Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Ciri-ciri otot polos berbeda dari otot rangka dan otot jantung. Bila otot yang bertugas membentuk dinding organ-organ dalam ini mengalami gangguan, dampaknya akan sangat besar pada kondisi kesehatan. Tapi sebelum membahas hal tersebut, apa sih otot polos itu?

Apa Itu Otot Polos dan Di Mana Letaknya?

Berbeda dengan otot jenis lain, otot polos tidak memiliki lurik, yakni garis-garis melintang. Inilah asal penamaan dari otot polos. Otot polos sendiri bersifat otonom dan bisa dijumpai di dinding internal tubuh manusia.

Saluran pembuluh darah, kandung kemih saluran pencernaan dan rahim, otot polos dapat ditemukan di sini. Selain itu, otot polos juga bisa ditemukan di ginjal, dinding perut, saluran pernafasan, otot rambut, otot siliaris, iris mata dan prostat.

Ciri-ciri Otot Polos

Berbeda dengan otot rangka yang biasa digunakan sebagai alat gerak, otot polos bekerja di luar kesadaran. Otot ini bekerja secara otomatis, lambat dan teratur. Itulah kenapa otot polos tidak mudah lelah. Selain itu, otot polos juga memiliki ciri-ciri berikut ini.

Otot polos punya bentuk menyerupai gelendong dengan ujung yang berbentuk runcing dan bagian tengah menggelembung. Tidak ada pola lurik seperti otot-otot jenis lain. Itulah kenapa otot ini disebut otot polos.

Berbeda dengan otot jantung atau otot lurik yang memiliki banyak inti, inti sel otot polos hanya ada satu. Letaknya sendiri ada di bagian tengah sel.

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, otot polos bukan termasuk otot yang bekerja secara sadar. Otot ini bekerja secara otomatis di luar kesadaran.

Selain ketiga ciri di atas, otot polos juga memiliki ciri-ciri lain, seperti tidak bercabang, bersifat elastis, memiliki ketebalan sekitar 4-5 mikrometer, memiliki panjang sekitar 20-30 mikrometer dan memiliki filamen aktin.

Masalah Kesehatan yang Bisa Terjadi pada Otot Polos

Sama halnya dengan otot jenis lain, kesehatan otot polos juga harus dijaga. Jika tidak, masalah kesehatan dipastikan akan datang menyerang. Ada beberapa masalah kesehatan bisa terjadi pada otot polos. Berikut beberapa contohnya.

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, otot polos mengisi dinding-dinding organ, salah satunya adalah dinding pembuluh darah. Saat terjadi masalah pada otot polos, khususnya yang terletak di pembuluh darah, hal tersebut bisa mengganggu kinerja sistem kardiovaskuler dan menyebabkan aterosklerosis. Selain pembuluh darah, saluran pernafasan juga banyak diisi otot polos. Saat otot polos di bagian ini bermasalah, dinding jalan pernafasan bisa menyempit hingga menyebabkan asma.

Saluran pencernaan banyak berisi otot polos. Jika otot polos di saluran pencernaan bermasalah, hal tersebut bisa mengganggu proses pencernaan dan menyebabkan gangguan pencernaan. Selain mengganggu pencernaan, ada risiko hilangnya motilitas saluran cerna. Jika masalah berkembang sampai menjadi gastroparesis, pengobatan medis harus segera dilakukan.

Terganggunya otot polos, khususnya yang terletak di ginjal dapat mengganggu kinerja ginjal. Biasanya hal seperti ini terjadi pada penyakit ginjal kronis. Pada kasus gagal ginjal tahap akhir juga demikian. Jika otot polos di saluran kemih bermasalah, hal ini bisa menyebabkan masalah pada sistem urine.

Meski jarang terjadi, kanker juga bisa menyerang otot polos. Kanker otot polos atau leiomiosarkoma (LMS) ini biasanya terjadi karena otot polos yang berkembang tidak terkendali.

Akibatnya, otot polos justru merusak jaringan normal yang ada di sekitarnya. Leiomiosarkoma tergolong sebagai tumor ganas dan dapat tumbuh di otot polos bagian mana saja, sepeti di saluran cerna, pembuluh darah atau jaringan ikat tubuh.

