Jelaskan 6 sumber daya usaha yang dibutuhkan untuk sebuah budidaya tanaman hias

Jelaskan 6 sumber daya usaha yang dibutuhkan untuk sebuah budidaya tanaman hias

Pentingnya Prinsip 6M Dalam Memulai Wirausaha – Dewasa ini, banyak orang yang tertarik untuk terjun di dunia usaha. Bukan tanpa alasan, dengan menjalankan usaha sendiri, itu artinya Anda menjadi pemilik yang mengatur segala aktivitas keuangan. Meskipun begitu 6M adalah kunci untuk memulai usaha dengan baik. 

Prinsip 6M dalam Wirausaha

Jelaskan 6 sumber daya usaha yang dibutuhkan untuk sebuah budidaya tanaman hias

Diperlukan prinsip 6M agar maksimal dalam memulainya. Berikut adalah 6M dalam wirausaha yang harus diperhatikan dalam memulai usaha.

1. Money

Hal pertama yang harus dipersiapkan adalah money/modal atau uang. Uang sangat dibutuhkan untuk menjalankan usaha yang dirintis. Tanpa adanya anggaran uang yang cukup, maka proses manajemen usaha tidak bisa berjalan dengan maksimal.

Jika anggaran uang tidak mencukupi, maka kegiatan usaha bisa tersendat dan menimbulkan masalah di tengah jalan. Pada dasarnya, perusahaan hanya akan bangkrut ketika mereka sudah kehabisan uang di bank.

Baca juga: 6 Tips Mengelola Modal Usaha

2. Man

Selanjutnya, untuk dapat menjalankan manajemen dengan baik, harus sangat memperhatikan sumber daya manusianya. Man di sini berarti sumber daya manusia. Tentunya untuk menjalankan suatu program usaha atau manajemen membutuhkan orang yang melaksanakannya.

Supaya program manajemen dapat berjalan dengan baik, diperlukan orang yang mempunyai kompetensi di bidangnya masing-masing. 

Memilih sumber daya manusia yang tidak berkompeten untuk menjalankan program usaha dapat membuat program tidak berjalan dengan baik. Hal itu akan sangat mempengaruhi proses manajemen. 

Oleh karena itu, kualifikasi sumber daya manusia harus diperhatikan supaya mendapatkan sumber daya yang benar-benar berkompeten. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan untuk memilih sumber daya manusia. 

Hal pertama adalah kemampuan yang dibutuhkan. Sangat penting untuk memperhatikan kemampuan dan keterampilan yang dimiliki oleh sumber daya manusia tersebut. 

Lalu hal kedua adalah posisi yang dibutuhkan. Untuk mengisi posisi tersebut tentunya harus mencari sumber daya manusia yang mempunyai keterampilan di bidang posisi tersebut. 

Dan yang terakhir adalah jumlah sumber daya yang dibutuhkan. Sumber daya manusia yang direkrut harus dengan kebutuhan. Jangan sampai, jumlah sumber daya yang direkrut kurang dari kebutuhan. 

3. Machine

Mesin sangat penting untuk menjalankan kegiatan usaha. Dengan adanya bantuan mesin, pekerjaan yang sulit dapat dikerjakan dengan lebih mudah dan menghemat waktu produksi. Seiring dengan perkembangan teknologi, sudah banyak mesin yang modern dan disesuaikan dengan kegiatan produksi yang dibutuhkan.

Selain itu, dengan menggunakan bantuan mesin, hasil produksi juga akan lebih detail dan rapi. Tingkat kesalahan yang dilakukan juga akan jauh lebih kecil dibandingkan ketika dilakukan oleh manusia. 

Baca juga: 3 Tips Kolaborasi Bisnis Agar Usaha Makin Dikenali

4. Material

Selanjutnya adalah material atau bahan produksi yang dibutuhkan. Untuk membuat suatu produk tentunya membutuhkan bahan baku. Material atau bahan baku yang dibutuhkan juga harus diperhatikan. Bahan baku yang berkualitas dapat menghasilkan produk yang juga berkualitas. 

Tanpa adanya bahan baku yang berkualitas maka tidak dapat menghasilkan produk yang bernilai tinggi. Produk yang memiliki kualitas buruk tidak mempunyai daya jual yang bagus. Hal ini dapat menimbulkan kerugian pada manajemen usaha. 

