Santan kara apakah bisa langsung dimakan?

KOMPAS.com - Santan merupakan bahan masakan yang dipakai pada banyak makanan Indonesia.

Memasak makanan Lebaran tak lepas dari penggunaan santan kelapa seperti rendang, gulai, dan opor ayam.

Santan bisa didapatkan langsung dengan cara memeras parutan daging kelapa. Selain itu, saat ini juga sudah banyak santan kemasan yang mudah ditemukan di pasaran.

Baca juga: Resep Opor Ayam Spesial Pakai Serundeng untuk Sajian Lebaran

Kalau kamu membeli santan kelapa kemasan dalam jumlah banyak, kamu bisa menyimpan santan atau membekukannya agar awet.

Melansir Foodsguy.com, santan kelapa kemasan yang sudah dibuka harus segera disimpan di dalam lemari es agar tidak basi.

Kamu juga bisa membekukan santan untuk memperpanjang umur simpan. Santan dingin bertahan sekitar 10-12 hari, sedangkan santan beku bertahan sekitar enam bulan.

Cara simpan santan kemasan

Meskipun sudah dipanaskan, santan kemasan juga dapat disimpan kembali. Proses menyimpan ulang santan sama seperti menyimpan santan segar.

Santan kelapa yang tidak habis dipakai bisa disimpan dalam kulkas atau freezer. Namun, harus disimpan dalam wadah tertutup yang kedap udara.

Baca juga: Resep Es Sinom Khas Surabaya, Minuman Tradisional Menyegarkan untuk Lebaran

Santan kara apakah bisa langsung dimakan?
Unsplash Ilustasi santan

Cara mehangatkan ulang santan kemasan

Metode ini direkomendasikan untuk memanaskan kembali santan dengan kompor, tapi kamu juga dapat menggunakan microwave untuk menghangatkan ulang santan kemasan.

Berikut cara menghangatkan ulang santan kemasan:

1. Biarkan santan beku cair. Jika diperlukan, pindahkan santan kelapa beku ke lemari es selama 24 jam.

2. Kocok santan hingga rata.

3. Tempatkan di dalam panci.

Baca juga: Resep Ketupat Sayur Godog, Masakan Lebaran Khas Betawi yang Gurih

4. Nyalakan kompor dengan suhu sedang-tinggi.

5. Gunakan pengocok untuk mengaduk santan dan kocok selama proses pemanasan. 

6. Saat santan mulai mendidih, angkat dari api.

7. Santan bisa kembali digunakan.

Baca juga: Resep Oseng Cabe Gendot Khas Sunda, Sajian Nikmat Saat Lebaran

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Bagi Anda yang suka masak tetapi tidak mau repot, penggunaan santan instan tentu sangat membantu ya, Moms. Anda tidak perlu lagi repot ke pasar hanya untuk membeli kelapa, memarut, dan memeras santannya.

Dengan santan instan, rasa dan aroma yang dihasilkan tak jauh berbeda, harganya terjangkau, dan tentunya mudah didapat di minimarket terdekat. Yuk, berkenalan dengan aneka merek santan instan rekomendasi M&B berikut ini.

1. Kara Santan Kelapa

Santan kara apakah bisa langsung dimakan?

Mungkin inilah salah satu merek pelopor santan instan di Indonesia ya, Moms. Tekstur dan rasanya bisa dibilang mirip dengan santan segar. Pengemasannya juga sangat apik, aman, dan bersih. Kara diproses dengan teknologi UHT (Ultra High Temperature) yang menjaganya tetap awet dan higienis.

Beli di Shopee

2. Sasa Santan Kelapa

Santan kara apakah bisa langsung dimakan?

Untuk Anda yang tidak ingin santan yang mengubah tekstur makanan, maka Sasa Santan Kelapa bisa menjadi pilihan tepat. Santan instan ini teksturnya cair seperti santan segar, jadi tidak perlu khawatir penambahan santan akan mengubah tekstur makanan. Praktis, enak, dan higienis!

Beli di Tokopedia

3. Rose Brand Santan Kelapa

Santan kara apakah bisa langsung dimakan?

 

Tak hanya enak dan praktis, santan kelapa instan produksi Rose Brand juga mengandung antioksidan, vitamin C, E, dan B lho, Moms! Teksturnya tidak sekental krim tapi juga tidak terlalu cair, sangat pas untuk dicampurkan dalam adonan kue basah.

Beli di Shopee

4. Klatu Santan Kelapa Tua

Santan kara apakah bisa langsung dimakan?

Merek santan instan yang satu ini menawarkan santan kelapa tua pilihan yang dihasilkan dari perasan pertama, berkualitas! Rasanya juga gurih dengan tekstur sangat kental, cocok untuk diolah menjadi aneka masakan gurih maupun manis.

Beli di Tokopedia

5. Tropicana Slim Santan Less Fat

Santan kara apakah bisa langsung dimakan?

Tropicana Slim merupakan brand yang akrab dengan produk rendah lemak dan baik untuk kesehatan. Nah, santan instan produk Tropicana Slim memiliki kandungan lemak yang rendah dan serat yang tinggi. Jadi, Anda bisa membuat masakan yang lebih sehat untuk keluarga.

Beli di Tokopedia

Cara tepat mengolah santan instan

Memasak memang menjadi lebih mudah dengan santan instan, setuju kan, Moms? Namun terkadang agak sulit menghitung takaran santan instan. Berbagai resep sering meminta Anda untuk memasukkan 100 ml santan dari 1 butir kelapa, lalu bagaimana jika Anda memakai santan instan?

Nah, Moms perlu tahu kalau santan instan (umumnya berukuran 200 ml) biasanya terbuat dari 2 butir kelapa. Jadi kalau resep Anda meminta 100 ml dari 1 butir kelapa, gunakan saja setengah kotak santan instan.

Agar santan instan tidak mudah pecah saat dimasak, maka cara memasaknya tidak jauh berbeda dengan santan segar, yaitu harus sering diaduk. Memasak resep bersantan dengan cara sering diaduk mencegah santan menggumpal atau yang sering disebut santan pecah.

Masukkan santan sedikit demi sedikit ke kuah dasar yang belum mendidih, sambil diaduk terus. Ingat ya, Moms, mengaduknya harus konsisten, jangan hanya sekali-kali. Penggunaan api kecil juga bisa membantu mencegah santan pecah, Moms.

Berita baiknya, penggunaan santan instan jarang menimbulkan santan pecah, karena kebanyakan santan instan sudah diberi emulsifier atau bahan penstabil, sehingga teksturnya cukup stabil. Selamat mencoba! (M&B/Tiffany/SW/Foto: Freepik, Shopee, Tokopedia)

Apakah santan kara boleh langsung dimakan?

Coconut cream (santan) dan coconut milk (susu kelapa) dapat langsung diminum.

Bolehkah santan kara dikonsumsi tanpa dimasak?

Meski produk santan kemasan ini aman dikonsumsi tanpa harus dimasak dahulu, kepada konsumen diimbau untuk tetap memeriksa tanggal kadaluarsa.

Apa manfaat minum santan mentah?

Berikut adalah berbagai manfaat yang terkandung di dalam santan:.
Menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah. ... .
Memelihara fungsi otak. ... .
Manfaat santan untuk mencegah kanker. ... .
Meningkatkan sistem kekebalan tubuh. ... .
Manfaat santan untuk menjaga berat badan..

Apa bedanya santan Kara dan Sun Kara?

Santan Kara memiliki komposisi: santan kelapa (90%), air, dan penstabil nabati. Santan Sun Kara memiliki komposisi: santan kelapa (90%), air, dan penstabil nabati.