jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

Pengertian Nizab Adalah – Arti zakat adalah suci, berkat, bersih, berkembang dan baik. Bisa dikatakan zakat karena mengembangkan dan menjauhkan harta yang telah diambil zakatnya dari bahaya. Dalam zakat terdapat kadar yang telah ditetapkan dan dikenakan atas harta-harta yang dikeluarkan zakatnya pada setiap tahun apabila jumlah harta yang dimiliki itu sampai nisabnya.

Pengertian Nisab Adalah?

Secara umum yang dimaksud dengan Pengertian Nisab adalah batas nilai kekayaan yang dikenakan zakat. Selain itu, menurut definisi yang disampaikan dalam Wikipedia, arti nisab adalah jumlah batasan kepemilikan seorang Muslim selama satu tahun untuk wajib mengeluarkan zakat.

Dari penjelasan diatas, maka bisa dikatakan bahwa Nisab adalah jika seseorang itu telah memiliki kekayaan dengan nilai yang ditentukan, maka seseorang itu sudah wajib untuk dikenakan zakat. Perlu diketahui bersama bahwa dalam membahas tentang zakat tidak hanya seputar tentang Nisab saja, melainkan juga tentang haul dan kadar zakat. Arti kata haul adalah masa pemilikan harta/ kekayaan untuk menghitung (mengeluarkan) zakat. Sedangkan yang dimaksud dengan kadar zakat adalah jumlah yang harus dikeluarkan.

Pelaksanaan dari masing-masing jenis zakat berbeda-beda begitupula bergantung dari nisab dan haulnya maka seperti itulah kadar zakat yang harus dikeluarkannya. Berikut ini akan dijelaskan nisab zakat itu:

Nishab kerbau dan kuda disetarakan dengan nishab sapi yaitu 30 ekor. Artinya jika seseorang telah punya sapi (kerbau/kuda), maka ia telah terkena wajib zakat.

2. Nisab Kambing/ Domba

Nishab kambing/domba adalah 40 ekor, jadi orang punya 40 ekor kambing atau domba maka ia telah terkena wajib zakat.

3. Nisab Ternak Unggas dan Perikanan

Untuk ternak unggas seperti ayam, bebek, burung, dll dan perikanan tidak berdasarkan jumlahnya seperti sapi, kambing, dan unta. Melainkan untuk nisab ternak unggas dan perikanan ditentukan dari skala usaha.

4. Nisab Unta

Nishab unta adalah 5 ekor, maksudnya jika seseorang itu punya 5 ekor unta maka ia wajib zakat. Selanjutnya zakat itu bertambah, jika jumlah unta yang dimilikinya juga bertambah.

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

6. Nisab Emas, Perak dan Logam Mulia Serta Permata

Untuk Nisab emas, logam mulia dan permata adalah 94 gram yang artinya jika seseorang telah mempunyai 94 gram yang haulnya setahun maka kadar zakatnya adalah 2,5%. Untuk Perak, Nisabnya adalah 672 gram yang masa kepemilikan hartanya (haul) dalam setahun itu kadar zakatnya adalah 2,5%.

7. Nisab perusahaan dan perdagangan

Untuk zakat perusahaan dan perdagangan, nisabnya adalah 94 gram dengan haul satu tahun dan kadar zakatnya 2,5%.

8. Zakat Profesi

Sedangkan untuk zakat profesi itu mempunyai nisab senilai 94 gram emas yang haulnya satu tahun dengan kadar zakat 2,5%.

Cara Menghitungnya Adalah?

Contohnya adalah ketika si A berpenghasilan Rp 5.000.000,- setiap bulan dan kebutuhan pokok perbulannya Rp 3.000.000,- maka untuk besar zakat yang dikeluarkannya adalah 2,5 % x 12 x Rp 2.000.000,- atau sebesar Rp 600.000,- per tahun atau Rp 50.000,- per bulan

Demikianlah informasi mengenai topik yang berjudul Jelaskan Pengertian Nisab? Ini Arti & Ukurannya Dalam Zakat. Semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi kita semua. Sekian dan terima kasih. Salam berbagi teman-teman.

