Apakah ASI bisa mengobati mata merah pada bayi?

Ibu mungkin sering dengar nasihat bahwa mata bayi yang belekan bisa sembuh kalau ditetesi ASI. Benarkah demikian atau hanya mitos belaka? Sebenarnya, bagaimana hubungan ASI dan mata bayi yang belekan bila melihat dari sisi kesehatan? Ini penjelasannya.

Apakah ASI bisa mengobati mata merah pada bayi?

British Journal Of Ophthalmology melakukan penelitian pada kandungan ASI dari 23 ibu yang baru melahirkan di rumah sakit San Fransisco.

Peneliti melakukan observasi dan menguji efek ASI terhadap mata belekan pada bayi.

Hasilnya, mata bayi yang belekan dan peneliti teteskan ASI hanya menambahkan bakteri baru ke dalam mata.

Manfaat ASI memang sedikit berperan dalam mengatasi bakteri, tetapi bukan sebagai antibiotik.

Sebaliknya, bakteri yang ada di dalam ASI bisa memicu infeksi mata yang lebih serius.

Kepercayaan terhadap sesuatu yang tidak berdasarkan riset kesehatan tidak hanya terjadi di Indonesia, tetapi juga negara lain.

Penelitian dari International Journal Of Environmental Research And Public Health menunjukkan hasil yang mirip.

Peneliti ini melakukan riset pada ibu yang baru melahirkan di Polandia.

Ibu menyusui yang tinggal di sana juga sangat tertarik dengan hal-hal yang bersifat mitos untuk perawatan bayinya.

Para ibu membagikan cerita dan pengalaman mata belekan pada bayi dalam forum-forum daring.

Menurut penelitian tersebut, efektivitas mata bayi yang belekan ditetesi ASI hanya dari pengalaman pribadi satu sampai dua orang ibu.

Pengalaman tersebut para ibu jadikan sebagai tolak ukur keberhasilan ASI dalam mata belekan pada bayi.

Padahal, bila dilihat dari sisi kesehatan justru bisa membahayakan kondisi mata si kecil.

Cara mengobati mata bayi belekan tanpa pakai ASI

Apakah ASI bisa mengobati mata merah pada bayi?

Sebenarnya, mata belekan pada bayi adalah kondisi yang normal, terutama saat si kecil baru bangun tidur.

Mengutip dari Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), 5% bayi baru lahir mengalami sumbatan pada salah satu atau kedua saluran air mata.

Namun, 90% kondisi ini akan sembuh dengan sendirinya saat bayi berusia satu tahun.

Jika ibu merasa khawatir dengan kondisi mata bayi belekan yang mengganggu, sebaiknya tidak ditetesi ASI. Ibu bisa melakukan dua cara berikut menurut IDAI.

1. Pijatan ringan

Sebagai penanganan awal, ibu bisa mulai memijat sudut bola mata sampai ke pangkal hidung secara perlahan.

Ibu bisa melakukan pijatan ini secara rutin sampai kotoran mata bayi berkurang.

2. Pakai salep bila terjadi infeksi

Bila ibu dan ayah melihat infeksi bakteri pada mata bayi dengan gejala infeksi saluran napas seperti flu, pengobatan bisa memakai salep atau obat tetes mata.

Namun, obat topikal atau oles ini tidak bisa serta-merta membuka sumbatan pada mata. Obat ini bekerja untuk membuat infeksi mengering sampai lepas sendiri.

Mengobati mata belekan pada bayi dengan ditetesi ASI memang sangat terkenal. Namun, ibu harus hati-hati karena ASI justru bisa menimbulkan infeksi serius pada mata si kecil.

Sebaiknya, konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan penanganan sesuai dengan kondisi si kecil.

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tak hanya orang dewasa, bayi juga bisa mengalami sakit mata. Sakit mata pada bayi bisa terjadi karena infeksi bakteri. Infeksi tersebut memang tidak parah, tapi jika tak segera ditangani, kondisinya bisa memburuk. Anda bisa mengobati mata bayi yang sakit dengan bahan-bahan alami.

Firstcry.com (parenting.firstcry.com) mengatakan bahwa ada beberapa tanda atau gejala yang muncul ketika mata bayi sakit. Pertama, kelopak mata bayi akan membengkak. Kedua, infeksi virus menyebabkan bagian putih mata memerah.

