Supaya dapat mengenali diri dengan baik remaja harus

Sumber Gambar : Merdeka.com

Msolusi.id –  Potensi diri merupakan sebuah kemampuan seseorang yang mempunyai kemungkinan untuk dapat dikembangkan menjadi lebih baik. Potensi yang ada pada diri manusia merupakan anugrah dari Tuhan sehingga tugas manusia adalah untuk mengenali potensi diri sendiri. Tak jarang kesalahan atau gagalnya dalam memilih jalan karir atau sekolah karena tidak tahunya minat dan bakat serta potensi diri yang dimiliki masing-masing personal. Beberapa cara mengenali potensi diri agar menjadi sebuah prestasi yaitu:

  1. Kenali Potensi Diri Sendiri

 Cara pertama yang harus anda lakukan adalah mengenali potensi diri sendiri, dimana anda harus mengetahui bidang apa saja yang anda     senangi, sesuatu yang jika anda lakukan anda menjadi lebih bersemangat.

  2. Cari tahu kepandaian anda

 Mencari tahu kepandaian apa yang anda miliki merupakan salah satu cara untuk bisa mengetahui potensi diri yang ada dalam diri anda.   Terkadang hal tersebut bersebrangan dengan yang kita inginkan, misalnya anda ternyata berbakat menjadi seorang penulis, namun anda   tidak merasa senang ketika belajar menulis. Hal ini mungkin terpengaruh berbagai faktor, misalnya cara belajar yang salah atau mungkin   faktor lainnya. Dengan tahu kepandaian anda maka anda bisa bersosialisasi.

  3. Kenali kelebihan dan kekurangan diri

 Untuk bisa dengan mudah menggali potensi diri, Anda juga perlu mengenali kelebihan dan kekurangan Anda sendiri. Mulailah dengan   membuat daftar berisi kelebihan dan kekurangan. Lalu amati dan pahami kekuatan dan kelemahan Anda, agar Anda tahu di mana potensi   sesungguhnya.

 Jika Anda kesulitan membuat daftar kelebihan dan kekurangan, Anda bisa bertanya kepada orang lain. Dengan demikian, kemungkinan   besar Anda akan menemukan hal-hal yang selama ini tidak pernah Anda sadari.

 Namun jangan mudah tersinggung ketika orang lain menunjukkan di mana kekurangan Anda. Tak ada seorangpun yang sempurna. Jadi   belajarlah menerima masukan dengan lapang dada untuk perbaikan diri di masa depan.

   4. Berani menghadapi kegagalan

 Maksimalkan kekuatan mental dengan berani menghadapi kegagalan. Banyak orang menganggap kegagalan sebagai akhir sebuah       perjuangan, padahal kegagalan sebenarnya adalah awal sebelum datangnya keberhasilan itu sendiri. Cara kita menyikapi kegagalan itulah   yang akan menentukan seberapa suksesnya kita.

 5. Coba hal-hal baru

Untuk optimalisasi potensi diri, jangan takut mencoba hal-hal baru. Mungkin saja diantara hal-hal yang Anda pelajari itu, terletak kekuatan Anda sesungguhnya. Maka dari itu, jangan ragu membuka wawasan dan pengetahuan akan banyak hal di sekitar Anda.

Berani mencoba hal-hal baru juga membawa manfaat yang positif, seperti :

·         Mampu mengatasi ketakutan

·         Memicu kreativitas

·         Mendapatkan teman atau relasi yang baru

·         Menghargai diri sendiri

Ingin sukses? Jangan batasi potensi diri. Tidak ada kesuksesan tanpa berani mencoba hal-hal yang baru.

 6. Jangan takut berbeda

Memiliki potensi diri atau kemampuan yang berbeda dengan orang lain, biasanya akan mengecilkan nyali Anda. Jangan ragu menunjukkan dan mengembangkannya selama itu positif. Nyatanya terlihat unik itu menyenangkan loh. Berani berbeda akan berdampak positif bagi Anda, karena Anda akan terus mengembangkan potensi diri dan berani menjadi diri sendiri.

 7. Perluas wawasan Anda

Untuk dapat mengembangkan potensi diri, Anda harus mau terus belajar dan memperluas wawasan. Jangan merasa sudah terbaik dalam satu hal, Anda harus punya sikap rendah hati agar bisa berprestasi.

Perluas wawasan dengan segala macam informasi bermanfaat yang ada di sekitar Anda. Pada era digital ini, mendapatkan informasi tentu sangat mudah karena adanya internet. Manfaatkan kemudahan itu dan jangan ragu mengembangkan potensi diri semaksimal mungkin untuk meraih impian.