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

1. Pengertian Nisab

Nisab adalah batasan kepemilikan harta seseorang yang diwajibkan untuk membayar zakat. Apabila seseorang memiliki harta yang telah mencapai nisab maka ia wajib berzakat. Sebaliknya, seseorang tidak wajib zakat apabila hartanya tidak mencapai nisab.

Nisab dan kadar zakat setiap jenis zakat tentu berbeda-beda. Pelajari selengkapnya tentang macam-macam zakat dan nisabnya.

2. Nisab Zakat Emas dan Perak atau Harta Simpanan

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

Nisab emas dan perak adalah 20 dinar (85 gram emas murni) dan perak adalah 200 dirham (setara 595 gram perak). Artinya, apabila seseorang telah memiliki emas atau perak sebesar 20 dinar atau 200 dirham dan sudah memilikinya selama setahun, maka ia terkena kewajiban zakat sebesar 2,5%.

Demikian juga jenis harta yang merupakan harta simpanan dan dapat dikategorikan dalam emas dan perak, seperti uang tunai, tabungan, cek, saham, surat berharga ataupun bentuk lainnya. Nisab dan kadat zakat nya sama dengan ketentuan emas dan perak. Artinya, jika seseorang memiliki bermacam-macam bentuk harta dan jumlah akumulasinyalebih besar atau sama dengan nisab (85 gram emas), ia telah tekena kewajiban zakat sebesar 2,5%.

Contoh perhitungan nishab zakat emas, perak dan harta simpanan:

Seseorang memiliki harta kekayaan setelah satu tahun sebagai berikut:

  1. Tabungan, deposito, obligasi Rp 100.000.000,-
  2. Uang tunai (di luar kebutuhan pokok)Rp 5.000.000,-
  3. Perhiasan emas (berbagai bentuk) 150 gram
  4. Utang jatuh tempo Rp 5.000.000,-

Perhiasan emas yang digunakan sehari-hari atau sewaktu-waktu tidak wajib dizakati, kecuali melebihi jumlah maksimal perhiasan yang layak zakat. Jika seseorang layak memakai perhiasan maksimal 50 gram, maka yang wajib dizakati hanyalah perhiasan yang melampaui 50 gram, yaitu 100 gram.

Baca Juga: SELENGKAPNYA TENTANG HUKUM ZAKAT EMAS DAN PERHIASAN

Dengan demikian, jatuh tempo harta yang wajib dikeluarkan zakatnya adalah sebagai berikut:

  1. Tabungan, deposito, obligasi, Rp 100.000.000,-
  2. Uang tunai Rp 5.000.000,-
  3. Emas (150 – 50 = 100 gram) @Rp 350.000 x 100 gram Rp 35.000.000,- ————————————————–

    Jumlah Rp 140.000.000,-

  4. Utang jatuh tempo Rp (5.000.000) ————————————————– Saldo Rp 135.000.000,- Besar zakat yang harus dikeluarkan:

    2,5 % x Rp 135.000.000,- = Rp 3.375.000

3. Nishab Zakat Harta Perniagaan

Harta perniagaan adalah harta yang disiapkan untuk diperjualbelikan, baik dikerjakan oleh individu maupun kelompok atau syirkah (PT, CV, PD, FIRMA). Azas pendekatan zakat perniagaan adalah sebagai berikut:

  1. Mayoritas ahli fikih sepakat bahwa nisab zakat harta perniagaan adalah sepadan dengan 85 gram emas atau 200 dirham perak.
  2. Ketetapan bahwa nilai aset telah mencapai nisab ditentukan pada akhir masa haul sesuai dengan prin- sipindependensi tahun keuangan sebuah usaha.
  3. Zakat ini dihitung berdasarkan asas bebas dari semua kewajiban keuangan.
  4. Kadar zakat yang harus dikeluarkan adalah 1/40 dari nilai aset pada akhir tahun atau sama dengan 2,5%.

