Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja

Home » Kelas V » Karyaku Prestasiku Proyek 3 Kisah Padi dari Sawah ke Meja Makan

Pada penugasan keterpaduan IPS dan PPKn ini, siswa diminta untuk membuat karangan narasi yang menceritakan perjalanan padi dari sawah sampai ke meja makan (nasi). Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam karangan narasi tersebut antara lain:;

Pertama, cerita mencakup proses yang terjadi di sawah ketika petani berinteraksi dengan lingkungan alamnya (IPS). Kedua, cerita mencakup proses yang terjadi ketika petani memasarkan hasil panennya, kepada siapa petani menjual padinya? Interaksi petani dengan lingkungan sosialnya (IPS). Ketiga, cerita mencakup proses yang menceritakan bagaimana beras di pasar bisa sampai ke rumah-rumah dan siap dimasak. Siapa saja yang terlibat dalam proses tersebut (IPS). Keempat, cerita mencakup informasi tentang perbedaan yang dijumpai oleh petani dalam kehidupan sehari-harinya ketika ia menanam padi, memanen hasilnya dan menjualnya ke pasar. (PPKn)

Karangan narasi adalah karangan yang menceritakan suatu kejadian atau peristiwa. Paragraf ini bisa dibuat berdasarkan peristiwa atau kisah yang sebenarnya atau berdasarkan imajinasi dari sang penulis. Suatu paragraf bisa disebut sebagai paragraf narasi apabila memiliki ciri-ciri berikut: Terdapat tokoh cerita, Terdapat unsur tindakan/perbuatan, Terdapat seting waktu dan tempat, dan Terdapat urutan waktu/kronologi cerita.

Buatlah sebuah karangan narasi yang menceritakan perjalanan padi dari sawah sampai ke meja makan ketika siap disantap menjadi nasi. Dalam karanganmu pastikan kamu juga menceritakan :

  1. Proses yang terjadi di sawah ketika petani menanam padi, dan interaksi petani dengan lingkungan alam.
  2. Proses yang terjadi ketika petani memasarkan hasil panennya, kepada siapa petani menjual padinya? Ceritakan interaksi yang terjadi antara petani dengan lingkungan sosialnya.
  3. Proses yang menceritakan bagaimana beras di pasar bisa sampai ke rumah-rumah dan siap untuk dimasak. Siapa saja yang terlibat dalam proses tersebut? Interaksi seperti apa yang terjadi dalam proses tersebut? Tambahkan informasi tentang perbedaan yang dijumpai oleh petani dalam kehidupan sehari-hari ketika ia menanam padi, memanen hasilnya dan menjualnya ke pasar. Lengkapi ceritamu dengan ilustrasi gambar yang mencerminkan interaksi manusia dengan lingkungan alam dan sosial

Kisah Padi dari Sawah ke Meja Makan

Sepiring nasi yang terhidang di meja makan, sebelumnya melalui perjalanan yang panjang. Seperti yang kita ketahui bersama, nasi berasal dari padi. Padi ini ditanam oleh para petani di sawah. Inilah perjalanan padi menuju nasi yang bisa kita makan sehari-hari.

Perjalanan diawali pertama kali petani mengolah tanah untuk menanam padi. Petani mengolah sawah dengan dibajak. Selain menggunakan tenaga sapi untuk mengolah tanah, banyak juga petani yang menggunakan traktor. Pada kegiatan ini terjadi interaksi antara manusia dengan alam.

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja

Petani juga menyemai benih padi di sebuah petak sawah yang tanahnya telah diolah. Lahan penyemaian padi biasanya berupa petak-petak. Benih padi yang sudah siap tanam dikumpulkan menjadi beberapa ikatan. Kemudian tiap ikatnya akan diedarkan ke petak-petak sawah.

Benih padi siap ditanam. Biasanya para petani menanam padi dengan cara gotong-royong. Mereka bersama-sama orang sekitarnya menanam padi bersama-sama. Pada kegiatan ini terjadi interaksi antara manusia dengan manusia.

Setelah padi mulai tumbuh petani menyiangi rumput yang ada di sawah supaya padinya tumbuh dengan baik. Mereka menggunakan alat khusus, namun ada juga yang menyiangi rumput secara manual, yaitu menggunaan tangan tanpa alat khusus.