 8. Bergabung dengan komunitas

Berkumpul dengan orang-orang positif dalam komunitas tertentu, akan memberi semangat bagi Anda untuk terus berkembang. Anda akan menemukan banyak inspirasi dan motivasi dari para anggota komunitas. Anda pun bisa menjadi sumber inspirasi mereka.

Saling menguatkan, saling memberi saran dan berbagi pengalaman adalah keuntungan-keuntungan bergabung dalam komunitas. Anda pun tak merasa berjuang sendiri, karena banyak orang siap mendukung Anda.

 9. Tentukan tujuan hidup

Tentukan tujuan hidup  jangka waktu pendek maupun jangka panjang secara realistis. Realistis maksudnya yang sesuai dengan kemampuan dan kompetensi anda. Menentukan tujuan yang jauh boleh aja asal diikuti oleh semangat untuk mencapainya.

10. Memaafkan Diri Sendiri 

 Dalam setiap proses sudah pasti akan ada saja hal yang menjadi masalah dan penghambat anda untuk mengembangkan potensi dalam   diri yang terkadang membuat anda marah, sedih bahkan kecewa pada diri sendiri.

 Hal ini sebenarnya bukanlah masalah besar jika anda masih bisa memaafkan diri sendiri setelah apa yang sudah terjadi, penting untuk   anda pahami bahwa yang namanya berproses sudah pasti akan selalu ada masalah dan hambatan. Namun hal yang paling penting adalah   anda bisa memaklumi semua itu dan menerima serta memaafkan diri untuk menjadi lebih baik. 

11. Banyak membaca, melihat dan merasakan

 Dengan begitu akan banyak informasi dan pengetahuan yang bertambah. Bacaan dan tontonan yang kita sukai itu bisa jadi adalah sebuah   potensi. Jika anda suka membaca perkembangan dunia komputer, internet dan semacamnya. Anda bisa menjadi ahlinya, asalkan terus   konsisten dan tekun  untuk menambah pengetahuan.

12. Menghargai diri sendiri

 Menghargai diri sendiri bisa menjadi cara untuk menemukan potensi diri. Menghargai diri sendiri bisa membantu anda untuk menemukan   siapa diri anda dan jati diri anda. Potensi diri baru bisa diketahui jika anda menghargai dan mendengarkan apa yang sebenarnya anda   inginkan atau anda bisa menghargai diri sendiri. 

13. Mengasah Potensi Diri

 Ibaratkan pisau jika terus di asa maka akan semakin tajam, sama halnya dengan potensi diri anda. Jadi jika anda sudah mengenali potensi   diri anda selanjutnya, anda asah potensi diri anda sehingga bisa maksimal. 

Potensi diri itu harus digali, tidak ada manusia yang lahir ke dunia langsung menjadi ahli di bidang tertentu. Semua harus diraih dengan proses. Jika anda sudah tahu potensi diri anda, itulah modal kesuksesan. Jika anda bisa mengembangkan potensi anda menjadi prestasi, kesuksesan sudah menanti.

~Semoga bermanfaat~

Mengenal diri sendiri adalah hal yang sangat penting karena pada dasarnya, sebelum kita mengenal orang lain dalam hidup kita, hal yang pertama kita harus lakukan adalah mengenal diri sendiri. Ada sebuah pepatah yang mengatakan

“Mengenal diri sendiri jauh lebih sukar daripada ingin mengetahui kepribadian orang lain. Sebab itu, kenalilah dirimu sebelum mengenal pribadi orang lain.” (Buya Hamka)

Dari pepatah Buya Hamka ini kita dapat menyadari, bahwa mengenal diri sendiri rasanya sangat sulit untuk dilakukan daripada mengetahui kepribadian orang lain. Memang sulit untuk berproses mengenal diri sendiri, tetapi jika Sunners mau menyediakan waktu dan niat berusaha melakukannya, maka akan menjadi sebuah pengalaman yang sangat berharga dalam hidup Sunners. Memahami diri sendiri bisa menjadi awal mula perjalanan menuju kehidupan yang lebih bahagia dan terarah ke tujuan yang ingin kalian capai dan impikan.

Dengan mengenal dan memahami diri sendiri, seseorang akan mengetahui tujuan hidupnya. Dengan mengetahui tujuan hidupnya, seseorang akan menyadari kemampuan sesungguhnya dan tahu bagaimana menggunakannya untuk menggapai tujuan tersebut. Dengan demikian, ia mampu menemukan makna dari hidupnya.

Nah Sunners, yuk kita simak beberapa Cara Mengenali Diri Sendiri dan beberapa manfaatnya.

