Ukuran sepatu us 7 berapa cm

Tidak diragukan lagi bahwa memilih sepatu online adalah hal yang sulit karena kamu harus yakin dengan ukuran sepatu yang kamu pilih. Karena jika tidak sesuai, akan cukup memakan waktu untuk menukarnya. Oleh karena itu, kamu perlu memahami ukuran kaki kamu dan membaca panduan ukuran dengan benar. Mari kita lihat tabel ukuran sepatu Nike. Kamu dapat mencari ukuran sepatu di US, UK, EUR, dan CM. Jika kamu terbiasa memakai ukuran sepatu Indonesia, kamu hanya perlu mencari ukuran sepatu dalam EUR dan mengubahnya menjadi ukuran sepatu UK. Ukuran sepatu Nike di PSA ditampilkan dalam ukuran sepatu UK. Perhatikan bahwa ukuran akan berbeda untuk merek yang berbeda, jadi selalu cari panduan ukuran sepatu yang kamu pilih di situs web mereka.

Cara Memilih Ukuran Sepatu yang Tepat

Ukur kaki kamu untuk mendapatkan ukuran yang tepat dan jangan menggunakan ukuran yang sama dengan yang kamu kenakan. Selalu ukur kaki kamu di penghujung hari. Kamu akan menemukan ukuran sepatu dalam sentimeter dan kamu bisa mengubahnya menjadi ukuran sepatu UK dengan melihat tabel.

Ukuran sepatu adalah salah satu kunci utama untuk mendapatkan sepatu yang bagus dan sesuai. Setiap merek biasanya memiliki variasi kecil dalam ukuran sepatu mereka. Misalnya, bagan ukuran Adidas di PSA memiliki ukuran sepatu yang diberikan di Inggris yang sedikit berbeda dari bagan ukuran merek lain. Ukuran sepatu biasanya ditampilkan dalam ukuran UK, US, dan EUR. Tapi, jika kamu terbiasa memilih sepatu dalam ukuran sepatu Indonesia, kamu perlu mengetahui ukuran sepatu UK dan US agar lebih mudah dikonversi. Cobalah untuk mengecek ukuran sepatu Adidas di US dan UK. Perhatikan ukuran sepatu EUR dan Indonesia mirip satu sama lain. Kamu dapat melihat isi tabel untuk mengetahui konversi ukuran sepatu Adidas dari UK ke Indonesia untuk memilih ukuran yang tepat.

Cara Menemukan Ukuran Sepatu yang Tepat:

Jika kamu sudah mengetahui ukuran sepatu kamu di US atau EUR, kamu dapat menyesuaikan ukuran konversinya dalam ukuran sepatu Inggris. Jika kamu belum mengetahuinya, cobalah ambil pita pengukur dan ukur ukuran kaki kamu dalam sentimeter. Kemudian, cukup lihat tabel untuk mengetahui ukuran sepatu kamu di ukuran Inggris. Perhatikan bahwa ukuran sepatu US dan UK dapat berbeda untuk orang dewasa dan anak.

Selain pakaian, sepatu menjadi barang fesyen yang wajib dipunya untuk mendukung penampilan. Untuk mendapatkan sepasang sepatu idaman, kamu bisa mendapatkannya langsung di toko maupun lewat online. Namun sayangnya, ketika membeli sepatu secara daring, kita sulit mendapatkan ukuran yang pas. Belum lagi beberapa sepatu menggunakan konversi ukuran tertentu yang masih asing bagi kita.

Advertisement

Supaya nggak keliru ukuran saat beli sepatu di toko online, kamu perlu memperhatikan ragam konversi ukuran sepatu dari beberapa negara berikut cara yang benar mengukurnya.

1. Konversi ukuran sepatu dari beberapa negara

Ukuran sepatu us 7 berapa cm

konversi ukuran sepatu via www.airfrov.com

Sejauh ini, ukuran sepatu berdasarkan satuan perhitungan dari US, UK, dan EU adalah yang paling familiar di negara kita. Umumnya, kedua perhitungan ini punya panjang kaki yang setara, tapi kadang berbeda-beda juga tergantung mereknya.

Agar sepatu yang kamu pilih nggak keliru ukuran, kamu juga perlu mengetahui standar panjang ukuran sepatu orang Indonesia berikut.

