Apa perbedaan ideologi pancasila dengan ideologi kapitalisme?

PERBEDAAN IDEOLOGI PANCASILA DENGAN IDEOLOGIKAPITALISME1.Perbedaan ditinjau dari :AgamaPancasila : Bebas memeluk salah satu agama. Agama harus menjiwai dalamkehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.Kapitalisme : Ideologi kapitalisme tegak atas dasar pemisahan antara agamadengan kehidupan (sekularisme). Atas dasar aqidah ini, mereka berpendapatbahwa manusia sendirilah yang berhak membuat peraturan hidupnya. Percayapada Tuhan sebagai penciptaHukumPancasila : Demokrasi Pancasila. Warga Negara menganut aturan sesuai denganUUD 1945. Hukum sebagai penjunjung tinggi keadilan dan keberadaan individudan masyarakat.Kapitalisme : Dalam konteks politik bahwa keterkaitan antara Kapitalismedengan demokrasi memang ada. Pandangan lain menyatakan bahwa: “kebebasanekonomi” (yaitu ekonomi kapitalis) harus dihubungkan dengan “kebebasanpolitik” (yaitu demokrasi), karena keduanya merupakan ekspresi dan doronganyang sama atas kebebasan individu menentang kekuatan pemaksa dari negara.

Upload your study docs or become a

Course Hero member to access this document

Upload your study docs or become a

Course Hero member to access this document

End of preview. Want to read all 3 pages?

Upload your study docs or become a

Course Hero member to access this document

Apa perbedaan ideologi pancasila dengan ideologi kapitalisme?

Loading Preview

Sorry, preview is currently unavailable. You can download the paper by clicking the button above.

Jakarta -

Ideologi kapitalisme merupakan salah satu ideologi yang ada di dunia yang digunakan untuk mencapai tujuan tertentu. Lantas apa kekuatan dan kelemahan ideologi kapitalisme?

Secara umum, landasan ideologi dibutuhkan oleh suatu negara atau organisasi agar seluruh fungsi dalam negara berjalan dengan baik. Salah satu yang ideologi yang diterapkan oleh beberapa negara ialah ideologi kapitalisme.

Dikutip dari buku "Pancasila Ideologi Dunia, Sintesis Kapitalisme, Sosialisme, dan Islam" oleh R. Saddam Al-Jihad, berikut penjelasan tentang ideologi kapitalisme beserta kekuatan dan kelemahannya.

Ideologi kapitalisme memiliki unsur kata ideologi dan kapitalisme. Ideologi merupakan kumpulan ide atau gagasan, pemahaman-pemahaman, pendapat-pendapat, atau pengalaman.

Sementara kapitalisme (capitalism), secara etimologis, berakar dari kata "capital" yang berarti modal/kapital. Modal yang dimaksud di sini tidak dimaknai dalam arti sempit-uang.

Dalam lingkup yang lebih luas, kapitalisme meliputi semua sumber daya materiel yang dapat dipertukarkan. Sedangkan, "isme" sendiri bermakna paham, keyakinan, atau pandangan hidup.

Jadi, ideologi kapitalisme, secara sederhana, dapat diartikan sebagai sebuah paham yang menganggap penggunaan kapital sebagai elemen utama dalam sistem sosial dan ekonomi.

Kapitalisme juga secara luas diartikan sebagai sebuah sistem produksi, distribusi, dan pertukaran di mana kekayaan yang terakumulasi diinvestasikan kembali untuk memperoleh keuntungan terus-menerus.

Berikut ini pengertian ideologi kapitalisme menurut para ahli:


1) Amira M. Tuil:

Tuil memaknai kapitalisme sebagai keseluruhan barang maupun aktivitas yang menentukan kekayaan seseorang, di mana kekayaan itu sendiri merupakan manifestasi dari kapital yang pada gilirannya menentukan (ukuran) keberuntungan seseorang.


