Cara membuat air jeruk nipis hangat

KOMPAS.com - Beberapa daerah di Indonesia mulai memasuki musim pancaroba. Perubahaan suhu dari cuaca panas ekstrem berganti ke hujan deras, menantang bagi daya tahan tubuh. 

Yuk, bikin minuman hangat untuk daya tahan tubuh. Resep wedang jahe jeruk nipis dari Sajian Sedap ini terbilang praktis bagi kamu yang tidak punya banyak waktu meracik minuman herbal. 

Kamu bisa menambahkan selasih dan buah lengkeng untuk membuat minuman ini semakin sedap. Namun, jika tidak ada, minuman ini tetap nikmat diminum hangat. 

Baca juga:

  • Resep Wedang Jahe Santan, Minuman Hangat untuk Musim Pancaroba 
  • Resep Wedang Kopi Rempah, Minuman Hangat Penambah Semangat
  • Resep Teh Rempah Kapulaga, Minuman Hangat untuk Sahur

Resep wedang jahe jeruk nipis

Bahan: 

  • 1.500 ml air
  • 200 gram jahe, dibakar, memarkan
  • 3 lembar daun pandan, ikat
  • 250 gram gula pasir
  • 50 ml air jeruk nipis

Bahan pelengkap (opsional): 

  • Buah lengkeng, secukupnya
  • Biji selasih direndam, secukupnya

Cara membuat wedang jahe jeruk nipis: 

1. Rebus air, jahe, dan daun pandan dengan api kecil sampai mendidih. 

2. Masukkan gula pasir, aduk sampai larut. Saring semuanya. Ambil airnya.

3. Peras air jeruk nipis, tuangkan ke wedang jahe. Masukkan lengkeng dan selasih, aduk rata.  

Baca juga:

  • Resep Cokelat Hangat dengan Aroma Pala, Minuman Hangat untuk Musim Hujan
  • Cara Membuat STMJ, Minuman Hangat Bikin Semangat Pagi
  • Resep Wedang Sereh, Minuman untuk Tingkatkan Imun Tubuh

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Unduh PDF

Unduh PDF

Jika Anda merasa kesulitan atau sering enggan minum lebih banyak air setiap hari, coba buat air lemon. Cukup tambahkan lemon, jeruk nipis, atau keduanya ke dalam air untuk membuat minuman yang menyegarkan dan lezat. Air lemon dan jeruk nipis juga dapat memberikan sentuhan elegan pada pesta makan malam, serta menjadi minuman lezat yang bisa dinikmati sepanjang hari.

  • Waktu persiapan: 10 menit
  • Waktu memasak (penyeduhan): 2-4 jam
  • Total waktu: 2-4 jam, 10 menit

Bahan

  • 2 buah lemon atau 3 buah jeruk nipis besar
  • 2 liter air

Untuk 2 liter minuman

  1. Cara membuat air jeruk nipis hangat

    1

    Dinginkan teko atau kendi kaca. Masukkan kendi kaca besar ke dalam lemari pembeku selama beberapa jam atau hingga satu hari sebelum Anda berencana membuat air lemon atau jeruk nipis. Dengan kendi yang dingin, kesegaran dan suhu dingin minuman dapat bertahan lebih lama. Jika Anda ingin menyajikan air dalam kendi plastik, Anda tidak perlu mendinginkan media penyimpanan terlebih dahulu.

    • Setelah didinginkan, kendi akan tampak beku sehingga cocok untuk menyejukkan para tamu di cuaca panas.
    • Anda juga bisa menempatkan gelas di dalam lemari pembeku agar para tamu bisa menikmati minuman yang menyejukkan.

  2. 2

    Cuci dan potong buah. Bersihkan 2 buah lemon atau 3 buah jeruk nipis besar. Lepaskan stiker dari buah dan tempatkan buah di atas talenan kecil. Gunakan pisau kecil untuk memotong buah menjadi beberapa irisan tipis. Anda juga perlu membuang bagian ujung dan biji buah.

  3. 3

    Peras lemon dan masukkan ke dalam kendi. Peras lemon dengan hati-hati (dan jeruk nipis jika digunakan) agar sari dan minyak asirinya keluar dan terkumpul di dalam kendi yang sudah didinginkan. Jangan memerasnya terlalu kuat agar buah tidak sampai kehilangan bentuk bulatnya. Setelah itu, masukkan semua irisan buah ke dalam kendi.[1]

  4. 4

    Isi kendi kaca dengan air. Jika Anda ingin menggunakan air tawar, masukkan 2 liter air dingin yang sudah disaring. Jika ingin menggunakan sparkling water, tuangkan 1 liter air seltzer. Gunakan sendok panjang untuk mengaduk potongan buah dengan air.[2]

    • Untuk sparkling water, tambahkan sisa 1 liter air sebelum minuman disajikan.

