Jelaskan hubungan antara bagian PENDAHULUAN dan isi teks diskusi

Ilustrasi teks diskusi. Foto: Pixabay

Teks diskusi adalah teks yang di dalamnya terdapat dua pendapat berbeda (pro dan kontra) mengenai suatu hal sehingga menyebabkan kedua belah pihak saling membicarakan tentang masalah yang dibicarakan atau dipersoalkan.

Teks diskusi disusun untuk menyajikan pendapat, sudut pandang, ataupun perspektif yang berbeda terhadap suatu permasalahan. Isu yang menjadi dasar pemikiran dalam diskusi biasanya bersifat kontroversial.

Dalam teks diskusi dibutuhkan argumen yang kuat dan meyakinkan. Dengan kata lain, teks diskusi harus memuat data dan fakta untuk memperkuat argumen dan meyakinkan pembaca atau audiens.

Selain itu, penggunaan bahasa yang efektif juga diperlukan. Teks diskusi umumnya memiliki kalimat sanggahan, kalimat pernyataan, kalimat penolakan, pronominal, menggunakan konjungsi perlawanan, menggunakan modalitas dan kata leksikal.

Ilustrasi menyusun teks diskusi. Foto: Pixabay

Mengutip buku Yuk, Ungkap Idemu Melalui Persuasi hingga Teks Tanggapan oleh Minarni Try Astuti (2019), struktur teks diskusi terdiri atas pendahuluan, isi, dan kesimpulan. Berikut penjelasannya.

Bagian pendahuluan berisi pernyataan untuk membatasi topik atau isu yang akan didiskusikan. Bagian ini mengandung topik, latar belakang topik, dan sudut pandang yang akan dibahas.

Bagian isi merupakan pikiran utama, alasan, atau pendukung atas masalah yang didiskusikan. Bagian ini tersusun atas:

  • Argumen mendukung atau argumen setuju (pro), berisi argumen yang mendukung suatu hal yang menjadi topik permasalahan diskusi. Penulis dapat menyertakan alasan-alasan dan bukti untuk mendukung argumen yang dipaparkan.

  • Argumen menentang atau argumen tidak setuju (pro) berisi argumen yang bertentangan dengan argumen yang mendukung.

Merupakan bagian akhir yang dicapai dalam teks diskusi. Berisi evaluasi argumen yang paling efektif dari kedua sudut pandang, baik pro maupun kontra. Pada bagian ini juga terdapat rekomendasi atas isu yang didiskusikan berdasarkan argumen-argumen yang disajikan.

Mengutip buku Super Complete SMP/MTs 7, 8, 9 oleh Tim Guru Inspiratif (2019), teks diskusi dapat dibedakan dengan ciri-ciri sebagai berikut:

  • Strukturnya terdiri dari isi, argumen pendukung, argumen penentang, dan simpulan.

  • Memuat informasi yang bersifat informatif-argumentatif.

  • Ciri kebahasaan teks diskusi menggunakan kata hubung berlawanan, seperti tetapi, sedangkan, dan sebagainya.

  • Menggunakan modalitas untuk membangun opini atau rekomendasi.

Ilustrasi berdiskusi. Foto: Pixabay

Pertemuan khusus yang memiliki teknis dan akademis. Tujuannya untuk melakukan studi menyeluruh mengenai topik tertentu di mana pemecahan permasalahannya memerlukan interaksi di antara para peserta seminar.

Pertemuan yang dihadiri oleh sekelompok undangan tertentu untuk membahas suatu permasalahan dengan cara yang tidak resmi dan suasana yang santai.

Simposium merupakan serangkaian pidato pendek yang dibaca di depan pengunjung dengan seorang pemimpin (moderator).

Diskusi panel adalah bentuk diskusi yang sudah direncanakan mengenai suatu topik di depan para pengunjung.

Merupakan pertemuan besar para wakil organisasi, baik organisasi sosial, politik, maupun organisasi keprofesian seperti arsitek, dokter, dan sebagainya. Tujuannya untuk mendiskusikan dan mengambil keputusan pada topik permasalahan yang dibicarakan.

Muktamar adalah pertemuan atau permusyawaratan yang digelar pimpinan pusat di dalam suatu organisasi. Muktamar biasanya dihadiri oleh wakil organisasi untuk berunding atau bertukar pendapat mengenai masalah yang dihadapi.

Lokakarya adalah suatu acara di mana beberapa orang berkumpul untuk memecahkan suatu masalah. Biasanya diselenggarakan oleh para ahli dalam bidang tertentu guna membahas isu yang berhubungan dengan keahlian mereka.