Biasanya, leiomiosarkoma ditandai dengan nyeri di perut, perut kembung, munculnya benjolan di bagian tubuh, demam, turunnya berat badan secara drastis hingga haid tidak teratur. Jika mengalami gejala seperti ini pastikan untuk segera menghubungi dokter.

Menjaga Kesehatan Otot dalam Tubuh

Seiring dengan bertambahnya usia, kekuatan otot manusia biasanya akan semakin menurun. Gaya hidup yang tidak sehat juga bisa mempengaruhi kesehatan otot. Kebiasaan makan makanan tidak sehat dan malas berolahraga, hal-hal semacam ini bisa merusak otot dan menjadi pintu masuk penyakit. Jika tidak diperangi, kesehatan tubuh pun akan ikut terganggu.

Kesehatan otot sebenarnya bisa dijaga dengan hal-hal yang sederhana. Misalnya saja dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang dan kaya akan vitamin. Telur, dada ayam dan kacang-kacangan adalah beberapa contoh makanan yang baik untuk otot.

Olahraga juga dibutuhkan untuk menjaga kesehatan otot. Saat berolahraga, otot-otot akan dilatih. Anda bisa melakukan olahraga apapun untuk melatih otot. Namun untuk hasil yang lebih optimal, Anda bisa melakukan latihan aerobik, berenang atau jogging.

Kemudian, dukung juga gaya hidup sehat Anda dengan minum Anlene Actifit 3X yang mengandung formula MOVEMAX dengan nutrisi yang lengkap, dan kalsium yang tinggi yang akan membantu pembentukan tulang dan gigi, serta mempertahankan kekuatannya.

Kemudian, kandungan proteinnya bermanfaat dalam membangun dan memperbaiki jaringan tubuh, ditambah dengan vitamin B6 yang merupakan faktor penting dalam metabolisme energi dan pembentukan jaringan.

Selain itu, Anlene Actifit 3X dibuat dengan kandungan kolagen 100 mg/saji dan vitamin C yang akan membantu pembentukan dan pemeliharaan jaringan kolagen dan menjaga kelenturan sendi. Minum Anlene Actifit 3X dua kali sehari, setiap hari dan rasakan manfaat maksimalnya untuk menjaga otot, tulang dan juga sendi Anda selalu sehat dan kuat.

Referensi:

sehatq.com/artikel/kupas-tuntas-ciri-ciri-otot-polos-kinerja-fungsi-dan-gangguannya

suara.com/tekno/2021/09/01/104445/apa-itu-otot-polos-ini-ciri-ciri-jenis-fungsi-dan-letaknya?page=all

mediaindonesia.com/humaniora/433317/ini-yang-perlu-anda-ketahui-soal-otot-polos-dan-otot-jantung

ruangguru.com/blog/otot

Diakses pada: 19 November 2021

17 September 2021, 06:30 WIB

Sofia | Humaniora

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

  gurupendidikan.co.id Otot polos

OTOT yang ada di tubuh Anda. Otot-otot itu adalah otor lurik, otot polos, dan otot jantung. Kali ini, kita akan membahas mengenai otot polos dan otot jantung

Seperti namanya, otot polos diberi nama demikian karena tidak memiliki garis-garis melintang atau yang biasa disebut lurik.

Otot polos terletak di dinding organ internal manusia, seperti pembuluh darah, saluran pencernaan, kandung kemih, atau rahim. 

Baca juga: Ini Hewan-Hewan yang Menjalani Metamorfosis Sempurna

Inti otot polos berjumlah satu dan terletak di bagian tengah dengan warna yang juga polos. O iya, gerakan otot polos dioperasikan oleh sistem saraf otonom. Otot ini tidak berada di bawah kendali sukarela.

Ciri-ciri otot polos:

  • Berbentuk gelendong dengan kedua ujung yang meruncing
  • Mempunyai satu inti sel dan terletak di tengah sel
  • Otot bekerja di luar kesadaran, bekerja secara lambat, teratur, dan tidak cepat lelah
  • Terdapat di dinding alat-alat tubuh bagian dalam seperti paru-paru, pembuluh darah, lambung, usus, dan indung telur.