Baca Juga: CARA MENGHITUNG ZAKAT BARANG DAGANGAN

4. Nishab Zakat Perusahaan

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

Nisab dan kadar zakat perusahaan dianalogikan dengan wajib zakat perniagaan, yaitu 85 gram emas. Adapun kadar zakatnya adalah 2,5% dari aset wajib zakat yang dimiliki perusahaan selama masa satu tahun.

Cara menghitung zakat perniagaan atau perusahaan Kekayaan yang dimiliki badan usaha tidak lepas dari salah satu atau lebih dari tiga bentuk di bawah ini:

  1. Kekayaan dalam bentuk barang.
  2. Uang tunai/bank.
  3. Piutang.

Maka, yang dimaksud harta perniagaan yang wajib dizakati adalah ketiga bentuk harta tersebut dikurangi dengan kewajiban perusahaan, seperti utang yang harus dibayar (jatuh tempo) dan pajak.

Contoh perhitungan zakat perusahaan:

Sebuah perusahaan meubel pada tutup buku per 31 Desember 2010 dalam kondisi keuangan sebagai berikut:

  1. Stock meubel 10 set seharga Rp 80.000.000,-
  2. Uang tunai/bank Rp 20.000.000,-
  3. Piutang Rp 5.000.000,- ————————————————–

    Jumlah Rp 105.000.000,-

  4. Utang dan pajak Rp (5.000.000) ————————————————–

    Saldo Rp 100.000.000,-

Besar zakat yang harus dibayarkan:
2,5% x Rp 100.000.000,- = Rp 2.500.000,-

5. Nisab Zakat Hasil Pertanian

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

Nisab hasil pertanian adalah 5 wasq atau setara dengan 653 kg. Apabila hasil pertanian tersebut termasuk makanan pokok, seperti beras, jagung, gandum, dan kurma, nisabnya adalah 653 kg dari hasil pertanian tersebut. Tetapi jika hasil pertanian itu selain makanan pokok, seperti buah-buahan, sayur-sayuran, daun, dan bunga, nisabnya disetarakan dengan harga nisab dari makanan pokok yang paling umum di daerah (negeri) tersebut, mi-salnya untuk Indonesia adalah beras.

Kadar zakat untuk hasil pertanian, apabila diairi dengan air hujan, sungai, atau mata air adalah 10%, tetapi apabila hasil pertanian diairi dengan disirami atau irigasi (ada biaya tambahan), zakatnya adalah 5%.

Dari ketentuan ini dapat dipahami bahwa pada tanaman yang disirami (irigasi), zakatnya adalah 5%. Artinya, 5% yang lainnya dialokasikan untuk biaya pengairan. Imam az-Zarkani berpendapat, apabila pengelolaan lahan pertanian diairi dengan air hujan (sungai) dan disirami (irigasi) denganperbandingan 50:50, zakatnya adalah 7,5% (3/4 dari 10%).

Pada sistem pengairan saat ini biaya tidak sekadar air, tetapi ada biaya-biaya lain seperti pupuk, dan insektisida. Untuk mempermudah perhitungan zakatnya, biaya pupuk, insektisida dan sebagainya diambil dari hasil panen, kemudian sisanya (apabila melebihi nisab) dikeluarkan zakatnya 10% atau 5% (tergantung sistem pengairan).

Contoh perhitungan zakat hasil pertanian:

Pada sawah tadah hujan ditanami padi. Dalam pengelolaan dibutuhkan pupuk dan insektisida seharga Rp 200.000,-

  • Hasil panen 5 ton beras.
  • Hasil panen (bruto) 5 ton beras = 5.000 kg
  • Saprotan = Rp 200.000 atau = 200 kg
  • Netto = 4.800 kg
  • Besar zakatnya: 10% x 4.800 kg = 480 kg

6. Nishab Zakat Harta Peternakan

Unta

Nisab dan kadar zakat unta adalah 5 (lima) ekor. Artinya, bila seseorang telah memiliki 5 ekor unta, maka ia telah berkewajiban mengeluarkan zakatnya. Zakatnya semakin bertambah apabila jumlah unta yang dimilikinya pun bertambah.

