIVB.

Nah, berikut ini kita akan membahas tentang ukuran lapangan bola voli beserta komponennya lengkap dengan gambar dan keterangannya.

Apa Itu Lapangan Voli?

Berapakah ukuran lapangan bola voli standar
Sumber: VOI

Lapangan voli merupakan sebuah tempat yang dimana untuk melakukan pertandingan atau permainan, lapangan voli sendiri dapat berupa matras dapat pula berasal dari tanah biasa.

Selain itu lapangan voli juga terbagi manjadi 2 jenis yakni lapangan voli khusus putra dan lapangan voli khusus putri, dan kedua lapangan tersebut juga memiliki perbedaan.

Perbedaan ukuran berbeda untuk permainan putra dan putri, untuk voli putra berkisar 18 x 9 M sedangkan pada putri kisaran 16 x 7 M.

Ukuran Lapangan Bola Voli

Sesuai ketentuan dan peraturan yang ada, setiap lapang voli resmi harus memenuhi persyaratan baik dari ukuran lapanganya maupun fasilitasnya.

Adapun untuk ukuran lapangan voli sesuai standar nasional dan internasionalnya, adalah sebagai berikut ini:

  1. Panjang lapangan bola voli: 18 m.
  2. Lebar lapangan bola voli: 9 m.
  3. Lebar garis lapangan: 5 cm.
  4. Panjang garis lapangan bola voli: 3 m.
  5. Daerah servis lapangan bola voli: 3 m.
  6. Luas lapangan bola voli: 162 meter² atau 18m x 9m.

Ukuran lapangan bola voli tersebut biasa digunakan dalam standar tingkat nasional maupun internasional.

Jadi ukuran tersebut tidak ada perbedaan antara Indonesia maupun luar negeri karena memiliki standar dan ketentuan yang sama.

Baca Juga: Informasi Lengkap Genteng Metal

Ukuran Net Bola Voli

Sesuai standar nasional dan internasional, selain ukuran lapangan, ukuran net juga perlu diperhatikan agar sesuai dengan standar Federation Internationale De Volleyball (FIVB).

Adapun ukuran net yang harus dipenuhinya adalah sebagai berikut ini:

  1. Untuk tim putra, tinggi net bola voli: 2,43 m.
  2. Untuk tim putri, tinggi net bola voli: 2,24 m.
  3. Lebar net bola voli: 1 m.
  4. Panjang net bola voli: 9 m.
  5. Tinggi net bola voli: 2,55 m.
  6. Jarak antara tiang net dengan garis tepi: 0,5 – 1 m.
  7. Tinggi antenna net bola voli: 80 cm di atas net
  8. Pita samping net bola voli: 5 cm (dengan panjang 1 meter)
  9. Ukuran mata jala net bola voli (berbentuk persegi): 10 cm (10 sentimeter)

Ukuran Bola Voli

Setiap bola voli tentu memiliki ukuran tersendiri, seperti halnya dengan ukuran bola voli standar nasional bola voli biasa.

Adapun ukuran bola voli standart Federation Internationale De Volleyball (FIVB), adalah sebagai berikut ini:

  1. Diameter bola: 18 – 20 cm
  2. Keliling bola: 65 – 67 cm
  3. Tekanan pada bola voli: “0.30 – 0.325 kg/cm² atau 294.3 – 318.82 atau 4.26 – 4.61 hPa/psi“
  4. Berat bola : 260 – 280 gram

Semua ukuran dan ketentuan tersebut merupakan ukuran yang sudah di sesuaikan dengan standar nasionalnya yakni Federation Internationale De Volleyball (FIVB).

Jika semua lapang nasional sudah memenuhi persyaratan nasionalnya maka lapangan siap dan bisa digunakan untuk pertandingan dalam ajang olimpiade atau yang lainya.

Baca Juga: Jumlah Pemain Bola Voli

Ukuran Lapangan Bola Voli Mini

Ukuran lapangan bola voli mini memiliki ukuran yang berbeda dengan ukuran lapangan standar nasional karena hanya digunAkan anak-anak.

Ukurannya memang terbilang lebih kecil dibanding ukuran lapangan standar nasional. Adapun untuk ukuran lapangan bola voli mini adalah sebagai berikut ini:

  1. Tinggi net putra : 2,1 meter.
  2. Tinggi net putri : 2 meter.
  3. Panjang bola voli mini : 12 meter.
  4. Lebar bola voli mini : 6 meter.

Baca Juga: Desain Meja Makan Minimalis dengan 4 Kursi

Contoh Gambar Lapangan Bola Voli Indoor

Lapangan bola voli indoor merupakan sebuah lapangan yang biasa dipakai untuk melakukan pertandingan voli. Adapun gambar dan penjelasanya simak tutorial berikut ini:

Baca Juga: Mengetahui Jumlah Pemain Sepak Bola Dan Penjelasanya

Adapun untuk penjelasan mengenai lapangan voli pantai adalah sebagai berikut ini:

Perlu dingat bahwa permukaan lapangan bola voli harus dibuat datar atau juga bisa horizontal. Dengan demikian, risiko para pemain terjatu saat bertanding dan cidera di lapangan dapat diminimalisir.

Baca Juga: Tips Desain Kamar Mandi

Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi kita semua baik untuk mengerjakan tugas maupun untuk sekedar menambah wawasan seputar ukuran lapangan voli, ukuran lapangan bola voli, gambar lapangan bola voli, tinggi net bola voli, ukuran lapangan volly, dan ukuran bola voli.

Temukan pilihan rumah terlengkap seperti pada perumahan Synthesis Huis di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Editor: Daisy