Setelah disiangi petani juga memberi pupuk pada tanaman padinya. Pupuk akan membantu pertumbuhan padi dengan baik. Selain dipupuk, padi juga perlu disemprot dengan pestisida untuk menghilangkan hama.

Ketika semua ikhtiar telah dilakukan, petani menunggu datangnya masa panen. Penungguan ini bukan masa berpangku tangan, tetapi mereka secara rutin masih menyiangi rumput, mengairi sawah, hingga menunggui sawahnya agar tidak didekati burung-burung jahil.

Setelah padi siap dipanen petani memanen padi. Ada yang melakukan kegiatan panen menggunakan sebuah alat khusus yang terbuat dari kayu. Namun ada pula petani yang sudah menggunakan peralatan panen yang menggunakan mesin.

Padi yang sudah dirontokkan kemudian dimasukan ke dalam karung-karung untuk dibawa pulang ke rumah. Pada lahan yang sulit dijangkau kendaraan petani biasanya memikul padi tersebut hingga sampai ke tempat yang dapat dijangkau oleh kendaraan.

Ketika padi sampai di rumah ada kegiatan lain yang harus dilakukan para petani, yaitu menjemur padi. Padi dihamparkan pada kain terpal yang sudah digelar. Padi diratakan agar mendapat panas yang merata. Setiap beberapa jam padi juga harus dibolak balik agar kering merata. Penjemuran padi dilakukan selama dua hari jika matahari bersinar sepanjang hari. Namun jika cuaca mendung penjemuran bisa saja lebih dari tiga hari.

Padi yang sudah kering kembali dimasukan ke dalam karung-karung agar mudah dipindahkan. Padai-padi tersebut biasanya akan disimpan untuk persediaan sampai musim panen yang akan datang. Namun bagi petani yang memiliki hasil panen yang banyak biasanya akan menjualnya kepada tengkulak. Di dini terjadi iteraksi sosial antara petani dan tengkulak.

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja

Biasanya para tengkulak akan membeli padi para petani kemudian akan menjualnya kembali ke pemiliki penggilingan padi. Setelah padi digiling menjadi beras, pemilik penggilingan akan menjual beras tersebut ke pedagang grosir berskala besar yang memiliki gudang penyimpanan. Tengkulak dan pemiliki penggilingan padi berperan sebagai ditributor.

Kemudian pedagang grosir berskala besar ini akan kembali menjual beras tersebut kepada pedagang di pasar. Nah disinilah perjalanan padi semakin dekat dengan meja makan. Ketika ibu kita membeli beras di pasar dan kemudian memasaknya menjadi sepiring nasi yang tersedia di meja makan. Sangat panjang ternyata perjalanan padi dari sawah hingga ke meja makan.

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja

Pada peristiwa jual beli di pasar pihak yang terlibat adalah pedagang grosir, pedagang pasar, dan pembeli. Sedangkan interaksi yang terjadi adalah interaksi sosial antara penjual dan pembeli yang terjadi di pasar.

Beberapa perbedaan ketika petani menanam padi, memanen padi dan menjualnya ke pasar antara lain. Ketika petani menanam padi petani beriteraksi dengan lingkungan alam. Ketika petani menanam padi petani melakukan interaksi dengan lingkungan alam dan lingkungan sosial. Sedangkan pada saat petani menjual hasil panennya ke pasar maka terjadi interaksi sosial.

Posted by Nanang_Ajim

Mikirbae.com Updated at: 7:31 PM

Ada yang bilang, “Kalau belum makan nasi artinya kamu masih ngemil!”

Begitulah orang Indonesia. Nasi adalah makanan pokok mereka. Meskipun sudah makan semangkok bakso, bagi mereka itu masih makan camilan karena bukan nasi yang mereka makan. Mata pencaharian terbesar di negeri inipun adalah petani, orang yang menanam padi d sawah.

Sepiring nasi yang terhidang di meja makan, sebelumnya melalui perjalanan yang panjang. Seperti yang kita ketahui bersama, nasi berasal dari padi. Padi ini ditanam oleh para petani di sawah. Inilah perjalanan padi menuju nasi yang bisa kamu makan sehari-hari.

Membajak sawah

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
flickr.com

Petani mengolah  tanah terlebih dahulu. Tanah ini sebagai tempat tumbuhnya padi. Caranya tentu saja dengan dibajak.