  1. Ketahui kelebihan dan kelemahan diri

Supaya dapat mengenali diri dengan baik remaja harus

Untuk mengetahui diri kalian agar lebih baik, penting untuk memahami dan mengetahui apa yang menjadi kelebihan dan kelemahan diri kalian sendiri. Dengan mengetahui kelebihan diri, akan menjadikan sebuah motivasi hidup kalian untuk lebih mencapai tujuan kalian sesuai dengan kelebihan yang dimiliki. Tidak hanya termotivasi untuk mencapai tujuan, tetapi juga akan semangat untuk mengasah kelebihan dan bidang yang kalian kuasai. Lalu, mengenal kelemahan diri kalian akan menjadi bahan evaluasi diri untuk menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya.

  1. Kejujuran terhadap diri sendiri

Supaya dapat mengenali diri dengan baik remaja harus

Seringkali bersikap jujur kepada diri sendiri terasa menyakitkan. Mengenali diri sendiri adalah belajar untuk menilai dan memahami diri sendiri tanpa dibebani prasangka, harapan, ketakutan dan perasaan-perasaan lain. Dengan demikian, menerima berbagai aspek yang membentuk diri seperti identitas, kepribadian, dan keberadaan kalian. Jujur terhadap diri sendiri bertujuan untuk membantu kalian mengetahui semua kepribadian yang kalian punya, bukan semata-mata untuk mengkritik diri sendiri.

  1. Memiliki visi dan misi dalam hidup

Supaya dapat mengenali diri dengan baik remaja harus

Semua orang memiliki tujuan yang berbeda-beda. Berangkat dari tujuan seseorang, terciptalah sebuah visi dan misi hidup yang menjadi sebuah pandangan untuk mencapai tujuan di masa mendatang yang mencakup impian, harapan, dan cita-cita. Adanya visi dan misi dalam diri seseorang, akan menjadi hal penting yang menjembatani pencapaian atau tujuan menjadi lebih terarah dan terukur bagi hidup seseorang. Apapun halnya, dalam kehidupan tidak luput dari kata gagal dan berbagai macam rintangan lainnya. Dengan visi misi yang sudah dibangun dalam diri seseorang. Maka apapun kegagalan yang terjadi akan menjadi batu loncatan untuk menggapai tujuan atau target hidup di masa depan kita.

  1. Dengarkan suara hati terdalam

Supaya dapat mengenali diri dengan baik remaja harus

Suara hati pada dasarnya adalah bentuk deskripsi dari perasaan dan keyakinan diri kalian. Ketika hal yang membuatmu senang ataupun sedih, suara hati seolah akan berbicara menyampaikan perasaan hati kalian di saat itu. Dengarkanlah suara hati kalian dan deskripsikan suara hati yang muncul tersebut adalah pikiran positif atau negatif. Pikiran positif atau negatif mencerminkan bagaimana diri kalian. Ketika kalian berfikiran negatif, berhentilah untuk terjebak dalam pikiran tersebut dan berusahalah untuk berfikir positif sebisa mungkin. Dengan belajar mendengarkan suara hati terdalam, maka motivasi untuk memperbaiki diri dan selalu berfikir positif akan selalu tertanam dalam pikiran kalian.

Manfaat mengenal diri sendiri

Supaya dapat mengenali diri dengan baik remaja harus

  1. Mampu menentukan tujuan hidup

Dalam kehidupan seseorang, pasti memiliki banyak pilihan untuk masa depannya. Jika kita sudah mengenali dan memahami diri sendiri, tentu akan jauh lebih mudah dalam menentukan pilihan yang tepat untuk masa mendatang. 

Ketika sudah memahami dan mengenali diri sendiri, otomatis kalian akan mengetahui kelebihan dan kekurangan yang kalian miliki. Dari hal tersebut, secara tidak langsung kita akan menerima dan menghargai apapun yang dimiliki oleh diri kita. 

  1. Mampu menghargai pribadi orang lain

Kepribadian yang kita miliki pasti berbeda dengan kepribadian orang lain. Ketika kita sudah mengenal diri sendiri, kita pasti menghargai diri kita sendiri. Tidak terkecuali kepribadian orang di sekitar kita. Dengan demikian, kita akan mudah menghargai dan dapat mengenal baik orang lain.

  1. Lebih mengenal potensi dalam diri

Dalam proses mengenal dan memahami diri sendiri, kita akan menemukan beberapa potensi yang ada dalam diri kita. Dengan begitu, kita dapat mengasah potensi yang ada untuk menjadi lebih baik dari sebelumnya.

Untuk mengenali diri kita sendiri diperlukan waktu dan membutuhkan tekad yang kuat untuk menghargai apa adanya diri kita. Kita tidak akan bisa menghargai orang lain dan mengenal orang lain sebelum memahami diri kita sendiri. Salam kenal dengan diri sendiri.

Fais Fadhila – Universitas Negeri Jakarta