Jelaskan kegiatan konsumsi yang dapat dilakukan pelajar

Ikawati Sukarna Kamis, 9 September 2021 | 09:00 WIB

Jelaskan kegiatan konsumsi yang dapat dilakukan pelajar

Contoh-contoh kegiatan konsumsi di keluarga. (Pixabay)

Bobo.id - Kegiatan konsumsi termasuk dalam kegiatan ekonomi. Kegiatan ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidup. 

Ada banyak kegiatan yang termasuk dalam kegiatan konsumsi. Apakah teman-teman tahu contoh kegiatan konsumsi di keluargamu? 

Dalam buku materi kelas 5 SD Tema 2, ada perintah untuk menyebutkan contoh-contoh kegiatan konsumsi di keluarga. 

Hal ini dilakukan karena kegiatan konsumsi di setiap keluarga akan berbeda-beda. Karena kebutuhan hidup yang berlainan. 

Apakah teman-teman masih bingung? Yuk, cari tahu kunci jawabannya!

Baca Juga: Contoh-Contoh Kegiatan Produksi, Distribusi, dan Konsumsi, Materi Kelas 5 SD Tema 2

Contoh Kegiatan Konsumsi di Keluargamu 

Kegiatan konsumsi adalah jenis kegiatan yang dilakukan untuk mengulangi nilai suatu barang atau benda. 

Tujuan penggunaannya, untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Dalam praktiknya, kegiatan konsumsi membutuhkan sebuah pengorbanan. 

Salah satu pengorbanan yang bisa dilakukan adalah dengan membayar ataupun membeli barang atau jasa tersebut dengan uang. 


Page 2


Page 3

Jelaskan kegiatan konsumsi yang dapat dilakukan pelajar

Pixabay

Contoh-contoh kegiatan konsumsi di keluarga.

Bobo.id - Kegiatan konsumsi termasuk dalam kegiatan ekonomi. Kegiatan ini dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidup. 

Ada banyak kegiatan yang termasuk dalam kegiatan konsumsi. Apakah teman-teman tahu contoh kegiatan konsumsi di keluargamu? 

Dalam buku materi kelas 5 SD Tema 2, ada perintah untuk menyebutkan contoh-contoh kegiatan konsumsi di keluarga. 

Hal ini dilakukan karena kegiatan konsumsi di setiap keluarga akan berbeda-beda. Karena kebutuhan hidup yang berlainan. 

Apakah teman-teman masih bingung? Yuk, cari tahu kunci jawabannya!

Baca Juga: Contoh-Contoh Kegiatan Produksi, Distribusi, dan Konsumsi, Materi Kelas 5 SD Tema 2

Contoh Kegiatan Konsumsi di Keluargamu 

Kegiatan konsumsi adalah jenis kegiatan yang dilakukan untuk mengulangi nilai suatu barang atau benda. 

Tujuan penggunaannya, untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Dalam praktiknya, kegiatan konsumsi membutuhkan sebuah pengorbanan. 

Salah satu pengorbanan yang bisa dilakukan adalah dengan membayar ataupun membeli barang atau jasa tersebut dengan uang. 

Halo, Sobat SMP! Pernahkah kalian membeli sayuran di warung? Selain itu, apakah kalian juga pernah membantu orang tua berjualan? Apabila pernah maka kalian telah melakukan kegiatan ekonomi. Kira-kira apa yang dimaksud dengan kegiatan ekonomi? Lantas apa saja macam-macam kegiatan ekonomi? Yuk simak artikel berikut!

Kegiatan ekonomi adalah sebuah aktivitas yang dilakukan oleh manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Di dunia ini hampir tidak ada manusia yang bisa melakukan segala hal seorang diri. Sebagai makhluk sosial, manusia memerlukan bantuan dari orang lain untuk menjalankan kegiatan ekonomi.

Ada beberapa macam kegiatan ekonomi yang dilakukan dan sering kita temui di masyarakat. Kegiatan ekonomi itu seperti produksi, distribusi, dan juga konsumsi. Untuk mengetahui lebih jelas, di bawah ini akan dibahas penjelasan dari masing-masing kegiatan ekonomi.

Produksi merupakan kegiatan untuk menghasilkan suatu barang atau jasa. Kegiatan pokok ekonomi produksi dilakukan oleh produsen dalam rangka menghasilkan barang untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Tujuan dari produksi adalah guna memenuhi kebutuhan para pembeli atau konsumen dan mencari keuntungan dalam menghasilkan barang dan jasa.

Beberapa contoh kegiatan produksi adalah pabrik tahu yang memproduksi tahu, pengrajin batik yang membuat batik, industri garmen yang menghasilkan pakaian, dan juga sebagainya.

Setelah kegiatan produksi, kegiatan selanjutnya yaitu kegiatan distribusi. Distribusi merupakan kegiatan menyalurkan barang atau jasa dari pihak produsen kepada pihak konsumen. Orang yang melakukan distribusi disebut distributor. Adapun tugas utama dari kegiatan distribusi yaitu membeli barang-barang dari pihak produsen untuk kemudian dijual kepada pihak konsumen.