(Masih) Membajak sawah

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
jurnalasia.com

Selain menggunakan tenaga sapi untuk mengolah tanah, banyak juga petani yang menggunakan traktor.

Menyemai benih

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
infopublik.id

Petani menyemai benih padi di sebuah petak sawah yang tanahnya telah diolah. Pengerjaan antara mengolah tanah dan membajak sawah sangat berdekatan waktunya, hampir bersamaan.

Benih padi sudah siap ditanam

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
kojin.wordpress.com

Kalau orang Jawa, terutama di daerah Jawa Timur, menyebut kegiatan ini dengan sebutan ndaut, yaitu kegiatan mengambil benih padi yang sudah siap tanam.

Benih padi diedarkan ke segenap petak sawah

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
beritadaerah.co.id

Benih padi dikumpulkan menjadi beberapa ikatan. Kemudian tiap ikatnya akan diedarkan ke petak-petak sawah. Mereka siap ditanam!

Menanam

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
resources.goodguide.com

Orang Jawa menyebutnya tandur, akronim dari ditanam karo mundur yang artinya dalam bahasa Indonesia adalah ditanam dengan cara mundur. Memang, para petani menanam padinya dengan cara mundur sehingga mereka tidak akan menginjak padi yang telah ditanam.

Menyiangi rumput

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
suhermannyengir.blogspot.com

Petani menyiangi rumput yang ada di sawah supaya padinya tumbuh dengan baik. Mereka menggunakan alat khusus seperti pada gambar di atas.

(Masih) Menyiangi rumput

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
suarapengusaha.com

Ada pula petani yang menyiangi rumput secara manual, yaitu menggunaan tangan tanpa alat khusus.

Petani juga butuh istirahat, jadilah gubuk di tengah sawah

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
7-themes.com

Saat lelah, petani akan keluar dari petak sawah dan menuju gubuk yang ada di tengah hamparan sawah. Biasanya mereka beristirahat untuk makan siang atau beribadah bagi mereka yang muslim.

Tak ada gubuk, galengan pun jadi

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
naruchan07.blogspot.com

Galengan adalah jalan kecil untuk batas atau jalan di sawah. Adanya galengan membuat sawah menjadi berpetak-petak. Dalam Kamus Bahasa Indonesia kamu akan menemui kata pematang untuk definisi galengan yang seperti ini.

Memupuk

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
fotografindo.com

Seorang petani tampak memberi pupuk pada tanaman padinya. Pupuk akan membantu pertumbuhan padi dengan baik.

Menyemprot

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
infopublik.id

Selain dipupuk, padi juga perlu disemprot dengan pestisida untuk menghilangkan hama.

Mengusir hewan-hewan nakal dengan orang-orangan sawah

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
risnarahma.com

Terkadang, burung-burung kecil mencari makan ke sawah. Mereka memakan bulir-bulir padi yang mulai tumbuh. Maka dibuat orang-orangan sawah untuk menakuti burung-burung yang nakal itu.

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
bawa.de

Ketika semua ikhtiar telah dilakukan, petani menunggu datangnya masa panen. Penungguan ini bukan masa berpangku tangan, tetapi mereka secara rutin masih menyiangi rumput, mengairi sawah, hingga menunggui sawahnya agar tidak didekati burung-burung jahil.

Panen

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
geotimes.co.id

Sepeti inilah gambaran panen di sawah. Petani bergotong-royong memanennya.

(Masih) Panen

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
instaprints.com

Orang Jawa, menyebut kegiatan ini dengan gepyok, yaitu memukul-mukulkan tanaman padinya ke atas sebuah alat khusus yang terbuat dari kayu. Cara tradisional ini masih banyak digunakan oleh petani Indonesia.

Ketika petani berangkat

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
deviantart.net

Seperti inilah kiranya ketika petani berangkat ke sawah

Ketika petani pulang

Jelaskan proses perjalanan nasi hingga bisa dihidangkan di atas meja
fotoblur.com

Beginilah kiranya para petani yang pulang dari sawah.

Nah, panjang bukan?! Cara untuk menghargai perjalanan panjang padi hingga menjadi nasi ini dengan cara membeli produk padi lokal dan memakan nasimu hingga tandas. Jangan sampai tersisa sebutirpun dalam piringmu. Sebab, siapa tahu butir nasi yang terakhir itu yang membawa berkah.