Advertisement

Size 35 = 22cm – 22,5cm
Size 36 = 22,5cm – 23cm
Size 37 = 23cm – 23,5cm
Size 38 = 23,5cm – 24cm
Size 39 = 24cm – 24,5cm
Size 40 = 24,5cm – 25cm
Size 41 = 25,5cm – 26cm
Size 42 = 26cm – 26,5cm
Size 43 = 26,5cm – 27cm

2. Bagian-bagian sepatu

Ukuran sepatu us 7 berapa cm

bagian sepatu via jayakartanews.com

  • Insole, sebuah lapisan bahan yang berada di antara sol dan telapak kaki. Ada insole yang menyatu dengan sepatu dan ada yang dapat dilepas. Insole dapat menambah kenyamanan pemakai karena teksturnya yang lembut dan empuk. Bentuk insole akan selalu mengikuti lekuk telapak kaki.
  • Midsole, bagian ini berada di samping persis di atas outsole. Biasanya bagian ini melingkar menyeluruh pada sepatu. Outsole berfungsi untuk menjaga upper tetap terintegrasi dengan outsole.
  • Outsole, merupakan sol yang berada pada bagian bawah sepatu yang menapak ke tanah. Bagian ini biasanya terbuat dari kulit sintetis, karet, plastik hingga kayu. Pada sepatu, outsole merupakan bagian terkuat pada sepatu. Fungsi outsole yaitu menopang berat badan pemakai dan selalu bersentuhan dengan berbagai medan (tanah, lantai, batu, dll) di segala kondisi.
  • Vamp/upper, secara umum merupakan bagian atas sepatu/penutup, sedangkan bagian samping, depan dan belakang biasa disebut mainbody.
  • Welt, merupakan bagian dari sepatu yang menjadi penghubung upper dengan sol.
  • Lining, bagian ini dapat berfungsi untuk meningkatkan kenyamanan pengguna dan membantu sepatu memiliki umur yang panjang.
  • Heel, bagian yang lebih tinggi pada sisi belakang sepatu. Terdapat 2 jenis heel yaitu heal seat yang merupakan bagian atas tumit dan top piece yang berada pada bagian tumit yang bersentuhan dengan tanah.
  • Lacing, bagian sepatu yang digunakan untuk menempatkan tali sepatu. Bagian ini berguna untuk mengunci kaki agar sepatu dapat pas dan tidak lepas dari kaki.
  • Tongue, bagian ini biasanya sebagai pemisah antara tali sepatu dengan kaki bagian atas. Tongue digunakan untuk menjaga kenyamanan pergelangan kaki pengguna bagian atas.

3. Komponen yang perlu diukur supaya kakimu pas dengan sepatu dan nyaman dipakainya

Ukuran sepatu us 7 berapa cm

supaya nyaman via review.bukalapak.com

Advertisement

Bukan hanya insole dan outsole, beberapa komponen lain berikut ini juga patut menjadi perhatianmu ketika sedang mencari ukuran sepatu yang sesuai.

  • Panjang kaki: gambar kaki di atas selembar kertas, lalu ukur dari ujung jari kaki paling panjang hingga ujing tumit paling belakang.
  • Lebar kaki: dari gambar kaki tadi, lebar kaki diukur dari bagian tulang yang menonjol di bagian dalam kaki.
  • Lingkar depan, sangat dibutuhkan jika kaki memiliki tulang kaki bagian dalam yang sangat menonjol. Ukurlah lingkar depan dengan menggunakan meteran jahit.
  • Lingkar atas, dibutuhkan untuk sepatu yang menutup bagian atas depan kaki.
  • Ukuran tiang belakang, dibutuhkan untuk model sepatu yang menggunakan tali pergelangan dan model sepatu sling back.
  • Ukuran lingkar pergelangan, sangat penting untuk model sepatu yang menggunakan tali pergelangan.

4. Cara mengukur ukuran sepatu

Ukuran sepatu us 7 berapa cm

cara mengukur sepatu via www.kusnendar.web.id

Cara ini bisa kamu lakukan untuk menentukan ukuran sepatu yang pas untuk kakimu.

  1. Letakkan kakimu di atas kerta A4.
  2. Garis ujung kakimu dengan pensil atau pena.
  3. Garis juga tumit kaki dengan pensil atau pena.
  4. Ukur gambar kaki tersebut dengan penggaris yang kamu punya.
  5. Jika ukuran kakimu 23 cm, maka ukuran sepatumu 37 atau dalam ukuran UK berarti kamu butuh sepatu berukuran 4.

Itu tadi beberapa hal mengenai konversi ukuran sepatu ,bagian-bagian yang perlu diukur berikut cara mengukurnya yang perlu diperhatikan. Kalau sudah ada patokan ini, nggak bakal keliru lagi deh ukuran sepatumu yang dibeli lewat online tanpa harus mencobanya lebih dulu~

US 7 itu size berapa?

Ada satu ukuran yang paling banyak dicari, yaitu ukuran sepatu 7. Ukuran sepatu US 7 sama dengan ukuran sepatu 37-38 untuk wanita dan 40 untuk pria.

Size 8 us ukuran berapa?

Sizing Charts.

Ukuran 40 US berapa?

Jika dilihat, ukuran 40 dalam US adalah size 9.