5. Market

Market atau pasar juga merupakan salah satu dari unsur 6M dalam wirausaha yang harus diperhatikan. Sangat penting untuk memperhatikan target pasar. Menentukan target pasar dapat membantu proses pengembangan usaha.

Mempertahankan target pasar yang dituju sangat penting. Ini karena persaingan yang semakin ketat memaksa usaha harus mempunyai strategi pemasaran yang tepat demi mempertahankan segmentasi pasar

Baca juga: 5 Cara untuk Menghadapi Persaingan Usaha

6. Methods

Methods atau metode ini merupakan standar prosedur yang ada di dalam manajemen.

Metode yang dilaksanakan harus tepat dan fokus. Membuat metode harus mempertimbangkan tujuan usaha yang ingin dicapai, anggaran uang, waktu produksi dan sumber daya manusia. Penggunaan metode manajemen yang tepat dapat membuat proses produksi berjalan dengan efisien. 

Setelah Tahu Prinsip 6M dalam Wirausaha, Yuk Mulai Bisnis Sekarang Juga!

Jelaskan 6 sumber daya usaha yang dibutuhkan untuk sebuah budidaya tanaman hias

Setelah mengetahui prinsip 6M dalam wirausaha yang harus ada untuk memulai usaha, kini saatnya untuk beraksi! Jika Anda memiliki semua unsur 6M dalam wirausaha di atas, bukan tidak mungkin usaha yang dirintis akan berjalan dengan lancar, serta mampu menghadapi berbagai rintangan yang ada.

Namun jangan lupa, tetap andalkan aplikasi GoBiz untuk memperlancar operasional usaha Anda sehari-hari. Anda juga bisa daftar GoFood

Jelaskan 6 sumber daya usaha yang dibutuhkan untuk sebuah budidaya tanaman hias

Apabila Anda ingin belajar banyak tentang tips sukses berbisnis, yuk baca “Kumpulan Cerita Mitra Usaha” yang akan memberikan inspirasi soal pengelolaan bahan baku yang baik, strategi branding, cara menggunakan influencer, dan lainnya. Terbatas, siapa cepat dia dapat!

Jika Anda menyukai artikel ini silakan tinggalkan komentar dengan pilihan dibawah!

Read more about:

 Merancang sebuah usaha budidaya tanaman hias yang memperhatikan unsur 6 M ( Manusia, Uang, Fisik, Teknologi, Metode, dan Pemasaran). Mungkin ini juga bagian dari materi prakarya kalian, utamanya di SMA. Semoga materi mengenai rancangan budidaya tanaman hias ini dapat bermanfaat.

Jelaskan 6 sumber daya usaha yang dibutuhkan untuk sebuah budidaya tanaman hias

Tujuan Usaha

  • Sebagai media pembelajaran dan pengalaman dibidang tanaman hias.
  • Memberikan sebuah seni dan sebuah unsur keindahan dari sebuah tempat atau ruangan.
  • Mencari dan menjadikan sumber penghasilan atau keuntungan.
  • Memberikan produk yang terbaik dengan harga yang terjangkau.

Usaha Budidaya Tanaman Hias 

Man ( Manusia )

Tentunya ini merupakan sebuah hal yang utama, karena dari sinilah kita merancang sebuah produk yang ingin dipasarkan. Produk yang baik dan berkualitas sangat tergantung pada sumber daya manusianya itu sendiri.

Aspek terpenting yang harus kita penuhi untuk merancang sebuah produk adalah sikap yang tekun, sabar dan juga pekerja keras. Jika aspek tersebut terpenuhi, saya yakin dengan mudahnya meraih sebuah hasil yang maksimal. Dan juga perlu yang namanya menganalisis produk yang ingin dipasarkan.

Keunggulan 

  • Produk dengan kualitas yang terbaik.
  • Pemasaran mengikuti perkembangan zaman dan produknya muda dijangkau.
  • Harga yang ditawarkan lebih murah dari produk sejenisnya.
  • Memiliki perbedaan dengan kreasi tanaman hias lainnya.