2) Karl Marx

Marx mendefinisikan kapital sebagai nilai yang terlibat dalam proses ekspansi-diri yang dinamis. Nilai-dalam terminologi Marx-tampil dalam berbagai bentuk: pertama-tama, dalam bentuk uang; kemudian, sebagai nilai dari input produksi (tenaga-kerja, bahan mentah, mesin-mesin dan gedung); lalu, sebagai nilai dari komoditi yang diproduksi; dan terakhir sebagai nilai uang lagi setelah komoditi yang diproduksi sudah dijual.


3) Farah Naz

Kapitalisme merupakan sebuah sistem sosial-politik dan ekonomi yang berbasis pada prinsip-prinsip kepemilikan pribadi dan pasar bebas.


4) Ellen Meiksins Wood

Kapitalisme adalah sebuah sistem dimana barang dan jasa sebagai kebutuhan utama diproduksi untuk kepentingan transaksi yang menguntungkan, yang mana seluruh tenaga kerja buruh dijadikan sebagai komoditas untuk diperjualbelikan dan para pelaku ekonomi dibuat bergantung terhadap pasar.


Sementara itu, dilansir dari kajian ilmiah di laman resmi ugm.ac.id, berikut ini kekuatan dan kelemahan ideologi kapitalisme.

Kekuatan Ideologi Kapitalisme


1. Daya adaptasi dan transformasi kapitalisme yang sangat tinggi, sehingga mampu menyerap dan memodifikasi setiap kritik dan rintangan untuk memperkuat eksistensinya.


2. Tingginya kemampuan adaptasi kapitalisme dapat dilacak kepada waktu inheren pada hakikat kapitalisme, yaitu dorongan untuk berkuasa dan perwujudan diri melalui kekayaan.


3. Kreativitas budaya kapitalisme dan kapasitasnya menyerap ide-ide serta toleransi terhadap berbagai pemikiran.

Kelemahan Ideologi Kapitalisme


1. Pandangan epistemologinya yang hanya terpaku dengan fakta dan mengabaikan nilai, terbukti dengan ketidakmampuannya menjelaskan perkembangan sains modern dan kritikan dari fenomenologi hermeneutik (human sciences).


2. Asumsi antropologis yang dianut kapitalisme adalah pandangan yang mengandaikan bahwa distribusi kekayaan akan terjadi dengan sendirinya bila masyarakat telah makmur dengan melupakan aspek irasionalitas manusia yang serakah dan keji.


3. Keserakahan pada kapitalisme berakibat pada eksploitasi yang melampaui batas terhadap alam dan sesama manusia, yang pada gilirannya masing-masing menimbulkan krisis ekologis dan dehumanisasi.


4. Problem pengikisan moral


5. Praktek mengkomoditikan segenap ide-ide dan kegiatan-kegiatan sosial budaya, mengakibatkan terjadinya krisis makna yang pada gilirannya menimbulkan krisis motivasi.


Itulah penjelasan tentang ideologi kapitalisme beserta beserta kekuatan dan kelemahannya.

Simak Video "Kata Pakar Sosiolog Soal Geliat Prostitusi Online via Aplikasi"


[Gambas:Video 20detik]
(lus/lus)

KOMPAS.com - Ideologi merupakan gabungan dari bahasa Yunani yaitu ideos dan logos yang berarti tujuan, cita-cita, pemikiran, dan pengetahuan.

Ideologi merupakan seperangkat ide atau keyakinan yang menentukan cara pandang seseorang atau sebuah negara dalam mencapai tujuannya berdasarkan pengetahuan.

Terdapat banyak ideologi di dunia. Di antaranya adalah ideologi pancasila yang dimiliki Indonesia dan ideologi komunisme. Keduanya memiliki perbedaan yang mendasar.

Ideologi pancasila adalah kumpulan nilai dan norma yang menjadi landasan keyakinan dan cara berpikir untuk mencapai tujuan dengan berdasar kepada lima sila pancasila.

Ciri-ciri ideologi pancasila adalah:

  • Berasal dari falsafah hidup masyarakat.
  • Berdasarkan ketuhanan Yang Maha Esa.
  • Menganut sistem pemerintahan demokrasi Pancasila.
  • Menerapkan sistem pemerintahan dan semua aspek kehidupan berdasarkan hukum.
  • Bersifat terbuka, kreatif, dan dinamis.