Sementara itu, otot jantung adalah otot lurik khusus yang terdiri dari sel-sel memanjang dengan banyak inti yang terletak di pusat. Otot ini tidak berada di bawah kendali sukarela.

Ciri-ciri otot jantung:

  • Sel otot jantung berbentuk serabut lurik yang bercabang-cabang
  • Sel mempunyai satu atau banyak inti sel dan terletak di tengah serabut
  • Otot bekerja di luar kesadaran alias tidak diperintah otak, tapi dipengaruhi oleh persediaan oksigen yang cukup. (OL-1)

Otot merupakan jaringan di dalam tubuh yang memiliki berbagai fungsi, termasuk untuk pergerakan tulang. Berdasarkan struktur dan fungsinya, ada 3 jenis otot di tubuh, yaitu otot polos, otot lurik dan otot jantung. Ciri otot lurik, otot jantung dan juga polos berbeda satu sama lain.

Simak penjelasan lengkap tentang ciri otot lurik jantung dan polos serta fungsinya dalam artikel berikut ini, yuk Moms.

Baca juga: 4 Cara Mengatasi Nyeri Otot Setelah Olahraga

Pengertian Otot Lurik

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Foto: Orami Photo Stock

Sebelum mengetahui ciri otot lurik, Moms sebaiknya mengetahui dulu pengertian dari otot lurik, ya. Otot lurik terdiri dari 2 jenis, otot rangka dan otot jantung berdasarkan lokasinya.

Otot rangka adalah jaringan yang terbuat dari sebagian besar otot yang menempel pada tulang. Sementara otot jantung ditemukan di dinding jantung.

Ciri Otot Lurik

ADVERTISEMENT

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Foto: Orami Photo Stock

Jika dilihat dari mikroskop, baik otot rangka maupun otot jantung memiliki tampilan “lurik” karena miofibrilnya yang padat. Oleh karena itu otot ini disebut sebagai jaringan otot lurik atau otot lurik.

Walaupun bentuknya sama, tetapi ciri otot lurik jantung dan otot lurik polos berbeda lho Moms.

1.Ciri Otot Lurik Jantung

Otot lurik jantung sering disebut istimewa karena dapat digerakkan secara tidak sadar. Karena otot ini terus bekerja meskipun Moms tidak menyadarinya.

Otot lurik jantung dapat bergerak meskipun otak tdak menyuruhnya untuk bekerja lho Moms. Karena jantung merupakan salah satu organ di dalam tubuh yang bekerja selama Moms hidup ya.

Selain dapat bekerja tanpa disadari, masih ada ciri otot lurik jantung yang perlu Moms ketahui sebagai berikut:

  • Inti sel banyak dan terletak di tengah.
  • Mempunyai garis melintang.
  • Hanya berada di jantung dan pergerakannya berada di luar kesadaran.
  • Bentuk memanjang, silindris, dan serabut selnya bercabang serta menyatu.
  • Kontraksinya kuat dan berirama

2. Ciri Otot Lurik Polos

Otot lurik polos sering juga disebut sebagai otot rangka. Hal ini karena letaknya yang menempel pada rangka tubuh dan digunakan sebagai alat pergerakan.

Karena memiliki serat yang bergaris, otot ini disebut sebagai otot lurik. Berbeda dengan otot lurik jantung, ciri otot lurik polos harus digerakan secara sadar oleh Moms.

Selain itu, masih ada ciri otot lurik polos yang perlu Moms ketahui berikut ini.

  • Inti sel banyak dan berada di bagian tepi
  • Mampu bekerja keras dan cepat, tetapi mudah lelah
  • Terdapat pada otot lengan, perut, pipi dan rangka tubuh
  • Termasuk otot volunteer karena harus bekerja dengan kesadaran.
  • Bentuknya silindris, panjang, memiliki ribuan serabut yang membentuk jaringan otot.

Baca juga: Hati-Hati Dads! Membesarkan Otot Bisa Pengaruhi Kesuburan Pria

Fungsi Otot Lurik

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Foto: Orami Photo Stock

Sesuai dengan letaknya, otot lurik memiliki fungsinya masing-masing.

Mengutip Cellular and Molecular Life Science fungsi utama otot lurik adalah suplai oksigen ke seluruh tubuh, keseimbangan, metabolise dan penggerak. Berikut penjelasan lengkapnya Moms.