Distributor sendiri terbagi menjadi tiga jenis, yakni pedagang besar (grosir), pedagang kecil (retail), dan juga perantara. Pedagang besar merupakan membeli dan menjual barang dalam jumlah yang besar, pedagang kecil membeli barang dari pedagang besar untuk dijual kepada pihak konsumen. Sedangkan untuk perantara merupakan hanya memperantarakan kegiatan ekonomi antara produsen dengan konsumen. Contoh dari kegiatan distribusi misalnya grosir sembako yang menjual produk dari produsen kepada masyarakat (konsumen).

Baca Juga  Yuk, Manfaatkan Rapor Pendidikan Untuk Perencanaan Berbasis Data!

Manusia setiap hari melakukan kegiatan konsumsi dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan. Kegiatan konsumsi adalah kegiatan ekonomi yang menghabiskan nilai guna suatu barang atau jasa secara berangsur-angsur atau langsung habis. Kegiatan konsumsi bisa terjadi ketika produsen menjual barang atau jasa langsung kepada konsumen. Bisa juga kegiatan konsumsi terjadi ketika konsumen membeli barang atau jasa dari distributor.

Kegiatan konsumsi sendiri sering kita jumpai di kehidupan sehari-hari. Contohnya seperti anak sekolah yang membeli alat tulis di toko buku, remaja yang membeli kuota internet di gerai pulsa, ataupun perusahaan otomotif yang membeli bahan baku produksi.

Dengan mempelajari materi mengenai kegiatan ekonomi ini, diharapkan Sobat SMP dapat memahami macam-macam kegiatan ekonomi yang ada di tengah masyarakat. Suatu saat Sobat SMP bisa saja menjadi pelaku kegiatan ekonomi yang bermanfaat bagi keluarga, masyarakat, bangsa, dan negara Indonesia di masa yang akan datang.

Penulis: Pengelola Web Direktorat SMP

Jelaskan kegiatan konsumsi yang dapat dilakukan pelajar

Jelaskan kegiatan konsumsi yang dapat dilakukan pelajar
Lihat Foto

freepik.com/rawpixel.com

Ilustrasi kegiatan konsumsi

KOMPAS.com - Konsumsi merupakan salah satu kegiatan ekonomi, yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia. Kegiatan konsumsi tidak dapat dipisahkan dari kegiatan produksi dan distribusi.

Dikutip dari Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kegiatan produksi adalah kegiatan menghasilkan barang atau jasa. Sedangkan kegiatan distribusi adalah kegiatan penyaluran atau pengiriman barang atau jasa.

Lalu apa pengertian kegiatan konsumsi?

Pengertian kegiatan konsumsi

Menurut T. Puji Rahayu dalam buku Pelaku Kegiatan Ekonomi (2019), kegiatan konsumsi adalah kegiatan memakai atau menggunakan produk atau jasa yang dihasilkan oleh produsen (pelaku kegiatan produksi).

Dalam buku Pengantar Ilmu Ekonomi: Kajian Teoritis dan Praktis Mengatasi Masalah Pokok Perekonomian (2020) karya Subhan Purwadinata dan Ridolof Wenand Batilmurik, disebutkan bahwa masyarakat atau pelaku kegiatan konsumsi disebut konsumen.

Baca juga: Teori Konsumsi Menurut John Maynard Keynes

Kegiatan konsumsi bisa juga diartikan sebagai kegiatan menghabiskan produk, atau penggunaan secara berulang untuk mengurangi manfaat, kegunaan, serta nilainya.

Sehingga pengertian dari kegiatan konsumsi adalah kegiatan memakai, menggunakan secara berulang, atau menghabiskan sebuah produk atau jasa, untuk memenuhi kebutuhan hidup.

Contoh kegiatan konsumsi

Manusia melakukan kegiatan konsumsi untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Konsumsi tidak selalu tentang mengonsumsi makanan, tetapi juga bisa menggunakan atau memanfaatkan barang atau jasa.

Agar bisa melakukan kegiatan konsumsi, manusia harus melakukan pengorbanan atau mengeluarkan uang, tergantung pada barang atau jasa apa yang ingin digunakan.

Berikut ini beberapa contoh kegiatan konsumsi:

  1. Manusia menggunakan listrik untuk melakukan aktivitas sehari-hari.
  2. Manusia membeli dan memakai lampu atau lilin sebagai penerangan di malam hari.
  3. Manusia membeli dan menggunakan mobil atau motor agar bisa bepergian.
  4. Siswa menggunakan bolpoin untuk menulis.
  5. Pekerja menggunakan printer untuk mencetak hasil pekerjaan.
  6. Manusia membeli tiket pesawat untuk pergi ke suatu tempat.
  7. Manusia menggunakan jasa dokter untuk memeriksa kesehatan tubuh atau berobat.
  8. Manusia membeli dan mengonsumsi makanan.
  9. Siswa menggunakan internet untuk mencari tugas sekolah.
  10. Pekerja menggunakan komputer untuk bekerja.

Baca juga: Apa itu Pasar Barang Konsumsi dan Produksi?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berikutnya