Apa manfaat minyak lintah hitam papua

Ada banyak cara yang dilakukan para pria untuk memperbesar ukuran penisnya. Salah satu cara yang cukup terkenal adalah dengan mengoleskan minyak lintah hitam pada penis.

Di Indonesia, popularitas minyak lintah hitam Papua cukup baik di kalangan pria. Minyak ini dianggap ampuh untuk membuat mereka jadi lebih ‘perkasa’. Namun, apakah khasiat minyak lintah hitam untuk memperbesar penis ini benar adanya? Berikut penjelasan selengkapnya.

Apa itu minyak lintah?

Minyak lintah adalah minyak yang terbuat dari ekstrak lemak lintah. Lintah sendiri ternyata merupakan hewan yang sudah digunakan sejak ribuan tahun untuk berbagai praktik medis, sebagaimana dilansir dalam Indian Journal of Pharmaceutical Sciences tahun 2013.

Sebagai salah satu cara pembesaran penis (penis enlargement), minyak lintah digunakan dengan cara mengoleskannya ke batang penis, dari mulai pangkal hingga ujung, sambil dipijat selama beberapa saat.

Kabarnya, kandungan pada minyak lintah dapat memperlancar sirkulasi darah dari dan menuju penis. Sirkulasi darah yang lancar diklaim dapat membuat penis jadi terlihat lebih besar, panjang, dan keras.

Khasiat minyak lintah untuk membesarkan penis, mitos atau fakta?

Kepercayaan terhadap khasiat minyak lintah untuk membesarkan penis inilah yang kemudian membuat sebagian pria ‘nekat’ membeli produk minyak tersebut di sejumlah toko obat herbal, baik offline maupun online. 

Akan tetapi, apakah minyak lintah hitam memang efektif untuk membesarkan ukuran penis? Sayangnya, sampai sekarang belum ada studi ilmiah yang dapat membuktikan kebenarannya. Ini juga berlaku bagi minyak-minyak alami lainnya yang diklaim memiliki khasiat serupa.

Lantas, bagaimana dengan klaim dari beberapa pria bahwa minyak lintah memang ‘berhasil’ membuat ukuran penis mereka bertambah besar?

Hal ini kemungkinan besar hanya merupakan efek plasebo. Efek plasebo adalah ketika suatu obat atau produk perawatan tubuh apa pun sebenarnya tidak memiliki kandungan bahan aktif yang teruji klinis, tapi bisa memberikan dampak positif terhadap penggunanya.

Bahaya minyak lintah yang harus diwaspadai

Alih-alih dapat membuat ‘Mr. P’ Anda jadi makin besar dan keras, menggunakan minyak lintah maupun minyak pembesar penis lainnya justru berpotensi menimbulkan bahaya.

Pasalnya, selain belum teruji secara klinis, kebanyakan produk minyak lintah yang beredar di pasaran juga belum mengantongi izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan Republik Indonesia (BPOM RI).

Bahaya minyak lintah untuk memperbesar penis yang harus Anda ketahui dan waspadai adalah:

1. Reaksi alergi

Minyak lintah, selain mengandung ekstrak lemak lintah itu sendiri, juga diperkaya oleh sejumlah bahan kimia yang berfungsi menjaga agar minyak tetap awet dan stabil.

Masalahnya, beberapa orang mungkin memiliki kulit penis yang terlalu sensitif. Akibatnya, penggunaan minyak lintah justru dapat memicu reaksi alergi.

Beberapa gejala yang akan muncul jika Anda mengalami reaksi alergi, antara lain:

  • Gatal-gatal
  • Pembengkakan
  • Kulit berwarna kemerahan
  • Kulit terasa panas

2. Iritasi

Mengoleskan minyak lintah pada batang penis juga berpotensi memicu iritasi. Iritasi pada penis ditandai oleh gejala berupa:

  • Nyeri 
  • Kulit penis mengelupas
  • Penis bengkak
  • Keluar cairan dari dalam penis

3. Infeksi 

Oleh karena belum memiliki izin resmi dari BPOM, minyak lintah yang Anda gunakan untuk membesarkan penis belum tentu terjamin . Hal ini bisa saja membuat Anda berisiko mengalami infeksi pada kulit penis Anda, baik itu infeksi bakteri maupun virus.