1.Fungsi Otot Lurik Jantung

ADVERTISEMENT

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Otot lurik jantung memiliki fungsi untuk memompa jantung.

Sistem saraf otonom akan mengendalikan otot ini, kemudian merangsangnya untuk menggunakan impuls listrik utuk berkontraksi dan memompa darah ke seluruh tubuh.

Cara kerja ini didukung oleh persimpangan khusus yang disebut ‘cakram selingan’ yang terletak di antara sel-sel otot jantung (kardiomosit).

Cakram ini nantinya akan membantu melakukan impuls dari satu sel ke sel lain dengan cepat, memungkinkan untuk menyingkronkan kontraksi.

Fungsi cakra mini memang sangat diperlukan selama jantung memompa darah ke seluruh tubuh. Karena ketebalan otot jantung berbeda satu sama lain.

Misalnya, ventrikel kiri harus memompa darah ke seluruh tubuh, dan karena itu bersifat tebal.

Dinding ventrikel kanan lebih tipis, karena hanya perlu memompa darah yang kekurangan oksigen jarak pendek dari jantung ke paru-paru.

2. Fungsi Otot Lurik Polos

Fungsi otot lurik polos adalah mengontrol gerakan melalui aktivasi oleh cabang somatic dan sistem saraf perifer dengan kecepatan kontaksi yang cepat.

Jurnal Cold Spring Harbor Perspectives in Biology menyebut otot lurik polos atau otot rangka memiliki gerakan yang sama satu sama lain.

Selain untuk menggerakan rangka, otot lurik polos juga memiliki fungsi mengatur suhu di dalam tubuh.

Hal ini terjadi karena kontraksi otot yang cepat untuk melepaskan panas dan meningkatkan suhu di dalam tubuh.

Fungsi ini dilakukan juga tanpa sadar lho Moms, sama seperti cara kerja otot lurik jantung.

Baca juga: 3 Cara Mengatasi Nyeri Otot setelah Berolahraga

Otot Polos

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Foto: Orami Photo Stock

Selain otot lurik, tubuh juga terdiri dari otot polos yang masuk dalam jenis otot otonom.

Biasanya, otot polos melapisi organ-organ yang ada di dalam tubuh, seperti di dinding usus, pembuluh darah hingga dinding rahim wanita. Nama otot polos diambil karena bentuknya gelendong dan juga polos.

Ciri Otot Polos

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Foto: Orami Photo Stock

Sama seperti otot lurik, otot polos juga memiliki beberapa ciri yang perlu diketahui ya Moms. Berikut penjelasannya.

  • Bentuknya gelendong dengan kedua ujung meruncing, bereaksi lambat tidak mudah lelah.
  • Terdapat pada otot peredaran darah, otot urat nadi, otot usus.
  • Hanya memiliki satu inti sel yang berada di bagian tengah.
  • Termasuk otot involunter atau otonom.
  • Tidak mempunyai garis melintang.

Baca juga: 11 Makanan Penambah Massa Otot untuk Melengkapi Program Diet, Yuk Coba!

Fungsi Otot Polos

Bagaimana ciri-ciri otot polos otot lurik dan otot jantung?

Foto: Orami Photo Stock

Dibandingkan dengan otot lurik jantung dan rangka, otot polos berkontraksi jauh lebih lambat. Tujuannya adalah untuk memindahkan zat melalui organ atau pembuuh darah.

Selain itu, otot ini juga bekerja dengan berkontraksi dalam gelombang. Gerakan dari otot polos dikenal dengan perstaltik, seperti yang ada pada usus.

Mengutip National Center for Biological Information peristaltik terjadi di seluruh saluran pencernaan dan merupakan dorongan makanan yang tidak disengaja.

Baca juga: 7 Bahaya Mandi Malam Hari, Demam Hingga Nyeri Otot

Demikian penjelasan mengenai ciri otot lurik jantung dan polos beserta fungsinya masing-masing. Semoga artikelnya bermanfaat ya Moms.

Sumber

  • https://www.kenhub.com/en/library/anatomy/striated-musculature
  • https://www.betterhealth.vic.gov.au/health/conditionsandtreatments/muscles