  5. Cara membuat air jeruk nipis hangat

    5

    Dinginkan air buah. Masukkan kendi kaca berisi air buah ke dalam kulkas. Proses ini akan mengeluarkan rasa lemon dan jeruk nipis sambil membuat minuman terasa lebih dingin dan menyegarkan. Dinginkan air selama 2-4 jam.[3]

    • Perlu diingat bahwa rasa buah menjadi lebih kuat jika air didinginkan lebih lama.

  6. 6

    Keluarkan potongan buah dan sajikan air lemon. Ambil potongan lemon dan saring minuman menggunakan saringan kasa jika Anda melihat biji buah yang tertinggal. Jika Anda ingin membuat sparkling lemon water, tambahkan sisa 1 liter air seltzer ke dalam kendi kaca. Tuangkan air lemon ke gelas. Tambahkan beberapa potongan lemon atau jeruk nipis dan es sebelum minuman disajikan.[4]

    • Simpan air lemon selama maksimal 2 hari di dalam kulkas.
    • Anda bisa menambahkan potongan lemon yang sebelumnya dikeluarkan dari kendi gelas ke air segar baru, tetapi campuran kedua ini mungkin tidak memiliki rasa sekuat campuran pertama.

    Iklan

  1. Cara membuat air jeruk nipis hangat

    1

    Masukkan buah-buahan lain. Tambahkan warna dan rasa yang “ceria” pada air lemon dengan memasukkan segenggam buah beri segar ke dalam kendi kaca. Cuci buah secara menyeluruh dan buang tangkai yang ada. Anda juga bisa memotong buah-buahan dan menambahkannya ke dalam kendi. Jika mau, Anda bisa menambahkan:[5]

    • Stroberi
    • Nanas
    • Beri segar (blueberry, blackberry, raspberry)
    • Jeruk
    • Persik atau prem
    • Melon (semangka, blewah, honeydew)

  2. 2

    Tambahkan sayuran. Anda bisa membuat air lemon mentimun dengan memotong mentimun tipis-tipis dan memasukkannya ke air buah. Potongan mentimun akan tetap terasa renyah selama beberapa jam dan bisa menambahkan kesegaran minuman. Untuk sedikit sentuhan pedas, iris cabai jalapeno dan tambahkan ke dalam campuran air lemon.[6]

  3. Cara membuat air jeruk nipis hangat

    3

    Tambahkan herba segar ke dalam campuran. Buat air lemon terasa semakin menarik dengan menambahkan sedikit herba segar sebelum air didinginkan. Siapkan segenggam herba segar dan gosok menggunakan jari. Proses ini dapat mengeluarkan minyak lezat dari herba. Jangan lupa untuk mencuci herba sebelum digunakan.[7]

    • Coba gunakan min, kemangi, lavendel, timi, atau rosmari.
    • Anda juga bisa menambahkan kembang sepatu yang dapat mengubah warna air menjadi warna merah muda.

  4. 4

    Maniskan air lemon. Jika Anda kurang menyukai rasa lemon yang terlalu kuat, Anda bisa memaniskan campuran sebelum diminum. Perlu diingat bahwa penambahan beberapa jenis buah (mis. stroberi atau nanas) secara alami dapat memaniskan air lemon. Masukkan sedikit madu sesuai selera dan aduk.

    • Anda juga bisa menggunakan nektar agave atau memasukkan parutan jahe untuk menutupi rasa asam pada air.

    Iklan

Hal yang Anda Butuhkan

  • Kendi kaca besar
  • Pisau kecil dan talenan
  • Sendok panjang
  • Saringan kasa (opsional)

Tentang wikiHow ini

Halaman ini telah diakses sebanyak 41.682 kali.

Apakah artikel ini membantu Anda?

Bolehkah jeruk nipis dicampur air panas?

Itulah alasan utama mengapa minuman yang berasal dari jeruk nipis tidak baik jika diseduh dengan air panas. Air panas dari seduhan itu bisa merusak kandungan vitaminnya. Sebagaimana yang disarankan oleh dr Zaidul Akbar. "Semakin tinggi suhu pemanasan, kadar vitamin C bisa semakin menurun.

Apa manfaat jeruk nipis Campur air hangat?

Selain itu, asam sitrat yang ada di dalamnya adalah pembakar lemak yang sangat baik. Segelas air hangat dengan sari jeruk nipis merupakan peredam berat badan yang sangat baik. Anda dapat mengonsumsi dua gelas air hangat dengan jus jeruk nipis sehari dan lihat hasilnya dalam seminggu.

Kapan waktu yang tepat untuk minum air jeruk nipis?

Kandungan asam sitrat dapat meningkatkan metabolisme serta membantu membakar lebih banyak kalori dan menyimpan sedikit lemak. Anda dapat meminum air jeruk nipis setiap pagi atau mengisap irisan jeruk nipis sebelum makan untuk meningkatkan metabolisme tubuh.

Apakah boleh minum air jeruk nipis setiap hari?

Asam sitrat tinggi yang dimiliki jeruk nipis beresiko menyebabkan tukak lambung sekaligus dapat membuat iritasi lapisan lambung. Gejala tukak lambung termasuk rasa sakit yang luar biasa di dalam perut, kembung, muntah, dan penurunan berat badan yang tak terduga.