Cara menggunakan minyak lintah yang benar

Mengingat belum ada penelitian yang terbukti mengenai khasiat minyak lintah hitam Papua untuk memperbesar penis, pastikan Anda berkonsultasi dulu dengan dokter sebelum menggunakannya.

Dokter mungkin akan merekomendasikan cara lain, alih-alih menggunakan minyak lintah untuk membesarkan penis karena manfaatnya yang masih diragukan.

Cara membesarkan penis secara alami yang lebih aman

Alih-alih minyak lintah, Anda bisa melakukan peregangan penis (penis stretching) untuk membesarkan penis.

Penis stretching dapat dilakukan dengan dua cara, yakni menggunakan tangan atau alat, seperti penile extender dan vakum pembesar penis.

1. Cara membesarkan penis dengan tangan

Berikut ini langkah-langkah melakukan penis stretching dengan tangan Anda:

  • Pastikan penis sedang tidak ereksi
  • Genggam penis dengan tangan Anda
  • Tarik penis ke depan, dan tahan selama 10 detik
  • Tarik penis ke kiri, kemudian tahan selama 10 detik 
  • Lakukan hal yang sama, untuk arah sebaliknya=

Untuk hasil yang optimal, terapkan cara ini 1-2 kali sehari dengan durasi sekitar 5 menit. Jika penis terasa nyeri saat melakukan stretching, sebaiknya hentikan guna mencegah penis mengalami cedera atau hal lainnya.

2. Cara membesarkan penis dengan alat pembesar

Cara membuat penis bertambah besar dan panjang dengan alat vakum adalah sebagai berikut:

  • Masukkan penis ke dalam tabung
  • Gunakan pompa untuk membuat ruang hampa di dalam tabung agar penis bisa ereksi
  • Setelah ereksi, letakkan ‘cincin’ dari alat vakum di pangkal penis
  • Lepaskan tabung

Perlu Anda ketahui, kendati terbukti dapat membuat penis, cara-cara di atas sifatnya hanya sementara dengan peningkatan ukuran penis yang tidak terlalu signifikan.

Catatan dari SehatQ

Menurut American Urology Foundation, berbagai cara memperbesar penis yang selama ini dipercaya, seperti menggunakan daun tiga jari, penile extender, vakum pembesar penis, termasuk minyak lintah atau minyak lainnya belum bisa dikatakan ampuh. 

Penile extender dan vakum penis mungkin terbukti dapat membuat penis bertambah panjang ukurannya. Namun, seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, efek tersebut tidak terlalu signifikan dan sifatnya hanya sementara.

Hingga saat ini, dunia medis baru mengakui satu metode klinis sebagai cara membesarkan penis secara permanen, yakni operasi, baik itu operasi pembesaran penis maupun pemanjangan penis.

Apabila Anda ingin mengetahui lebih lanjut mengenai kesehatan alat kelamin dan info seputar seksualitas lainnya, tanyakan langsung dengan dokter di aplikasi kesehatan keluarga SehatQ. Download sekarang juga di App Store dan Google Play.

Apakah ada efek samping memakai minyak lintah papua?

Salah satu efek samping penggunaan minyak lintah adalah menyebabkan iritasi dan alergi. Kulit kamu mungkin saja alergi terhadap minyak dari lintah dan bahan-bahan kimia keras yang dicampurkan untuk mengawetkan serta menjaga kestabilan minyak.

Apakah minyak lintah Papua bisa membesarkan alat vital?

Hingga saat ini, belum ada penelitian yang mampu membuktikan khasiat tersebut. Mengingat khasiat minyak lintah dalam memperbesar penis belum terbukti secara ilmiah, ditambah risiko efek samping yang mungkin ditimbulkan, maka penggunaan minyak lintah untuk tujuan memperbesar penis perlu dipertimbangkan kembali.

Apa efek samping memakai minyak lintah?

Salah satu efek samping penggunaan minyak lintah adalah menyebabkan iritasi dan alergi. Kulit kamu mungkin saja alergi terhadap minyak dari lintah dan bahan-bahan kimia keras yang dicampurkan untuk mengawetkan serta menjaga kestabilan minyak.