Apa manfaat bagi Indonesia ketika pencak silat menjadi cabang olahraga di Olimpiade

Apa manfaat bagi Indonesia ketika pencak silat menjadi cabang olahraga di Olimpiade
Pengalaman Yayan Ruhian saat di Inggris, Adu Ilmu Pencak Silat dengan Penggemar. You Tube - Deddy Corbuzier

Merdeka.com - Ada berbagai macam manfaat pencak silat yang bagus bagi manusia. Pencak silat merupakan suatu seni bela diri warisan budaya Indonesia yang memperhatikan seni keindahan gerakan dalam setiap jurusnya. Masing-masing daerah di Indonesia memiliki aliran pencak silat tersendiri.

Pencak silat juga telah diakui oleh UNESCO sebagai warisan budaya Nusantara. Meski begitu, kalian juga bisa menjumpai pencak silat di sejumlah negara Asia dengan istilah masing-masing. Mulai dari Malaysia (gayong dan cekak), Singapura (gayong dan cekak), Thailand bagian Selatan (bersilat), Brunei Darussalam hingga Filipina (pasilat).

Lantas apa saja manfaat pencak silat lengkap dengan fungsi dan tekniknya? Melansir dari berbagai sumber, Selasa (15/2), simak ulasan informasinya berikut ini.

2 dari 6 halaman

Sebelum mengetahui manfaat pencak silat, sebaiknya mengenal terlebih dahulu pengertian pencak silat. Pencak silat berasal dari dua kata yaitu Pencak dan Silat. Pencak sendiri memiliki arti gerak dasar bela diri serta terikat dengan peraturan. Sementara itu, silat adalah gerak bela diri sempurna yang bersumber dari kerohanian.

Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), pencak silat merupakan permainan atau keahlian dalam mempertahankan diri dengan keahlian menangkis, menyerang dan membela diri menggunakan atau tanpa senjata.

Menurut seorang ahli bernama Boechori Ahmad, pengertian pencak adalah fitrah manusia untuk membela dirinya sendiri. Sedangkan, silat merupakan sebuah unsur yang menghubungkan antara gerakan dengan pikiran.

3 dari 6 halaman

Berikut fungsi pencak silat yang bisa diketahui sebelum beranjak mengenal manfaat pencak silat:

a. Fungsi untuk Bela Diri

Fungsi pencak silat bisa dilihat dari sudut bela diri. Pencak silat menggunakan seluruh bagian anggota tubuh. Mulai dari ujung kepala, jari tangan hingga kaki untuk melakukan bela diri. Dengan menggunakan senjata maupun tanpa menggunakan senjata.

b. Fungsi untuk Seni

Fungsi pencak silat juga bisa dilihat dari sudut seni. Dalam gerakan pencak silat memiliki keseimbangan dan keselarasan antara wirama, wirasa serta wiraga. Selain itu juga terdapat keserasian irama, penghayatan dan penyajian teknik.

c. Fungsi untuk Pendidikan


Fungsi pencak silat juga dapat dilihat dari sudut pendidikan. Pencak silat mampu memberikan keterampilan, kemampuan dan kemantapan dalam mempertahankan serta membela diri terhadap ancaman bahaya. Baik itu dari dalam ataupun luar. Selain itu juga mampu menjamin keselarasan dengan alam sekitar. [tan]

Baca juga:
Mengulas Sosok Crazy Rich Medan Indra Kenz, Mantan Sopir Kini Berlimpah Harta
Sekian Lama Enggak Bertemu, Saat Pulang TNI Ini Dipeluk Erat dan Dicium Orangtua

4 dari 6 halaman

Adapun unsur-unsur pencak silat adalah sebagai berikut:

  • Unsur bela diri
  • Unsur olahraga
  • Unsur kesenian
  • Unsur pendidikan mental kerohanian
  • Unsur persaudaraan menuju persatuan

