Vitamin apa yang bisa bikin tidur nyenyak?

Liputan6.com, Jakarta Tidur merupakan hal penting bagi fisik maupun mental tubuh. Namun, kekurangan vitamin dan mineral bisa menjadi salah satu alasan seseorang mengalami insomnia atau kesulitan tidur seperti dikatakan ahli nutrisi Robin Foroutan.

“Nutrisi berfungsi untuk menenangkan dan membantu otak menjadi lebih tenang, jadi ketika seseorang tidak mendapatkan nutrisi yang cukup, maka orang tersebut akan merasa sulit untuk tidur yang nyenyak” ucap Robin, seperti dilansir Bustle.

Robin menjelaskan untuk mendapatkan fungsi tubuh yang baik, dibutuhkan berbagai vitamin dan mineral, keduanya bisa didapatkan dari pola makan, lingkungan, dan proses internal tubuh diri sendiri.

Berikut empat vitamin dan mineral yang memengaruhi kualitas tidur seperti disampaikan Robin:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Studi yang diterbitkan dalam Journal of Clinical Sleep Medicine pada tahun 2013 menemukan, jika seseorang memiliki terlalu banyak vitamin D, maka orang tersebut akan merasa mengantuk di siang hari. Hal tersebut dapat merusak pola tidur di malam hari.

Sebaliknya, jika seseorang kekurangan vitamin D, orang tersebut akan merasa kesulitan untuk tidur nyenyak di malam hari. Di dukung dengan studi dari Nutrients pada tahun 2018, semakin sedikit vitamin D yang dimiliki oleh seseorang, maka orang tersebut akan memiliki siklus tidur yang buruk.

Umumnya, Robin mengatakan, kekurangan vitamin D berhubungan dengan kurangnya sinar matahari, vitamin D bisa didapat melalui sinar UVB. Selain itu, mengonsumsi ikan dan suplemen bisa membantu memperoleh vitamin D yang cukup.

Vitamin B12

Melansir The New York Times B12 tampaknya telah membantu mengatasi seseorang yang memiliki gangguan tidur. Dalam Journal of Food Science pada tahun 2017, telah menemukan kemungkinan adanya hubungan antara B12 dengan masalah tidur.

Robin menjelaskan, kurangnya vitamin B12 memiliki hubungan dengan Depresi, dimana gejalanya bisa berupa kesulitan untuk tidur. Menurut Harvard Health, kekurangan vitamin B12 dapat menyebabkan gejala depresi, sebaiknya diskusikan dengan dokter, terutama jika Anda vegan atau vegetarian.

Magnesium

Seorang ahli diet dan ahli gizi, Shana Minei Spence menjelaskan sebuah studi, dimana magnesium berkontribusi pada pengaturan ritme sirkadian, yang merupakan siklus alami tidur dan bangun.

“Magnesium bertindak sebagai pelemas otot dan pemicu tidur lebih nyenyak."

Spence menambahkan, bahwa magnesium juga dapat membantu otak menghasilkan melatonin dan neurotransmitter yang disebut GABA, dimana keduanya bisa membantu seseorang merasa mengantuk di malam hari.

Spence menyarankan untuk mengisi lemari es dengan sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, susu, dan juga yoghurt.

Zat Besi

Spence menjelaskan, kekurangan zat besi dapat menyebabkan sejumlah gejala, seperti, membuat seseorang lebih rentan terhadap sindrom kaki gelisah, suatu kondisi di mana anggota tubuh tersentak tanpa sadar di malam hari, hal ini dapat menyebabkan gangguan tidur.

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan pada sebuah jurnal tahun 2019, tanpa zat besi yang cukup, tubuh juga tidak dapat membuat asam amino yang disebut triptofan. Spence menjelaskan, tubuh bisa menggunakan triptofan untuk membuat melatonin dan serotonin.

"Serotonin memengaruhi suasana hati, kognisi, dan perilaku, sementara melatonin memengaruhi siklus tidur dan bangun," jelas Spence.

Hal ini didukung oleh sebuah studi yang diterbitkan di Neuron pada 2019, mereka menemukan bahwa serotonin diperlukan untuk kualitas tidur yang baik. Tanpa zat besi, seluruh rantai ini akan berantakan.