Sapi, Kerbau, dan Kuda

Nisab kerbau dan kuda disetarakan dengan nisab sapi, yaitu 30 ekor. Artinya, apabila seseorang telah memiliki 30 ekor sapi (kerbau dan kuda), ia telah terkena kewajiban zakat.

Kambing atau Domba

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul

Nisab kambing atau domba adalah 40 ekor. Artinya, apabila seseorang telah memiliki 40 ekor kambing atau domba, ia telah terkena kewajiban zakat.

Nishab dan Kadar

#Kambing, Biri-Biri dan Domba a. Nisab 40 – 120 ekor, haul 1 tahun, kadar zakat 1 ekor umur 1 tahun. b. Nisab 121- 200 ekor, haul 1 tahun, kadar zakat 2 ekor.

selanjutnya tiap tambahan 100 ekor, kadar zakatnya tambah 1 ekor umur 1 tahun.

#Sapi dan Kerbau a. Nisab 30 ekor, haul 1 tahun, kadar zakat, 1 ekor umur 1 tahun. b. Nisab 40 ekor, haul 1 tahun, kadar zakat, 1 ekor umur 2 tahun.

selanjutnya setiap bertambah 30 ekor zakatnya bertambah 1 ekor umur 1 tahun dan setiap bertambah 40 ekor, zakatnya tambah 1 ekor umur 2 tahun.

Unggas (Ayam, Bebek, Burung) dan Ikan

Nisab dan kadar zakat pada ternak unggas dan perikanan tidak ditetapkan berdasarkan jumlah (ekor) sebagaimana unta, sapi, dan kambing, tetapi dihitung berdasarkan skala usaha. Ternak unggas dan perikanan adalah setara dengan 20 dinar (1 dinar = 4,25 gram emas murni) atau sama dengan 85 gram emas murni (24 karat).

Apabila seseorang beternak ikan, dan pada akhir tahun (tutup buku) ia memiliki kekayaan berupa modal kerja dan keuntungan lebih besar, kira-kira setara dengan 85 gram emas murni, ia terkena kewajiban zakat sebesar 2,5%. Dengan demikian, usaha tersebut digolongan ke dalam zakat perniagaan.

Contoh perhitungan zakat peternakan:

Seorang peternak ayam broiler memelihara 1000 ekor ayam per minggu. Pada akhir tahun (tutup buku) terdapat laporan keuangan sebagai berikut:

  1. Stock ayam broiler 5600 ekor (dalam berbagai umur) ditaksir harga sebesar Rp 80.000.000,-
  2. Uang kas/bank setelah dikurangi pajak Rp 10.000.000,-
  3. Stok pakan & obat-obatan Rp 2.000.000,-
  4. Piutang (dapat tertagih) Rp 5.000.000,- ————————————————–

    Jumlah  Rp 97.000.000,-

  5. Utang jatuh tempo Rp (5.000.000) ————————————————– Saldo  Rp 92.000.000,- Kadar zakat yang harus dibayarkan:

    2,5% x 92.000.000 = Rp 2.300.000

Catatan:
Kandang dan alat-alat peternakan tidak diperhitungkan sebagai harta yang wajib dizakati, karena tidak diperjualbelikan. Nisabnya adalah 85 gram emas murni; jika per 1 gram emas Rp 800.000, maka nisabnya adalah 85 gram x Rp 800.000,- = Rp 68.000.000,-. Wallahua’lam.

Supaya makin yakin tidak salah hitung, yuk cek ke kalkulator zakat Dompet Dhuafa. Berzakat semakin mudah, cek angkanya dengan klik tautan di sini!

DAFTAR ISI LANJUT KE BAB 4

jelaskan apa yang dimaksud dengan nisab dan haul