Tidak termasuk kompensasi non finansial yang berhubungan dengan pekerjaan

Sejumlah perusahaan memberikan imbalan berupa natura (barang) atau kenikmatan bagi karyawannya sebagai pelengkap gaji dan tunjangan. Ini merupakan bagian dari kompensasi manajemen yang diberikan oleh organisasi bisnis kepada karyawan atas kontribusi mereka dalam bentuk waktu  , tenaga, pikiran, dan keahlian.

Baca Juga: Cara Menghitung Kompensasi PKWT

Di sejumlah situs pencari kerja, HR kerap menuliskan dalam iklan lowongan pekerjaan mengenai apa saja yang ditawarkan perusahaan. Misalnya, di luar gaji, karyawan juga mendapat tunjangan kesehatan dan dokter gigi, keanggotaan gym, parkir gratis, dan lingkungan kerja yang nyaman.

Iming-iming itu menjadi pembeda sebuah perusahaan dengan yang lainnya agar menjadi pertimbangan bagi pencari kerja. Tidak sedikit calon karyawan yang tertarik melamar ke perusahaan bukan karena faktor gaji semata, melainkan juga kompensasi karyawan lain yang tidak selalu berupa uang.

Baca Juga: Bentuk-Bentuk Kompensasi Karyawan di Perusahaan

3 Jenis Kompensasi Karyawan yang Diberikan Perusahaan

Kompensasi Finansial Langsung

Kompensasi ini meliputi segala macam imbalan pekerjaan yang berwujud uang  antara lain gaji, macam-macam tunjangan, THR Keagamaan, insentif, bonus, komisi, pembagian laba perusahaan, opsi saham, dan pembayaran prestasi. Segala jenis pendapatan yang menambah penghasilan bruto tahunan karyawan dan dikenai pajak penghasilan (PPh 21) juga termasuk kompensasi finansial langsung.

Kompensasi ini bersifat langsung karena pembayaran dilakukan oleh perusahaan kepada karyawan dalam bentuk uang, dan bukan benda atau fasilitas. Misalnya, perusahaan membayar gaji, tunjangan, dan bonus akhir tahun langsung ke rekening karyawan.

Kompensasi Finansial Tidak Langsung

Jenis kompensasi ini juga berwujud uang yang dikeluarkan perusahaan namun tidak diberikan langsung kepada karyawan, melainkan melalui pihak ketiga. Misalnya, perusahaan mengikutsertakan karyawan dalam program perlindungan sosial dan kesehatan. Perusahaan membayar premi asuransi jiwa, asuransi kesehatan, asuransi ketenagakerjaan, sedangkan karyawan memperoleh manfaat dari program tersebut berupa biaya perawatan/pengobatan maupun tabungan hari tua.

Berbagai fasilitas dan kenikmatan yang diperoleh karyawan juga termasuk kompensasi tidak langsung, seperti mobil perusahaan, rumah dinas, voucher, akses internet, dan keanggotaan klub.

Kompensasi Non-Finansial

Kompensasi ini tidak berwujud atau terkait dengan uang, namun bernilai positif atau berharga bagi karyawan. Contohnya adalah pelatihan kecakapan karyawan, lingkungan kerja yang nyaman, supervisi yang kompeten dan profesional, tim kerja yang suportif, jenjang karir yang pasti, penghargaan terhadap prestasi, cuti lebih banyak, atau jam kerja fleksibel.

Bahkan, nama besar perusahaan dalam beberapa kasus juga bisa menjadi kompensasi non-finansial bagi karyawan. Sebab, reputasi organisasi bisnis dapat meningkatkan kredibilitas individual.

Baca Juga: 5 Tujuan Perusahaan dalam Menentukan Kompensasi Karyawan

Sistem kompensasi yang diterapkan sebuah perusahaan tentu tidak sama dengan yang lainnya. Misalnya, dalam paket kompensasi finansial langsung, ada yang memberikan upah saja tanpa tunjangan, tetapi ada pula yang menambahkan insentif sebagai perangsang kinerja karyawan. Kompensasi jenis ini membutuhkan perhitungan yang cermat, terutama jika kompensasi finansial terdiri atas banyak komponen.

