Permainan rounders pertama kali diperkenalkan di Indonesia oleh negara

Permainan rounders pertama kali diperkenalkan di Indonesia oleh negara

Selasa, 18 Januari 2022, 13:57 WIB

Meski sering dimainkan tidak semua tahu permainan rounders dari negara mana. (Foto: GAARoundersoffi)

PERMAINAN rounders berasal dari negara mana sering menjadi pertanyaan yang sering muncul saat ini. Permainan rounders adalah salah satu olahraga yang sangat kompetitif. Diketahui bahwa rounders sebenarnya merupakan nenek moyang dari baseball. 

Ada sedikit kisah tentang awal mula sejarah permainan rounders.Menurut beberapa sejarawan, rounders dan cricket merupakan permainan yang berevolusi dari olahraga stoolball. Olahraga ini dimainkan di lapangan menggunakan butter dan bowler. 

Baca Juga : Jumlah Pemain Rounders Masing Masing Regu Beserta Tugasnya

Permainan Rounders Berasal Dari Negara Mana?

Permainan rounders berasal dari negara Inggris yang populer di Indonesia sejak tahun 1950. Ternyata permainan rounders telah dimainkan di Inggris sejak zaman Tudor. 

Baca Juga : Sportpedia: Teknik Dasar Permainan Rounders

Adapun sejarah dan penjelasan mengenai referensi permainan rounders pertama kali pada tahun 1744 di negara Inggris melalui karya “A Little Pretty Pocketbook”. Banyak sejarawan yang meyakini bahwa baseball berevolusi dari permainan rounders. 

Permainan rounders pertama kali diperkenalkan di Indonesia oleh negara

Penggunaan kata rounders adalah nama yang digunakan oleh Jane Austen dalam karyanya yaitu “Northanger Abbey”.  Pada tahun 1828, buku “The Boy’s Own Book” menjelaskan secara rinci mengenai permainan rounders. Aturan resmi untuk rounders dirancang pada tahun 1844 di Irlandia dan asosiasi tertulis dibentuk untuk permainan di Liverpool dan Skotlandia saat itu. 

Mulai dari sanalah, National Rounders Association of Liverpool dan Scottish Rounders Association dibentuk pada tahun 1889. Tak sampai disitu, pada tahun 1943, National Rounder Association dibentuk dan dirancang untuk memperkenalkan permainan rounders lebih luas lagi. Selain itu, asosiasi ini membuat beberapa aturan untuk permainan rounders.

Permainan Rounders 

Rounders menjadi salah satu olahraga utama yang dimainkan oleh siswa di sekolah. Namun, tak hanya siswa saja yang memainkan rounders. Semua kalangan bisa memainkan rounders.  Hal ini dikarenakan, rounders memiliki daya tarik yang cukup kuat. 

Permainan Rounders Berasal Dari Negara - Seperti yang kita tahu bahwa permainan bola dalam olahraga dapat dibagi menjadi dua jenis yaitu permainan bola besar dan permainan bola kecil. Salah satu contoh olahraga yang menggunakan prinsip permainan bola kecil adalah permainan rounders. Meskipun sebenarnya masih banyak jenis permainan bola kecil lainnya seperti softball, bisbol, kasti, dan sebagainya. Rounders sendiri tergolong dalam permainan dasar dari olahraga softball dan bisbol. Hal ini dikarenakan keduanya dimainkan dengan menggunakan kayu pemukul dan bola kecil.

Lalu permainan rounders berasal dari negara mana? Asal dari olahraga rounders memang dari negara Inggris. Di negara Inggris, permainan rounders ini memang sangat populer sehingga anak anak di jenjang sekolah banyak yang memainkannya. Pada tahun 1889, terdapat asosiasi olahraga rounders yang didirikan pertama kali dengan nama Rounders Skotlandia dan Asosiasi Nasional Rounders Liverpool. Setelah itu pada tahun 1884 terdapat peraturan formal yang dibuat dan diresmikan untuk permainan rounders oleh Asosiasi Atletik Gaelic (GAA) di Irlandia.

