Penggunaan fungsi GETTYPE pada PHP

Penggunaan fungsi GETTYPE pada PHP
Setelah dalam beberapa tulisan saya mengulas bahasa pemrograman untuk aplikasi desktop, kali ini saya coba membahas tentang salah satu bahasa pemrograman untuk web yang sangat populer yaitu PHP. Tulisan akan saya bagi dalam beberapa pembahasan. Untuk pembahasan pertama kita akan membahas tentang dasar-dasar PHP. Semoga artikel ini berguna bagi kita semua.

Apa itu PHP?

PHP adalah salah satu bahasa server side yang didesain khusus untuk aplikasi web. PHP dapat disisipkan diantara bahasa HTML dan karena bahasa Server Side, maka bahasa PHP akan dieksekusi di server, sehingga yang dikirimkan ke browser adalah hasil jadi dalam bentuk HTML, dan kode PHP anda tidak akan terlihat. PHP dapat berjalan diberbagai web server semisal IIS, Apache, PWS, dll.

Sistem Database yang didukung oleh PHP adalah:

  1. Oracle
  2. Sybase
  3. mSQL
  4. MySQL
  5. Solid
  6. Generic ODBC
  7. Postgre SQL

PHP juga mendukung komunikasi dengan layanan lain melalui protocol IMAP, SNMP, NNTP, POP3 dan HTTP

Perangkat yang diperlukan untuk membuat program dalam PHP adalah:

  1. Text Editor (Notepad, PHPed, vi, emac, UltraEdit dan lainnya)
  2. Browser (IE 4.0 atau lebih, Netscape navigator dan lainnya)
  3. Web Server yang mendukung PHP

Memulai PHP

Sebelum memulai pemrograman PHP yang perlu diingat adalah pastikan web server dan skrip PHP telah berjalan dengan baik. Fungsi-fungsi yang ada di PHP tidak case sensitive tetapi variabelnya case sensitive (membedakan huruf besar dan kecil).

Kode PHP diawali dengan tanda lebih kecil (<) dan diakhiri dengan tanda lebih besar (>). Ada 3 cara untuk menuliskan script PHP yaitu:

<?

Script PHP

?>

<?php

Script PHP

?>

<SCRIPT LANGUAGE=”php”>

Script PHP

</SCRIPT>

Pemisah antar instruksi adalah tanda titik koma(;)

Untuk membuat atau menambahkan komentar, standar penulisan adalah:

/*komentar*/

//komentar

#komentar

Untuk mengetahui tipe data suatu variable dapat diperiksa dengan menggunakan fungsi-fungsi yang telah disediakan oleh PHP. Beberapa fungsi tersebut adalah:

Fungsi Keterangan
gettype Untuk memperoleh tipe data yang terdapat pada sebuah variable. Format penulisan:gettype(variable)Hasilnya berupa tipe data dalam PHP
is_array Untuk mengetahui apakah variable tersebut berupa array untuk tidak. Format penulisan :is_array(variable)Hasil :

True : variable argumen adalah array

False : variable argumen bukan array

is_bool Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe Boolean atau tidak. Format penilisan :is_bool(variable)Hasil :

True : variable argumen adalah Boolean

False : variable argumen bukan boolean

is_double Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe double atau tidak. Format penulisan :is_double(variable)Hasil :

True : variable argument double

False : variable argument bukan double

is_float Hampir sama dengan is_double
is_int Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe integer atau tidak. Format penulisan :is_int(variable)Hasil :

True : variable argumen adalah integer

False : variable argumen bukan integer

is­_string Untuk mengetahui apakah variable tersebut bertipe string atau tidak. Format penulisan :is_string(variable)Hasil :

True : variable argumen adalah string

False : variable argumen bukan string

Fungsi untuk mengonversi data

Fungsi Keterangan
doubleval Untuk memperoleh nilai bertipe double berdasar nilai argumen. Format penulisan :doubleval(argumen)
intval Untuk memperoleh nilai bertipe integer berdasar nilai argumen. Format penulisan :intval(argument)
strval Untuk memperoleh nilai bertipe integer berdasar nilai argumen. Format penulisan :strval(argument)

Fungsi-fungsi lain

Fungsi Keterangan
empty Untuk mengetahui apakah variable argumennya bernilai kosong atau tidak. Format penulisan :empty(argumen)Hasil :

False : jika variable ada dan bernilai tidak kosong

True : variable argumen kosong

isset Untuk mengetahui apakah variable argumennya sudah ada atau belum. Format penulisan :isset(variable)
unset Untuk menghapus variable. Format penulisan :unset(variable [,variable[,…]])
print_r Untuk menampilkan informasi tentang variable, terutama dalam bentuk array. Bentuk pemanggilan :print_r(variable)