Spence menambahkan, suplemen adalah cara yang baik untuk meningkatkan zat besi, atau makan makanan kaya zat besi seperti daging merah atau bayam.

Jika dengan mengonsumsi suplemen tidak dapat mengobati siklus tidur Anda, ini adalah hal utama yang perlu diingat mengenai kekurangan vitamin, karena kekurangan vitamin dapat disebabkan oleh tubuh yang tidak menyerap vitamin dengan benar. Sebaiknya tanyakan kepada dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut.

(Deskhila Wijaya)

Infografis

Infografis 5 Alasan Diet Tidak Berjalan Lancar. (Liputan6.com/Lois Wilhelmina)

Banyak orang yang mengalami kurang tidur, entah itu karena kondisi kesehatan tertentu, gaya hidup, hingga tuntutan pekerjaan. Jika kebiasaan ini berlangsung lama, Anda bisa mengalami sejumlah masalah kesehatan serius. Untuk mengatasinya, Anda mungkin memerlukan vitamin untuk kurang tidur dan berbagai perubahan gaya hidup lainnya.

Beberapa risiko kesehatan akibat kurang tidur meliputi tekanan darah tinggi, diabetes, serangan jantung, gagal jantung, stroke, obesitas, depresi, penurunan kekebalan tubuh, stres, penuaan dini, hingga dorongan seks yang rendah.

Berbagai vitamin untuk kurang tidur yang bisa dikonsumsi

Untuk mendapatkan tidur yang cukup, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan. Salah satunya dengan mencukupi kebutuhan vitamin untuk yang susah tidur.

Berikut adalah jenis-jenis vitamin yang dapat membantu Anda untuk tidur dengan lebih baik.

1. Vitamin C

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa orang dengan tingkat vitamin C yang rendah cenderung mendadak terbangun dari tidur secara tidak teratur.

Oleh karena itu, menambahkan suplemen vitamin untuk kurang tidur seperti vitamin C dapat membantu Anda untuk tetap tidur nyenyak tanpa terbangun di malam hari.

2. Vitamin D

Vitamin D juga dianggap berpengaruh terhadap kualitas tidur. Kekurangan vitamin D dapat menyebabkan Anda tidak dapat tidur dengan nyenyak, menghambat durasi tidur, dan meningkatkan risiko gangguan tidur.

Beberapa penelitian mengaitkan gangguan tidur tertentu, seperti apnea tidur obstruktif dan insomnia, dengan kurangnya kadar vitamin D.

Oleh karena itu, mencukupi kebutuhan vitamin untuk yang susah tidur ini dapat membantu Anda lebih cepat terlelap dan meningkatkan kualitas tidur tanpa gangguan yang menyebabkan terbangun secara tiba-tiba.

3. Vitamin B kompleks

Vitamin B kompleks dapat dianggap sebagai vitamin untuk kurang tidur karena manfaatnya dalam meningkatkan kualitas tidur.

Vitamin B6 dapat membantu Anda tidur lebih nyenyak. Sementara itu, kadar vitamin B12 yang rendah dikaitkan dengan insomnia. Memenuhi kebutuhan vitamin ini dapat membantu mengatur siklus waktu tidur dan terjaga.

Baca Juga

  • Deretan Vitamin untuk Kulit Kering yang Bisa Bantu Melembapkan
  • Inilah Efek Interaksi Obat yang Dapat Terjadi
  • 7 Manfaat Biotin untuk Kesehatan Tubuh dan Kecantikan Kulit

Nutrisi lainnya untuk membantu tidur nyenyak

Selain vitamin untuk kurang tidur, ada sejumlah mineral yang juga dapat membantu Anda mendapatkan tidur yang cukup dan meningkatkan kualitas tidur.

1. Melatonin

Melatonin adalah hormon yang membantu pengaturan ritme sirkadian tubuh. Sejumlah studi menunjukkan bahwa mengonsumsi suplemen melatonin dianggap efektif dalam membantu Anda untuk tidur lebih nyenyak.

2. Magnesium

Magnesium juga berperan penting untuk tidur yang nyenyak. Mineral ini dapat membantu tubuh memproduksi hormon melatonin sehingga Anda bisa tidur dengan teratur dan lebih nyenyak.