Permainan rounders pertama kali diperkenalkan di Indonesia oleh negara
Permainan Rounders

Negara Indonesia mulai diperkenalkan permainan rounders oleh Inggris ketika masa penjajahan. Kemudian pada tahun 1950an, permainan ini semakin populer di Indonesia. Setelah itu secara Nasional, permainan rouders mulai dipertandingkan di Indonesia pada tahun 1951 pada acara Pekan Olahraga Nasional (PON). Akan tetapi sampai sekarang permainan rounders masih belum memiliki induk organisasi sendiri sehingga masih tergolong dalam organisasi Perserikatan Bisbol (Perbasasi) dan Sofbol Amatir Seluruh Indonesia. Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang permainan rounders berasal dari negara mana. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Permainan rounders tentunya memiliki beberapa teknik dasar di dalamnya. Teknik dasar permainan rounders tersebut telah saya bahas pada artikel sebelumnya. Permainan rounders ini memiliki peraturan yang terdiri dari dua wasit di dalamnya serta didukung dengan seorang pencatat skor dan pembantu wasit. Kedua wasit dalam rounders tersebut memiliki tugas untuk mengawasi dan menilai lambungan atau arah bola. Kemudian untuk bentuk lapangan rounders sendiri adalah segi lima beraturan, dimana setiap ukuran sisinya 15 meter.

Masing masing sudut dalam lapangan rounders terdapat tempat hinggap yang namanya base. Maka dari itu lapangan rounders memiliki lima base atau tempat hinggap yaitu I, II, III, IV, dan V. Base V tersebut dinamakan dengan home base, sedangkan tempat pelambungan bola disebut dengan pitcher base. Lantas permainan rounders berasal dari negara mana?

Permainan rounders adalah permainan bola kecil yang sudah ada sejak zaman dahulu. Permainan ini ditemukan pada tahun 1744 pada zaman Tudor  di negara Inggris. Jika membahas lebih lanjut mengenai permainan rounders tersebut, maka kita akan menemukan salah satu bentuk soal seperti berikut:

Permainan rounders berasal dari negara . . .

Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah dari negara Inggris.

Permainan rounders memang termasuk permainan bola kecil yang dimainkan secara kelompok atau beregu. Permainan rounders berasal dari negara Inggris pada tahun 1744, lebih tepatnya pada zaman Tudor. Permainan rounders ini bertujuan untuk memukul bola dengan tenaga sekuat mungkin, lalu berlari mengelilingi lapangan agar pertandingan tersebut dapat dimenangkan. Permainan ini tentunya memilki beberapa teknik dasar di dalamnya. Adapun teknik dasar permainan rounders tersebut meliputi:

  • Teknik melempar bola
  • Teknik berlari
  • Teknik menangkap bola
  • Teknik memukul bola

KOMPAS.com - Rounders merupakan contoh permainan bola kecil yang dimainkan secara beregu oleh dua tim sebagai pemukul dan penjaga.

Permainan rounders bisa dimainkan oleh putra maupun putri dengan masing-masing tim berisi 12 orang pemain.

Berbagai sumber menyebut permainan rounders merupakan cikal bakal dari olahraga baseball yang kita kenal saat ini.

Unsur serupa dalam permainan rounders dan baseball dari adanya tim pemukul dan bertahan hingga peraturan permainan menjadi sebab adanya dugaan itu.

Sejarah permainan rounders

Permainan rounders dikenal dan berkembang di Inggris berikut negara tetangganya, seperti Irlandia dan Irlandia Utara. Permainan rounders pertama kali diciptakan oleh George Hancock.

Menurut buku Baseball Before We Knew It: A Search for the Roots of the Game (2006) karya David Block, literatur mengenai peraturan resmi permainan rounders diterbitkan pada 1828.

Aturan secara umum dan luas kemudian dicetuskan oleh Asosiasi Atletik Gaelik (GAA) pada 1884, yang mengakui rounders sebagai olahraga tradisional di Irlandia.

