perbedaan jantan betina murai batu lampung

Perbedaan murai jantan dan betina – Murai adalah salah satu jenis burung yang banyak dipelihara oleh penghobi karena suaranya yang sangat merdu serta memiliki 3 kombinasi warna yang sangat unik.

Selain murai juga terkenal sebagai burung peliharaan yang jinak dan kerap dilombakan berkat kicauannya yang mampu menirukan suara burung-burung lainnya. Jadi tidak heran jika burung murai memiliki harga yang lebih tinggi jika dibandingkan burung-burung kicau lainnya.

Terdapat beberapa jenis burung murai yang tersebar di Indonesia diantaranya seperti murai trotol, murai batu, murai lampung, murai irian, murai air, murai borneo, medan dan nias, Masing-masing jenis tersebut memiliki perbedaan dan ciri khas tersendiri baik yang jantan maupun betina ketika masih anakan maupun yang sudah dewasa.

Nah bagi Anda yang ingin tahu apa saja sih perbedaan murai jantan dan betina disetiap jenisnya, simak penjelasannya dibawah ini.

Perbedaan Murai Batu Jantan Dan Betina Dewasa

perbedaan jantan betina murai batu lampung
burungnya.com

Secara umum, burung murai batu jantan dan betina dewasa bisa kita bedakan hanya dengan sekali pandang saja. Ada beberapa ciri khusus yang sangat mencolok perbedaan murai jantan dan betina jenis yang satu ini :

1. Murai Batu Jantan Dewasa

  • Memiliki bentuk paruh yang lebih panjang dan tebal
  • Bentuk tubuhnya lebih besar dan gagah
  • Warna murai batu jantan terlihat hitam legam
  • Memiliki bentuk ekor yang panjang
  • Bulu bagian dada berwarna cokelat
  • Memiliki ukuran kepala yang lebih besar
  • Bentuk kaki nampak lebih panjang, kokoh dan tebal
  • Posisi mata murai batu jantan lebih menonjol
  • Suara murai batu jantan terkenal sangat keras dan gacor

2. Murai Batu Betina Dewasa

  • Murai batu betina memiliki bentuk paruh yang lebih kecil
  • Bagian postur murai betina terlihat lebih kecil
  • Murai betina dewasa berwarna hitam keabu-abuan (hitam kusam)
  • Warna burung jantan dewasa tidak mengkilap
  • Bagian dada murai batu jantan agak berwarna kecoklatan
  • Warna putih di bagian punggung tidak begitu lebar
  • Murai batu betina memiliki ekor yang tidak terlalu panjang
  • Ukuran kepala murai batu betina terlihat lebih kecil
  • Murai batu betina kakinya lebih pendek
  • Posisi mata murai batu betina tidak terlalu menonjol

Perbedaan Murai Jantan Dan Betina Trotol (Anakan)

Mungkin Anda bisa mengenali burung murai jantan dan betina ketika sudah dewasa, namun bagaimana jika masih anakan atau trotol?  Untuk yang belum tahu bisa menyimak perbedaannya seperti berikut :

perbedaan jantan betina murai batu lampung
muraibatu-aceh.blogspot.com

1. Ciri Murai Jantan Anakan

  • Anakan murai jantan biasanya memiliki lebih banyak bintih coklat gelap di bagian dada dan sayap
  • Ukuran tubuh anakan murai jantan lebih besar dan panjang
  • Meskipun masih kecil, murai jantan trotol terlihat lebih panjang
  • Kepala murai jantan anakan berbentuk lebih besar dan lonjong
  • Di bagian leher murai trotol jantan terdapat garis hitam
  • Saat diberi makan, murai trotol jantan akan bersuara lebih jelas

2. Ciri Murai Betina Anakan

  • Bagian tubuh murai betina anakan hanya memiliki sedikit bintih coklat gelap pada dada dan sayap
  • Ukuran tubuh anakan murai betina lebih kecil dan
  • Saat masih anakan, ekor murai betina belum jelas terlihat
  • Kepala murai trotol betina lebih kecil jika dibandingkan pejantan
  • Murai trotol betina cenderung lebih diam saat diberi makan

Perbedaan Murai Jantan Dan Betina Lampung Sumatra

Burung murai lampung atau juga dikenal dengan murai Sumatra ini memang terkenal memiliki postur yang lebih besar dibandingkan murai jenis lainnya. Selain itu yang menjadi ciri khas murai Sumatra yakni terletak di ekornya. Ekor burung ini terlihat lebih pendek dan lurus.

Selain itu gaya bertarung burung ini akan menaikkan kepalanya seperti mencakul layaknya jenis murai borneo, tapi bedanya murai borneo akan mengembangkan bulunya sementara murai lampung tidak.

Lantas apa perbedaan murai jantan dan betina lampung sumatera? Untuk lebih jelasnya perhatikan ulasan berikut.

PerbedaanMurai Lampung JantanMurai Lampung Betina
KepalaLebih besarLebih kecil
EkorLebih panjangLebih kecil
PosturLebih besarLebih kecil
SuaraLebih keras (gacor)Lebih pasif
WarnaHitam mengkilapHitam biasa
KakiLebih jenjang dan kokohLebih kecil
SifatLebih agresifLebih jinak

Perbedaan Murai Air Jantan Dan Betina

Burung murai air adalah jenis burung murai yang sering dijadikan sebagai masteran bagi penghobi burung. Hal ini dikarenakan karakteristik suara murai air sangat kuat dan keras.  Burung ini banyak tersebar di hutan Sumatra dan kawasan Asia lainya seperti Vietnam, Thailand, Laos dan Malaysia.