3. Zat besi

Kekurangan zat besi dapat menyebabkan tidur Anda menjadi tidak nyenyak. Sebab, kekurangan mineral ini dapat menyebabkan gangguan tidur bernama sindrom kaki gelisah (restless leg syndrome). Maka dari itu, penting sekali untuk memenuhi kebutuhan zat besi setiap harinya.

4. Kalsium

Sebuah penelitian menemukan bahwa kekurangan kalsium dapat menyebabkan gangguan pada fase tidur rapid eye movement (REM). Supaya bisa tidur dengan nyenyak, Anda harus melalui fase tidur ini.

Penelitian tersebut lebih jauh lagi menjelaskan bahwa ketika kadar kalsium dalam tubuh mencukupi, fase tidur REM dapat kembali normal.

Cara lain untuk mengatasi kurang tidur

Membuat rutinitas tidur dapat membantu Anda tidur nyenyak

Selain mengonsumsi vitamin untuk kurang tidur, Anda juga perlu memastikan penyebab terjadinya gangguan tidur. Jika kurang tidur disebabkan adanya penyakit, misalnya apnea tidur atau insomnia, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat.

Sebagian orang juga dapat mengalami kurang tidur karena terpaksa, misalnya pada pekerja shift malam. Kondisi ini dapat menyebabkan sindrom shift work sleep disorder (SWSD) yang mengganggu irama sirkadian tubuh Anda.

Jika hal ini terjadi, Anda dapat mengonsumsi suplemen vitamin untuk kurang tidur yang telah dijelaskan sebelumnya dan melakukan sejumlah perubahan gaya hidup, seperti:

  • Membuat rutinitas tidur dengan menciptakan suasana yang kondusif, misalnya menjaga kamar tetap gelap, nyaman, dan tenang.
  • Pastikan untuk selalu tidur setelah pulang kerja. Gelapkan kamar Anda dan bersiaplah untuk tidur.
  • Kurangi asupan kafein. Selain itu, batasi konsumsi kafein setidaknya 6 jam sebelum waktu tidur. 
  • Batasi diri Anda dari hal-hal yang dapat mengganggu tidur, termasuk memastikan ponsel dalam keadaan diam atau sunyi.

Selain itu, dalam memilih vitamin untuk kurang tidur, sebaiknya sesuaikan dengan kondisi yang Anda alami. Cukup konsumsi vitamin yang Anda butuhkan atau yang dirasa kurang.

Jika cara-cara tersebut tidak membuahkan hasil, sebaiknya periksakan diri Anda ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Dokter dapat meresepkan obat atau merekomendasikan terapi sesuai dengan kebutuhan Anda.

Apabila Anda memiliki pertanyaan seputar masalah kesehatan, Anda bisa bertanya langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ secara gratis. Unduh aplikasi SehatQ sekarang di App Store atau Google Play.

Susah tidur minum vitamin apa?

1 | Vitamin B Vitamin B sangat penting untuk mendukung fungsi otak, tingkat energi dan metabolisme sel serta membantu tubuh memproduksi melatonin. Penelitian telah menunjukkan bahwa mempertahankan tingkat Vitamin B3, B5, B6, B9 dan B12 yang cukup dapat membantu mencapai tidur yang nyenyak.

Vitamin apa yang membuat tidur nyenyak?

Vitamin B6 Coba konsumsi makanan seperti pisang, yoghurt, atau oat sebelum kamu pergi beristirahat. Jenis makanan tersebut akan membantu kamu mendapatkan tidur lebih nyenyak dan berkualitas.

Minum apa biar bisa tidur nyenyak?

Berikut minuman yang bantu Anda cepat terlelap, cocok buat penderita insomnia..
Smoothie pisang. Ilustrasi. ... .
2. Teh chamomile. Ilustrasi. ... .
3. Susu almond. Ilustrasi. ... .
4. Susu hangat. Ilustrasi. ... .
Kefir. Ilustrasi. ... .
6. Protein shake. Ilustrasi. ... .
7. Jus buah ceri. Ilustrasi. ... .
7 Kebiasaan Sederhana yang Membuat Awet Muda..

Kurang tidur sebaiknya minum obat apa?

Biasanya, dokter akan meresepkan obat-obatan yang bisa membantu Anda untuk tidur. Berikut adalah beberapa obat yang mungkin akan dokter resepkan: Eszopiclone (Lunesta). Trazodone (Desyrel).