Kekurangan 

  • Sulitnya menemukan bahan yang berkualitas.
  • Harus pintar-pintar mencari berbagai celah dan juga pintar dalam berbisnis karena persaingannya juga cukup banyak.
  • Sumber Daya Manusianya terbatas.
  • Masih dalam proses perkembangan dan pembelajaran.
  • Pengiriman yang terbilang sulit.

Nah, teman-teman setelah kita mengetahui bagaimana keuntungan dari sebuah produk yang kita miliki, maka kita harus menentukan kepada siapa produk (tanaman hias) ini akan dituju.

Baca Juga : Soal dan jawaban prakarya tentang tanaman hias

Market (Pasar)

Produk ini ditujukan kepada Ibu/Bapak karena biasanya jika orang yang sudah berkeluarga akan menghiasi rumahnya dengan bunga atau tanaman hias. Terlebih lagi jika itu ibu-ibu yang sangat hoby memeliharanya. Ini juga bisa diperuntukkan untuk instansi. Pokoknya bisa disegala macam kalangan, karena ini dapat dijadikan penghias ruangan dan penyejuk mata.

Produk ( Kaktus Mini dan Lidah Buaya )

Sebenarnya, bukan tanamannya yang membuat ini terlihat lebih menarik, tapi karena  desain sederhana dan elegant dari tanaman hias ini.

Peluang Usaha

  • Produk ini belum ada didaerah ini atau masih sangat jarang.
  • Karena mudahnya yang mudah dirawat, orang tentu akan lebih tertarik.
  • Perminataan produk yang tinggi.
  • Kesempatan dalam menguasai pasar.
  • Biaya produksinya yang murah.

Materi (Fisik) 

Bahan:

1. Kaktus Mini / Lidah buaya (boleh tanaman lain)

2. Cat

3. Koran

4. Tiner

5. Lem Fox dan batang lem tembak

6. Hiasan lainnya...

Alat-alat :

1. Gunting

2. Kuas

3. Lem tembak

4. Gelas

Proses Produksi : 

1. Perencanaan

2. Alat dan bahannya tersedia

3. Gulung 1 per 1 koran (bulat) lalu lem.

4. Susun sesuai imajinasi untuk bentuk dari pot tersebut.

5. Lem dan keringkan potnya.

6. Masukkan pembungkus dalam agar kertas tidak basah dan tahan lama.

7. Masukkan media tanam (tergantung), lalu masukkan tanaman hiasnya.

8. Hiasi dengan baik agar lebih menarik.

NB: bisa menggunakan mesin lain agar lebih memudahkan, seperti bor.

Produksi kerja dari usaha ini terbilang cukup cepat, dengan membutuhkan 2-4 hari kerja. Saya rasa sudah dapat membuat produk yang kita inginkan itu. Tergantung juga bagaimana tenaga (SDM) yang dimiliki.

Money 

Modal :

1. Tanaman Kaktus Mini / Lidah Buaya : Gratis

2. Cat : 10 K

3. Koran : Gratis

4. Tiner (½ liter) : 8 K

5. Lem Tembak : 2 K

6. Lem Fox : 5 K

7. Hiasan : 10 K

Total : 50 K

Laba : 85 % Subs Total

          : 45,5 K

Harga Jual = Total + Laba yang Kita Inginkan

                    = Rp. 50.000 + 42,500

                    = Rp. 92. 500

Bulatkan = Rp. 93.000

Yah, itu sih teman-teman tentang sebuah rancangan budidaya tanaman hias dengan memperhatikan 6 M ( Man, Money, Material, Machine, Method, dan Market ). Tinggal bagaimana usaha itu dikembangkan dengan sebuah kreatifitas dan didukung oleh sikap ketekunan, kejujuran, dan tanggungjawab dengan baik. InsyaAllah akan ada hasil yang luar biasa.

Baca Juga: Soal Ulangan dan Jawaban Pilihan Ganda Prakarya SMA kelas XI kurikulum 2013

Andi Aksa Perkenalkan nama saya Andi Muh. Aksa Asri atau yang dipanggil Aksa, saya adalah seorang pelajar dari salah satu sekolah Favorit di Makassar. Di blog yang saya bangun ini kami berusaha membuat artikel yang benar-benar berkualitas dan tentunya Original.