Sedangkan, ideologi komunisme adalah sebuah paham atau ideologi yang bertujuan menggantikan hak individu dengan hak-hak umum berdasarkan kepemilikan bersama alat produksi. Komunisme meyakini bahwa semua orang setara dan mengajarkan bahwa tidak ada perbedaan antara satu orang dengan orang lain.

Ciri-ciri komunisme adalah:

  • Tidak meyakini keberadaan Tuhan.
  • Kepemilikan barang menjadi milik bersama.
  • Mengajarkan teori perjuangan kelas.
  • Revolusi dilakukan secara terus menerus.
  • Mengutamakan kepentingan negara atau kelompok daripada kepentingan individu.

Baca juga: Ideologi Komunisme: Definisi, Ciri, Sistem Ekonomi, dan Contoh Penerapan

Berikut perbedaan ideologi pancasila dan ideologi komunisme:

Bidang Politik dan Hukum

Ideologi pancasila menerapkan prinsip persatuan dan kebersamaan yang dimiliki manusia dalam kehidupan berbangsa dan benegara.

Ideologi pancasila diterapkan di Indonesia dengan sistem demokrasi pancasila, di mana setiap individu memiliki hak dan kewajiban untuk terlibat dalam kehidupan bernegara.

Hukum yang ada diterapkan untuk menjunjung tinggi keadilan dalam masyarakat.

Sementara, komunisme hanya memiliki satu kekuasaan melalui partai komunis. Ideologi komunisme juga membatasi demokrasi sehingga rakyat tidak memiliki kebebasan berbicara.

Hukum digunakan untuk melanggengkan keberadaan komunis.

Bidang Ekonomi

Seluruh kekayaan alam yang ada dikelola oleh negara dan sebesar-besarnya dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat dalam ideologi pancasila, sedangkan ideologi komunis menerapkan kepemilikan bersama atas alat-alat produksi dan sepenuhnya dikendalikan oleh negara.

Peran negara dalam ideologi pancasila ada untuk menghindari hal yang tidak diinginkan seperti terjadinya monopoli yang merugikan masyarakat.

Sedangkan peran negara dalam ideologi komunis sangat dominan. Sering terjadi monopoli negara karena begitu besarnya peran negara dalam perekonomian.

Baca juga: Perbedaan Komunisme dan Sosialisme

Bidang Agama

Perbedaan ideologi pancasila dengan komunisme dalam bidang agama adalah ideologi pancasila membebaskan warganya memilih agama atau keyakinan, sedangkan komunisme menganggap agama sebagai candu sehingga keberadaannya tidak diperlukan.

Dalam ideologi pancasila, agama harus menjiwai seluruh aspek kehidupan masyarakat, bangsa, dan negara. Sementara, komunisme meyakini bahwa agama harus dijauhkan dari masyarakat yang tidak mempercayai keberadaan Tuhan atau atheis.

Bidang Sosial

Ideologi pancasila mengakui kebudayaan yang dimiliki individu. Termasuk kebudayaan hidup berdampingan antarwarga masyarakat. Hubungan antara individu dilandasi keselarasan, keserasian, dan keseimbangan.

Ideologi pancasila percaya bahwa masyarakat ada karena individu dan individu bebas berperan dalam kehidupan masyarakat.

Sementara komunisme menganggap individu dan masyarakat kurang penting karena kepentingan negara adalah yang utama. Kolektivitas yang dibentuk negara jauh lebih penting.

Referensi

  • Dewi, Susi Fitria. 2017. Perbandingan Ideologi: Pancasila dan Ideologi-ideologi di Dunia. Yogyakarta: GRE Publishing
  • Suseno, Franz Magnis. 2013. Pemikiran Karl Marx: Dari Sosialisme Utopis ke Perselisihan Revisionisme. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
  • Wasitaatmadja, Fokky Fuad, Jumanta Hamdayama dan Heri Herdiawanto. 2018. Spiritualisme Pancasila. Jakarta: Prenada Media Group
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.