Cara menjual uang 1000 kelapa sawit di Bank BRI

Ilustrasi Uang: Foto: Unsplash.

Cara menjual uang kuno menjadi informasi yang perlu diketahui masyarakat. Selama ini, masyarakat mengira, uang kuno dapat dijual ke bank. Sebenarnya bukan cara yang tepat. Sebab, bank tidak menerima layanan jual beli uang kuno.

Tren mengoleksi uang kuno masih eksis hingga saat ini. Banyak yang mengoleksi sebagai hobi atau juga mengoleksi untuk dijual kembali. Uang kuno sendiri diperjualbelikan untuk koleksi pribadi, tidak dapat kamu gunakan untuk transaksi. Hal ini dikarenakan periode edar uang yang sudah tidak berlaku.

Uang kuno sendiri dapat diidentifikasi jenisnya berdasarkan kondisi uang. Terdapat 8 jenis uang kuno yang dapat kamu klasifikasikan. Melansir dari laman resmi ajaib.co.id, berikut daftar yang kamu gunakan untuk mengklasifikasi uang kuno milikmu.

  1. UNC atau uncirculated: Uang kuno yang kamu miliki belum pernah diedarkan dan dipakai. Uang jenis ini disenangi oleh kolektor karena kondisinya yang masih terlihat seperti baru.

  2. AU atau about uncirculated: Uang kuno jenis ini hampir tidak ada perbedaan dengan UNC. Toleransi kondisi uang hanya di sedikit goresan dan lipatan kecil.

  3. EF/XF atau extremely fine: Uang kuno jenis ini sudah pernah digunakan untuk transaksi atau sudah beredar. Walaupun sudah pernah dipakai, uang ini masih mulus dan kaku sehingga tidak ada lipatan kasar.

  4. VF atau very fine: Uang kuno jenis ini memiliki penampakan yang masih bagus. Namun tampak kotor dan sudah memiliki lipatan kasar.

  5. F atau fine: Uang kuno ini memiliki kondisi tidak mulus. Warna uang sudah mulai memudar dan terdapat banyak kerutan.

  6. VG atau very good: Kondisi uang kuno ini tidak jauh berbeda dari Fine. Bedanya terdapat di lipatan atau robekan sudah mengenai gambar uang.

  7. Fair: Kondisi uang sudah sangat mengganggu penglihatan mata. Terdapat coretan, ada bagian yang hilang, kotor, dan sebagainya.

  8. Poor : Kondisi uang kuno paling rendah ini sebenarnya menunjukkan bahwa uang tersebut tidak layak dikoleksi. Namun jenis ini masih bisa dimaklumi apabila uang tersebut termasuk langka.

Jika kamu memiliki beberapa koleksi uang kuno yang masih layak, kamu dapat menjualnya dengan harga mahal. Tergantung dari kondisi dan kesepakatan jual beli. Berikut cara menjual uang kuno yang dapat kamu lakukan.

Ilustrasi Uang. Foto: Unsplash.

Cara Menjual Uang Kuno ke Kolektor

Meski bank tidak menerima penjualan uang kuno, kamu tetap dapat menjual uang kuno yang kamu miliki. Mengutip dari website ajaib.co.id, berikut cara menjual uang kuno.

1. Identifikasi Jenis Uang

Pertama, identifikasi terlebih dahulu uang kuno yang kamu miliki tergolong jenis apa. Hal ini untuk melihat apakah uang kuno tersebut masih layak dijual atau tidak. Jika layak dijual, apakah memiliki harga tinggi atau tidak.

2. Mengunjungi Penjual Uang Kuno

Pilihan pertama yang dapat kamu jadikan tempat jual uang kuno yaitu penjual uang kuno. Biasanya penjual dapat kamu temui di tempat umum seperti pinggir jalan. Selain itu, kamu juga dapat mengunjungi pasar antik untuk menemui penjual seperti uang kuno atau barang kuno.

3. Mengunjungi Kolektor Uang Kuno

Pilihan kedua yang dapat kamu ambil yaitu menjual uang kuno kepada kolektor. Pilihan ini dapat memberikan keuntungan besar karena biasanya kolektor rela membayar dengan harga tinggi asalkan kondisi uang kuno yang kamu miliki termasuk baik. Mereka rela membayar dengan harga tinggi karena mengoleksi uang kuno merupakan hobi kolektor.

4. Menjual di Komunitas

Pilihan ketiga, kamu dapat menjual uang kuno di komunitas kolektor uang kuno. Komunitas sendiri merupakan kumpulan orang yang memiliki minat sama. Tentunya kamu akan lebih mudah memasarkan uang kuno yang kamu miliki serta dapat membandingkan harga antara kolektor satu dengan yang lainnya.

Itulah beberapa jenis uang kuno serta cara yang dapat kamu lakukan untuk menjual uang kuno. Walaupun bank tidak menyediakan layanan jual beli uang kuno, kamu dapat mengunjungi kolektor maupun komunitas untuk menjual uang kuno milikmu.

Pastikan untuk menjaga uang kuno yang dimiliki dengan baik agar saat dijual memiliki harga yang tinggi.