Kamu dapat menghitungnya dengan mudah dengan menggunakan aplikasi penggajian online. Salah satu yang terbaik adalah Gadjian, aplikasi HRIS berbasis web dengan teknologi penyimpanan komputasi awan yang bisa kamu andalkan dalam berbagai tugas administrasi penggajian. Pekerjaan rutin HR yang rumit dan menghabiskan waktu bisa diselesaikan cepat dan akurat dengan HR software ini.

Kamu tak perlu lagi cara-cara manual seperti menggunakan Excel. Menghitung kompensasi berupa gaji, tunjangan, THR, bonus, komisi, dan premi BPJS, bisa dilakukan secara otomatis melalui fitur hitung gaji online. Hasil perhitungannya dapat kamu cek di slip gaji online karyawan.

Gadjian sebagai payroll software terbaik juga punya fitur yang memungkinkan kamu bisa membayar kompensasi finansial karyawan tanpa repot. Bagian finance di perusahaanmu bisa melakukan transfer hanya dengan sekali klik “bayar gaji” di aplikasi. Mudah kan?

Selain gaji dan tunjangan, perusahaan harus memberikan kompensasi lain pada karyawan agar mampu memberikan performa terbaik pada perusahaan. Nah, kompensasi tersebut terbagi menjadi dua, yaitu kompensasi finansial dan kompensasi non finansial.

Lalu, apa itu kompensasi non finansial? Apa perbedaannya dengan kompensasi finansial? Temukan jawabannya dengan membaca artikel di bawah ini hingga selesai.

Pengertian Kompensasi Finansial dan Kompensasi Non Finansial

Sederhananya, kompensasi adalah berbagai hal yang diterima oleh karyawan, baik itu dalam bentuk fisik ataupun non fisik. Bila dilihat dari berbagai teori, pembagian jenis kompensasi pada setiap karyawan bisa dibedakan menjadi banyak sekali kategori, tergantung dari dasar poin pertimbangannya.

Walaupun begitu, secara umum kompensasi yang diberikan pada setiap karyawan terbagi menjadi dua, yaitu kompensasi finansial dan kompensasi non finansial.

Keduanya diberikan secara berdampingan dan saling melengkapi. Tujuannya adalah agar bisa memenuhi hak karyawan yang berkaitan dengan hubungan kerja pada perusahaan. Hal tersebut pun diatur dengan regulasi yang cukup baku, sehingga akan mengikat dan wajib diberikan oleh pihak perusahaan.

Baca juga: Project Management Plan: Begini Proses Pembuatannya

Pengertian Kompensasi Finansial

Sama seperti namanya, kompensasi finansial adalah kompensasi yang diberikan dalam bentuk mata uang. Mulai dari tunjangan tetap dan tidak tetap, gaji bulanan, asuransi, uang lembur, jaminan hari tua, dana pensiun, dan lain sebagainya.

Idealnya, kompensasi finansial diberikan secara rutin sebagai harga yang harus dibayar oleh pihak perusahaan atas kerja yang dilakukan oleh karyawan. Bila kita masuk lebih dalam lagi, kompensasi finansial ini terbagi lagi menjadi dua jenis, yaitu finansial langsung dan tidak langsung.

Kompensasi langsung adalah gaji, tunjangan dan berbagai jenis pembayaran yang diberikan pada karyawan yang dinominalkan dan diberikan pada para karyawan secara langsung.

Tentunya hal tersebut berbeda dengan kompensasi finansial tidak langsung, yang diberikan tidak dalam bentuk uang. Kompensasi ini lebih kepada asuransi dan berbagai hal sejenisnya, yang bisa diberikan pada para karyawan saat situasi dan juga kondisinya tepat.

Beberapa yang termasuk di dalamnya adalah jaminan hari tua, asuransi, pensiun, dan beberapa program BPJS ketenagakerjaan lain yang diharuskan untuk membayar iuran bulanan secara rutin.

Walaupun berbeda dalam metode pemberiannya, namun kompensasi finansial secara penuh adalah kompensasi dalam bentuk nominal yang harus diberikan pada setiap karyawan saat sudah tiba tanggalnya.

