Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya

MR Bio FarmaVaksin Measles dan Rubella untuk anak

Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya

Manfaat Vaksin

MR Bio Farma

  • Mencegah penyakit Measles (Campak) dan Rubella (Campak Jerman) yang menular melalui kontak erat dengan penderita terutama melalui air liur (droplet) saat batuk atau bersin.
  • Measles (Campak) dapat mengakibatkan ruam kemerahan pada seluruh tubuh, batuk, hidung berair, iritasi mata, dan disertai demam.
  • Rubella mengakibatkan ruam kemerahan pada seluruh tubuh disertai demam dan radang sendi.
  • Infeksi Measles dapat menyebabkan kejang, kerusakan pada otak hingga kematian.
  • Infeksi Rubella pada wanita hamil dapat menyebabkan kelainan pada janin (Congenital Rubella Syndrome).

Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya
Ruam yang ditimbulkan akibat infeksi Virus Measles (Campak).
Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya
Congenital Rubella Syndrome pada bayi dapat mengakibatkan beberapa kelainan bawaan.

Jadwal Vaksinasi

MR Bio Farma

Vaksin Measles dan Rubella untuk anak

Jadwal Vaksinasi / Imunisasi MR Bio Farma untuk Anak Sesuai Jadwal Rekomendasi IDAI

  • Diberikan 3 dosis mulai usia 9 bulan, 18 bulan, dan 5 tahun.
  • Vaksin MR masih dapat diberikan hingga usia 16 tahun.

Jadwal Vaksinasi / Imunisasi MR Bio Farma untuk Dewasa
Tidak dianjurkan untuk dewasa. Dewasa dapat menggunakan vaksin MMR.

Jadwal Vaksinasi / Imunisasi MR Bio Farma untuk Lansia
Tidak dianjurkan untuk lansia. Lansia dapat menggunakan vaksin MMR.

Komposisi Vaksin

MR Bio Farma

Tiap 1 dosis (0.5 ml) mengandung:

  • 1000CCID virus Campak 1000
  • CCID virus Rubella

KIPI Vaksin

MR Bio Farma

  • Pada anak dapat menyebabkan kemerahan dan nyeri pada lokasi suntikan, demam 7-12 hari pasca vaksinasi yang berlangsung selama 1-2 hari, dan ruam pada tubuh 7-10 hari pasca vaksinasi yang berlangsung selama 2 hari.
  • Pada remaja dapat menyebabkan nyeri sendi, nyeri otot, demam ringan, limfadenopati, dan kesemutan.

Kontraindikasi Vaksin

MR Bio Farma

  • Hipersensitivitas terhadap salah satu komponen vaksin.
  • Riwayat alergi berat terhadap vaksin MR sebelumnya.
  • Riwayat alergi terhadap neomycin.
  • Riwayat imunodefisiensi, leukemia, anemia berat, gangguan fungsi ginjal berat, atau gagal jantung.
  • Riwayat alergi terhadap susu sapi.
  • Kehamilan.

Perhatian Khusus Vaksin

MR Bio Farma

  • Vaksinasi sebaiknya ditunda pada anak yang mengalami demam atau infeksi akut.
  • Vaksin MR dapat mempengaruhi hasil tuberkulin test.
  • Disarankan untuk diberikan interval pemberian antara vaksin MR dan tuberkulin test Vaksinasi sebaiknya ditunda 3 bulan pasca mendapatkan transfusi darah.

Harga Vaksinasi

MR Bio Farma

Vaksin Measles dan Rubella untuk anak

*Harga All-in, sudah termasuk jasa dan transport dokter. Tidak ada biaya admin.

Lengkapi Vaksinasi MR (Measles dan Rubella ) untuk anak merek MR Bio Farma untuk keluarga dengan menggunakan layanan vaksinasi di rumah (home-service) dari imuni.

Vaksinasi diberikan 100% oleh Dokter Khusus Vaksinasi.

Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya

Angka penyakit campak melonjak drastis mencapai puncaknya dalam 23 tahun terakhir pada 2019. Itu temuan penelitian yang dipublikasikan Badan Kesehatan Dunia (WHO) bersama Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC). Dalam temuan yang terbit November 2020 itu, kasus campak di seluruh dunia mencapai 869.770 pada 2019. Ini angka tertinggi di semua negara anggota WHO setelah 1996. Padahal, kata Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus, sudah ada langkah pencegahan, yaitu lewat imunisasi anak.

Campak atau measles adalah penyakit infeksi yang amat menular. Apabila satu orang penderita campak berada dalam satu ruangan dengan sepuluh orang lain yang belum pernah sakit / belum pernah di imunisasi campak, maka di perkirakan sepuluh orang tersebut akan terinfeksi. Penyebabnya adalah Paramyxovirus. Campak bisa menyerang anak-anak hingga orang dewasa, tapi kelompok usia anak lebih rentan menderita komplikasi, seperti infeksi telinga, diare, dan pneumonia, bahkan kematian. Imunisasi anak penting untuk mencegah penularan sehingga terhindar dari komplikasi.

Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya

Apa Manfaat Imunisasi Campak

Campak merupakan penyakit yang tak ada obatnya. Meski demikian, ada cara pencegahan lewat imunisasi anak. Di Indonesia, vaksin anak campak masuk program imunisasi nasional. Angka kasus campak di Indonesia terbilang tinggi. Maka pemerintah melalui Kementerian Kesehatan menyediakan vaksin campak gratis di fasilitas kesehatan seperti puskesmas dan rumah sakit yang terakreditasi.