Badan lain yang mengatur permainan rounders di Inggris yakni Rounders England kemudian baru menyusul terbentuk pada 1943.

Baca juga: Perbasasi: Induk Olahraga Baseball dan Softball Indonesia

Peralatan permainan rounders

Permainan rounders membutuhkan peralatan untuk setiap pemain ketika berada di lapangan untuk bertanding.

Mengutip buku Karonball: Modifikasi Permainan Softball untuk Anak Usia Kanak-kanak (2020) karya Hedi Ardiyanto Hermawan, peralatan permainan rounders terdiri dari:

Permainan rounders pertama kali diperkenalkan di Indonesia oleh negara
John WIkimedia Commons Ilustrasi olahraga rounders

Alat pemukul pada permainan rounders umumnya terbuat dari kayu berbentuk tongkat bulat memanjang, dengan salah satu ujungnya berukuran lebih kecil.

Ukuran dari pemukul dalam permainan rounders memiliki panjang 50-80 cm dengan diameter mencapai. 7 cm.

Permainan rounders menggunakan bola yang menggunakan bahan kulit atau karet dalam setiap pertandingannya.

Ukuran bola dalam permainan rounders yakni memiliki lingkar 19-22 cm, serta beratnya mencapai 80 hingga 100 gram.

Bentuk tempat hinggap pada permainan rounders berbentuk persegi dengan ukuran 37 x 37 cm serta memiliki ketebalan antara 5 sampai 12 cm.

Khusus untuk tempat pelambung (pitcher) ukuran tempat hinggapnya memiliki lebar 40 cm dan panjang 80 cm.

Keberadaannya terletak pada tiap titik perpanjangan garis lurus menuju tempat hinggap kelima menuju tempat hinggap pertama dan tempat hinggap kelima menuju tempat hinggap pertama.

Masing-masing tiang bendera batas pada permainan rounders memiliki tinggi 1,5 meter dari permukaan tanah.

Baca juga: 3 Jenis Pukulan dalam Kasti

Peraturan permainan rounders

Permainan rounders membutuhkan dua tim dengan masing-masing beranggotakan 12 pemain dengan memakai nomor dada 1 sampai 12.

Lapangan permainan rounders berbentuk segi lima dengan setiap sudutnya memiliki tempat (papan) hinggap dengan jarak masing-masing 15 meter serta dibatasi garis.

Jalannya permainan rounders terdiri dari tiga inning, yang masing-masing dinyatakan usai apabila setiap regu sudah bergantian memukul dan berjaga.

Seorang pemukul mendapat memiliki hak percobaan memukul sebanyak tiga kali ketika mendapat giliran, kemudian jika berhasil memukul harus berlari ke tempat hinggap pertama.

Poin sejumlah lima (5) angka diberikan untuk seorang pemukul, jika mampu kembali ke ruang bebas atau tempat hinggap kelima tanpa mampu dimatikan oleh kubu penjaga.

Baca juga: Jenis-jenis Lemparan dalam Softball

Ketika pemukul mampu memukul bola dengan baik dan melewati semua base dengan pukulannya sendiri (home run) maka akan memperoleh enam (6) angka.

Tim penjaga bisa mematikan pemukul yang berlari ke tempat hinggap dengan cara membakar dan men-tik bola ke tubuh pemukul.

Istilah membakar dalam permainan rounders berarti seorang penjaga menangkap bola dan menguasai base dengan menginjak tempat hinggap sebelum pemukul atau pelari tiba.

Istilah melakukan tik adalah gerakan penjaga menyentuhkan bola pada tubuh pelari sebelum mampu menginjak tempat hinggap, penjaga tidak boleh melepaskan bola ketika melakukan tik.

Kedua tim akan bergantian jika enam pemain dari tim pemukul sudah berhasil di-tik atau regu penjaga berhasil menangkap bola yang dipukul oleh tim pemukul sebanyak lima kali.

Baca juga: Peraturan Permainan Softball

Wasit juga berhak memerintahkan pergantian jika terdapat pukulan dari seorang pemukul yang dianggap membahayakan pemain penjaga.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.