Sementara itu, berikut tujuan pencak silat: a. Membentuk masyarakat untuk berjiwa sehat, berpikir cerdas dan berprestasib. Membentuk masyarakat memiliki sikap kesatria, disiplin yang tinggi serta tanggung jawab lahir batinc. Mendidik masyarakat untuk berani membela kebenaran dan keadiland. Mendidik generasi muda untuk tidak terjerumus ke dalam pergaulan bebas dan menggunakan obat terlarange. Mendorong serta menggerakkan masyarakat untuk lebih memahami sekaligus menghayati langsung hakikat dan manfaat olahraga pencak silat sebagai kebutuhan hidupf. Tempat menyalurkan bakat dan minat bagi generasi yang mempunyai hobi olahraga, khususnya bela diri

5 dari 6 halaman

Setelah mengenal pengertian, fungsi, unsur dan tujuan, kini kalian bisa mempelajari manfaat pencak silat. Ada beberapa manfaat pencak silat yang bisa diperoleh bagi manusia. Adapun manfaat pencak silat antara lain sebagai berikut:

  1. Melatih konsentrasi
  2. Melatih kedisiplinan
  3. Melatih kontrol
  4. Melatih kewaspadaan
  5. Melatih mental
  6. Melatih kepekaan
  7. Melatih kesabaran
  8. Menjaga tubuh tetap sehat dan bugar
  9. Menambah pengetahuan
  10. Menambah daya tahan tubuh

Selain itu, ada beberapa manfaat pencak silat bagi kesehatan tubuh. Berikut manfaat pencak silat bagi kesehatan:

  1. Meningkatkan kesehatan kardiovaskular
  2. Meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan
  3. Meningkatkan fleksibilitas
  4. Meningkatkan refleks
  5. Menjaga tekanan darah
  6. Membantu menurunkan berat badan

Baca juga:
Mengulas Sosok Crazy Rich Medan Indra Kenz, Mantan Sopir Kini Berlimpah Harta
Sekian Lama Enggak Bertemu, Saat Pulang TNI Ini Dipeluk Erat dan Dicium Orangtua

6 dari 6 halaman

a. Sikap Kuda-KudaSikap dasar atau sikap awal dalam pencak silat. Di mana posisi kaki tertentu dijadikan sebagai dasar tumpuan. Tujuannya untuk melakukan sikap dan gerakan bela serang.

b. Sikap Pasang

Sikap ini adalah suatu kesiagaan untuk melakukan pembelaan atau serangan yang berpola. Biasanya akan dilakukan pada awal dan akhir rangkaian gerakan.

c. Sikap Tangkisan

Sikap menangkis bertujuan untuk menahan atau menghindari serangan lawan. Terdapat beberapa sikap menangkis dalam pencak silat, misalnya seperti tangkisan atas, tangkisan belah tengah dan tangkisan luar.

d. Hindaran dalam Pencak Silat

Sikap ini tentu saja bertujuan untuk menghindari serangan lawan agar tidak terkena atau mendapatkan cedera.

e. Pukulan dalam Pencak Silat

Pukulan dalam pencak silat dilakukan menggunakan tangan kosong sebagai komponennya. Segala teknik pukulan yang ada pada seni bela diri dapat digunakan untuk menyerang bagian-bagian tubuh lawan. Namun tetap bagian yang disahkan untuk diserang dalam upaya mendapatkan angka.

f. Tendangan dalam Pencak Silat

Seperti pukulan, tendangan juga bisa digunakan untuk menyerang bagian-bagian tubuh lawan dalam upaya mendapatkan angka.

g. Variasi Pencak Silat

Dalam pencak silat ada beberapa variasi dan gabungan teknik yang bisa digunakan. Contohnya variasi pencak silat pada persiapan, pelaksanaan dan pengayaan.

Hal ini adalah salah satu upaya pemerintah dalam memajukan pencak silat sebagai warisan budaya Indonesia.

Manfaat Pencak Silat yang diakui sebagai Warisan Budaya Tak Benda Dunia adalah mendapat pengakuan dunia internasional, memiliki peluang dipertandingkan dalam cabang olahraga di Olimpiade dan menggali nilai budaya yang terkandung dalam silat.

Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) meminta Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) dan International Pencak Silat Federation untuk lebih menonjolkan Pencak Silat sebagai cabang olahraga bela diri ketimbang sebagai budaya. Sehingga Pencak Silat bisa masuk dalam cabang olahraga yang dipertandingkan di olimpiade.

Apa manfaat bagi Indonesia ketika pencak silat menjadi cabang olahraga di Olimpiade
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) meminta Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) dan International Pencak Silat Federation untuk lebih menonjolkan Pencak Silat sebagai cabang olahraga bela diri ketimbang sebagai budaya. Sehingga Pencak Silat bisa masuk dalam cabang olahraga yang dipertandingkan di olimpiade.(foto:rayki/kemenpora.go.id)

Jakarta: Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) meminta Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI) dan International Pencak Silat Federation untuk lebih menonjolkan Pencak Silat sebagai cabang olahraga bela diri ketimbang sebagai budaya. Sehingga Pencak Silat bisa masuk dalam cabang olahraga yang dipertandingkan di olimpiade. 

Sebab, menurut Menpora Amali, International Olympic Committee atau Komite Olimpiade Internasional akan menjadikan hal tersebut sebagai pertimbangan dalam mempertandingkannya di ajang olimpiade. 

“Kita harus tonjolkan Pencak Silat ini sportnya, bukan budaya. Karena berkaca dari Kempo, yang menganggap Kempo sebagai budaya Jepang. Berbeda dengan karate. Padahal keduanya dari negara yang sama yaitu Jepang. Pencak Silat ini kita harus tunjukan olahraga beladiri bukan sebagai budaya” kata Menpora Amali saat menerima Ketua Harian PB IPSI, Beny Gautama bersama Sekretaris Jenderal, Tedy Suratmaji dan dan jajaran pengurus antara lain, Muhammad Fariq. 

Menpora juga mendorong PB IPSI dan federasi internasional Pencak Silat untuk membentuk pengurus di laut negeri, termasuk di Eropa. Sehingga adanya pengurus di berbagai negara maka akan mempermudahkan Pencak Silat menjado cabang olahraga di dipertandingkan di olimpiade. 

Disamping itu, Menpora Amali juga meminta PB IPSI membuat video kampanye terkait cabang olahraga Pencak Silat yang nantinya akan disebarkan di setiap Kedutaan Besar Indonesia di luar negeri untuk memperkenalkan Pencak Silat di seluruh dunia. "Jadi tentu kita kolaborasi sama-sama, kita back up juga," jelasnya. 

Dikatakan Menpora Amali, Pencak Silat saat ini masuk dalam cabor unggulan dalam Desain Besar Olahraga Nasional (DBON) dengan 13 cabang olahraga lainnya. Cabang olahraga unggulan ini adalah cabor yang dipertandingkan di olimpiade. 

Menurutnya, Pencak Silat dan Wushu dimasukan karena sebelumnya Indonesia ikut bidding tuan rumah olimpiade 2032. Tapi tidak jadi karena dimenangkan Brisbane, Australia. Karena tuan rumah, maka bisa menentukan cabor yanh dipertandingkan sendiri, dua cabang olahraga tersebut dinilai bisa menjadi lumbung medali. "Sekarang Pak Presiden minta lagi kita ikut bidding olimpiade 2036," katanya. 

Ketua Harian PB IPSI, Beny Gautama dalam kesempatan ini menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Menpora Amali atas kesediannya menerima rombongan PB IPSI. Selain itu, Beny Gautama juga menyampaikan salam hangat dari Ketua Umum PB IPSI yang juga Ketua Umum International Pencak Silat Federation, Prabowo Subianto. 

“Saya berterimakasih sekali pada pak menteri olahraga telah menerima kami dari PB IPSI. Kebetulan kami sebagai perwakilan dari international federation, kami berbicara bagaiamana pencak silat itu betul-betul bisa dipertandingkan di olimpiade dengan bantuan pak menteri dan pemerintah Indonesia. Insya Allah mimpi kita bisa terlaksana, Pencak Silat bisa dipertandingkan di olimpiade,” harapnya.(ded)