Di habitat aslinya burung murai air ini akan berburu makanan seperti biji-bijian, serangga dan buah-buahan. Bahkan di beberapa wilayah burung ini memiliki sebutan yang berbeda-beda diantaranya murai besi, murai ekor panjang, burung sibia dan murai laut.

Adapun perbedaan antara burung murai air jantan dan betina adalah :

  • Suara murai air jantan terdengar sangat keras, cepat dan rapat
  • Suara murai air betina terdengar lebih pelan dan halus

Sementara ciri fisik murai air secara keseluruhan adalah :

  • Bulu di bagian atas murai air didominasi warna abu-abu kecoklatan sementara di bagian dada berwarna abu-abu keputihan
  • Memiliki mata merah agak kehitaman
  • Kaki murai batu berwarna hitam pekat
  • Mempunyai sayap panjang dan agak kaku
  • Bentuk paruhnya panjang, runcing dan tipis
  • Mempunyai bentuk ekor panjang mencapai 20 – 24 cm

Perbedaan Murai Borneo Jantan Dan Betina

perbedaan jantan betina murai batu lampung
bukalapak.com

Burung murai borneo atau murai kalimantan adalah jenis murai yang berasal dari Pulau Kalimantan dan dapat dibedakan menjadi 2 kelompok yaitu murai batu banjar (Kalimantas Selatan) dan murai batu palangka (Kalimantan Tengah dan Barat).

Jenis murai ini dipasaran dihargai lebih mahal jika dibandingkan dengan jenis murai Bengkulu yang mana suaranya cenderung kurang bening dan mengkristal. Meskipun begitu jenis murai borneo ini memiliki perawakan yang sangat mirip dengan murai aceh, medan dan lampung.

Lantas apa perbedaan murai jantan dan betina borneo ?

1. Murai Borneo Jantan

  • Memiliki bulu berwarna hitam mengkilap kebiruan
  • Memiliki postur yang besar, tegap dan tinggi
  • Bentuk kepalanya lebih ceper dengan leher ramping panjang
  • Memiliki kaki jenjang dengan sisik kasar
  • Ekor murai borneo jantan sangat panjang

2. Murai Borneo Betina

  • Memiliki warna hitam kusam atau sedikit keabuan (tidak mengkilap)
  • Bentuk kepalanya lebih bulat
  • Memiliki bentuk leher yang lebih pendek dan tebal
  • Kakinya cenderung lebih pendek dibanding pejantan
  • Ekornya tidak terlalu panjang

Perbedaan Murai Medan Jantan Dan Betina

Murai medan adalah jenis murai yang banyak diburu karena memiliki bentuk yang eksotis dan bulu ekor yang panjang. Selain itu murai medan juga dikenal karena memiliki suara yang sangat istimewa jadi tidak heran jika harga burung ini di pasaran sangat tinggi.

Sebenarnya ada beberapa ciri khas untuk mengenali burung murai medan ini, diantaranya adalah :

  • Warna bulu ekornya yang terdiri dari putih dan hitam (4 helai di kanan dan 4 helai di kiri) membentuk huruf U/V
  • Panjang ekor bisa mencapai 30 cm
  • Burung ini akan cenderung untuk menegakkan kepalanya dan berpose
  • Memiliki kicauan yang nyaring, jernih dan panjang
  • Bulu badan terkenal sangat mengkilap

Namun yang paling mencolok perbedaan murai jantan dan betina jenis ini yang sudah dewasa adalah bentuk ekor murai medan penjantan lebih panjang dibandingkan dengan murai medan betina.

Hal ini sudah menjadi rahasia umum sehingga cukup dengan melihat ciri tersebut kita bisa membedakan jenis murai medan baik jantan maupun betina.

Perbedaan Murai Batu Nias Jantan Dan Betina

perbedaan jantan betina murai batu lampung
pinterest.com

Burung murai batu nias merupakan burung yang berasal dari Sumatera Utara (Kepulauan Nias) dengan ciri khas yang ada pada ekornya. Burung ini memiliki ekor panjang antara 20-25 cm berwarna hitam pekat.

Adapun daya tarik lainnya dari murai batu nias ini adalah suaranya yang sangat melengking dan jernih sehingga sangat cocok untuk di adu dalam perlombaan. Dari beberapa jenis murai batu nias, yang paling populer adalah murai nias raja, murai ini terkenal kerap menjuarai berbagai macam kontes kicauan murai skala nasional.

Nah, untuk membedakan murai batu nias jantan dan betina bisa di lihat dari :

  • Burung murai nias pejantan memiliki warna hitam yang lebih pekat dibandingkan murai nias betina
  • Kualitas suara murai nias pejantan juga lebih panjang
  • Pada murai nias betina ekor yang dimiliki terlihat lebih pendek dan ramping

Jadi itulah beberapa perbedaan murai jantan dan betina di masing-masing jenis yang ada di indonesia. Secara garis besar perbedaan murai jantan dan betina yang selalu mencolok terletak pada suara (kicauan), panjang ekor dan juga bentuk badan.

Namn untuk ciri yang lebih spesifik lagi bisa menyimak apa yang sudah di jelaskan di atas. Semoga bisa membantu dan menjadikan referensi bagi Anda semua !!