Ketiga, mata bayi juga akan berair. Biasanya, mata bayi akan terasa gatal dan kering. Selain itu, mata bayi juga akan mengeluarkan kotoran berawarna kuning. Anda perlu menggunakan bahan-bahan alami berikut untuk meredakan gejala yang muncul.

Air Garam

Cara mengatasi sakit mata pada bayi bisa Anda coba menggunakan larutan garam. Bahan alami ini memiliki banyak kandungan yang berperan sebagai antibiotik. Cara yang perlu Anda lakukan pun cukup mudah.

Baca Juga: 4 Cara menjaga kesehatan mata agar penglihatan terjaga

Pertama, larutkan sesendok garam ke beberapa gelas air hangat. Setelah itu, gunakan larutan yang sudah jadi untuk membersihkan kotoran yang dikeluarkan mata bayi. Anda bisa menggunakan kapas yang telah dicelupkan dalam larutan garam untuk membersihkan mata bayi.

Air Susu Ibu

Firstcry.com mengatakan bahwa air susu ibu atau ASI juga bisa dimanfaatkan untuk mengobati mata bayi yang sakit. ASI berguna untuk meredakan iritasi yang terjadi akibat infeksi mata.

Anda hanya perlu mengusapkan kapas yang telah dicelupkan dalam ASI pada mata bayi. Meski demikian, Anda tetap harus berkonsultasi pada dokter agar infeksi yang dialami bayi tak semakin parah.

Kantung Teh

Sakit mata pada bayi juga bisa diobati dengan teh, lo. Hal itu disebabkan karena adanya kandungan antimikroba dan antioksidan. Caranya, rendam kantung teh pada air hangat selama beberapa saat lalu diamkan hingga sedikit dingin. Setelah itu, letakkan kantung teh pada mata bayi.

Baca Juga: 5 Penyebab sakit mata yang perlu diwaspadai

Minyak Kamomil

Bahan alami lain yang bisa Anda coba untuk mengatasi sakit mata pada bayi adalah minyak kamomil yang mengandung banyak antiinflamasi. Namun, minyak kamomil cuckup berbahay jika digunakan secara langsung pada kulit bayi.

Anda bisa menggunakan minyak kamomil dengan memasukkannya dalam humidifier. Letakkan humidifier di ruangan yang digunakan bayi. Uap yang berasal dari humidifier akan meredakan iritasi yang disebabkan oleh infeksi.

Selanjutnya: 5 Penyebab mata berdarah yang perlu diwaspadai

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Belladina Biananda

  • INDEKS BERITA


Tag

  • Jangan Lewatkan
  • unlisted
  • sakit mata
  • Bayi
  • Bayi Sehat
  • Kesehatan Bayi

Apakah ASI boleh diteteskan ke mata bayi?

Selain antibodi, di dalam ASI juga terkandung air, karbohidrat, protein, dan juga lemak. Namun, ASI bukan merupakan cairan yang steril. Sehingga, tidak disarankan untuk meneteskan ASI ke mata bayi.

Apakah ASI bisa menyembuhkan mata belekan pada bayi?

Dengan bertambahnya bakteri di dalam mata si Kecil, itu bisa memicu infeksi mata yang lebih serius. ASI memang berperan untuk mengatasi bakteri, tetapi bukan sebagai antibiotik apalagi untuk menyembuhkan mata bayi yang belekan, Ma. Maka itu, jangan coba-coba meneteskan ASI pada mata bayi yang belekan ya, Ma.

Berapa lama mata merah pada bayi sembuh?

Mata merah karena pembuluh darah pecah sebenarnya tidak berbahaya dan akan reda sendiri dalam waktu 1–2 minggu. Jika mata Si Kecil tetap merah setelah 2 minggu, segera periksakan ke dokter.

Bahayakah mata merah pada bayi?

Mata merah merupakan salah satu masalah mata yang kerap terjadi pada bayi. Kondisi ini memang dapat menandakan bahwa si Kecil hanya mengantuk saja. Akan tetapi, mata merah pada bayi juga dapat disebabkan oleh kondisi atau penyakit tertentu. Bahkan pada sebagian kasus bisa menular dan memerlukan pemeriksaan ke dokter.