Efektifitas vaksin campak atau MR sangat baik. Pada 1962 di america serikat, tepat satu tahun vaksin campak di temukan tercatat empat juta orang terdiagnosis campak dengan 48.000 orang di antara nya di rawat dan 3000 meninggal dunia. Dalam kurun waktu setengah abad, setelah imunisasi kasus campak menurun tajam hanya 55 kasus pada 2012. Manfaat imunisasi campak adalah mencegah anak sakit campak atau menurunkan angka penularan di lingkungan di sekitar nya.

Kapan Imunisasi Dapat Diberikan?

Sesuai dengan rekomendasi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan Kementerian Kesehatan, anak berusia 9 bulan bisa menerima imunisasi campak / MR. Sebaik nya di lakukan imunisasi ulangan pada usia 18 bulan (vaksin MR), dan pada usia 5 – 6 tahun atau 6 – 7 tahun saat BIAS. Imunisasi campak pada anak di atas 1 tahun dapat di berikan imunisasi kombinasi berupa vaksin MMR (measles, mumps, rubella). apabila MMR sudah di berikan tidak perlu lagi melakukan lagi imunisasi campak (MR) pada usia 18 bulan.

Namun anak bisa pula menerima vaksin campak secara terpisah. Pemerintah sendiri lebih berfokus pada pemberian vaksin campak bersama rubela (MR) karena komplikasi akibat dua penyakit itu terbilang lebih membahayakan ketimbang gondongan.

Berapa Kali Vaksin Campak Diberikan?

Anak menerima vaksin campak secara terpisah sebanyak 3 kali, yakni saat berumur 9 bulan dan diulangi pada usia 24 bulan dan 6 tahun. Khusus buat yang mendapat imunisasi anak MR/MMR saat berumur 15 bulan, pemberian vaksin tetap 3 kali, tapi yang terakhir adalah ketika umurnya 5-6 tahun.

Imunisasi campak atau mr bayi 9 bulan berapa harganya

Pemberian vaksin campak tidak cukup hanya sekali demi mengoptimalkan efektivitasnya. Keputusan imunisasi hingga 3 kali ini berdasarkan riset para ahli. Saat anak mendapat vaksin pertama pada umur 9 bulan, ada kemungkinan masih ada perlindungan antibodi dari sang ibu. Karena itu, vaksin bisa jadi kurang efektif. Dengan demikian, butuh booster atau penyokong efektivitas vaksin anak lewat imunisasi lanjutan.

Efek Samping Vaksin Campak

Anak wajar mengalami beberapa efek samping seusai imunisasi campak.

  • Demam lebih dari 39.50C pada 5 – 15% kasus, pada hari ke 5 hingga ke 6 sesudah imunisasi dan bisa berlangsung sampai selama 5 hari.
  • Ruam menyerupai ruam campak pada 5% kasus, pada hari ke 7 hingga ke 10 sesudah imunisasi dan berlangsung 2 – 4 hari.
  • Trombosit turun terjadi pada kurang dari 1 dalam 30.000 orang dan kejang demam pada 1 hari dari 3.000 – 4.000 orang.
  • Ensefalopati (kejang/penurunan kesadaran) dan reaksi alergi berat terjadi pada kurang dari 1 dalam satu juta penerima imunisasi campak.

Ditinjau oleh:

dr. Robert Soetandio SpA, M.Si.Med

Dokter Spesialis Anak

Primaya Hospital Tangerang

Referensi:

  • https://www.idai.or.id/artikel/seputar-kesehatan-anak/apakah-infeksi-campak
  • https://www.who.int/news/item/12-11-2020-worldwide-measles-deaths-climb-50-from-2016-to-2019-claiming-over-207-500-lives-in-2019
  • http://origin.searo.who.int/indonesia/topics/immunization/mr_measles_status.pdf
  • https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/measles
  • https://www.who.int/ith/vaccines/measles/en/
  • https://www.idai.or.id/artikel/klinik/imunisasi/daftar-pertanyaan-seputar-imunisasi-campak/measles-dan-rubella-mr
  • https://www.idai.or.id/wp-content/uploads/2014/04/Jadwal-Imunisasi-2014-lanscape-Final.pdf
  • Sumber gambar : Freepic

Bagikan ke :

Berapa harga imunisasi campak 9 bulan?

Anak yang memperoleh vaksin MMR bisa melakukan vaksinasi campak hanya dua kali di usia 9 dan 18 bulan. Biayanya sekitar Rp155.000 sekali suntik.

Imunisasi Mr harganya berapa?

Harga vaksin MR berkisar Rp 300-600 ribu. Adapun vaksin MMR tidak disubsidi oleh pemerintah. Oleh karena itu, vaksin ini tidak tersedia di puskesmas atau posyandu.

Imunisasi Campak Apakah bayar?

Sebagai informasi, pemerintah memberikan imunisasi secara gratis di Puskesmas untuk jenis vaksin Hepatitis B, Polio, BCG, DPT, HiB, MR, dan Campak.

Suntik campak bayi 9 bulan dimana?

Vaksin campak disuntikkan ke otot (intramuskular/IM) atau di bawah kulit (subkutan/SC). Pada anak-anak, vaksin campak disuntikkan di otot deltoid yang terletak di lengan atas.