Hal tersebut wajib dilakukan oleh perusahaan agar bisa mematuhi berbagai hukum yang berlaku dan menjaga hubungan baik karyawan.

Baca juga: Time Sheet Adalah: Ini Pengertian, Jenis, dan Fungsinya Untuk Karyawan

Kompensasi Non Finansial

Kompensasi non finansial adalah kompensasi yang diberikan bukan dalam bentuk mata uang. Umumnya, jenis kompensasi yang satu ini lebih pada berbagai hal yang tidak memiliki bentuk fisik, tapi bisa dirasakan manfaatnya oleh karyawan secara langsung.

Kompensasi non finansial yang diberikan oleh perusahaan memiliki bentuk yang beragam, seperti jam kerja ataupun waktu shift kerja yang lebih fleksibel. Tidak semua perusahaan mempunyai peraturan jam kerja yang fleksibel dan bisa dinikmati oleh setiap karyawan.

Untuk beberapa perusahaan tradisional, jam kerja ini sudah ditetapkan oleh pihak perusahaan dan harus ditaati oleh setiap karyawan di dalamnya. Akan ada sanksi tegas bila peraturan tersebut dilanggar.

Namun di zaman sekarang, jam kerja yang fleksibel adalah salah satu nilai tawar yang dimiliki oleh perusahaan dan diberikan sebagai bentuk kompensasi non finansial sial dari perusahaan kepada karyawannya.

Beberapa perusahaan menerapkan jam masuk kerja dan jam pulang kantor yang bisa dikatakan bebas. Hal tersebut digantikan dengan sistem kerja pemenuhan jam kerja.

Jadi, bila contohnya Anda datang ke kantor jam 11 siang, maka Anda harus bekerja selama waktu kerja yang sudah ditentukan. Jam berapapun Anda datang ke kantor, maka jam kerja harian harus bisa Anda penuhi dengan baik.

Contoh lain dari kompensasi non finansial adalah lingkungan kerja yang lebih luwes dan lebih cair. Lingkungan yang dihadirkan oleh perusahaan secara hangat dan nyaman akan membantu karyawan untuk bekerja lebih bersemangat.

Jadi, tidak ada lagi perusahaan yang mengharuskan karyawannya untuk bekerja dengan menggunakan jas berdasi, duduk di setiap blok meja kerja, dan lain sebagainya.

Sudah banyak bahkan perusahaan yang menerapkan jenis kompensasi ini agar karyawan bisa bekerja dengan lebih nyaman dan betah bekerja di kantor.

Baca juga: Leader artinya Berbeda Dengan Bos, Lho! Ini Penjelasannya!

Penutup

Demikianlah pembahasan dari kami tentang kompensasi finansial dan kompensasi non finansial. Kedua jenis kompensasi perusahaan diatas tentunya hanya sebagian kecil contoh saja.

Kompensasi dalam bentuk finansial ini biasanya akan dinilai oleh HR dan dihitung oleh tim bagian finance. Nah, untuk memudahkan mereka dalam memberikan kompensasi, Anda bisa menyediakan software akuntansi dan bisnis dari Accurate Online.

Kenapa? karena Accurate Online akan membantu mereka dengan cara menyediakan lebih dari 200 jenis laporan keuangan yang lengkap dan tersaji secara otomatis, cepat dan akurat. sehingga, dari data laporan keuangan ini bisa ditentukan nominal kompensasi yang akan diberikan oleh perusahaan.

Selain itu, Accurate Online juga sudah dilengkapi berbagai fitur bisnis lainnya yang akan mempermudah Anda dalam mengelola usaha, seperti fitur persediaan, perpajakan, penjualan, manufaktur, pembelian, multi mata uang, multi cabang, pengaturan karyawan, payroll dan masih banyak lagi.

Bahkan seluruh fitur dan keunggulan luar biasa yang ditawarkan di atas bisa Anda nikmati dengan biaya investasi yang sangat terjangkau, yaitu sebesar 200 ribuan saja perbulannya.

Namun jangan khawatir, karena Accurate Online juga memberikan kesempatan pada Anda untuk mencoba aplikasi ini secara gratis selama 30 hari dengan hanya klik banner di bawah ini.