Tata cara mandi besar setelah bersetubuh

JAKARTA, iNews.id- Tata cara mandi wajib setelah berhubungan suami istri, sunnah kah? Mandi besar atau mandi wajib adalah cara untuk membersihkan diri dari hadas besar.

Hadas besar yang dimaksud adalah diakibatkan karena beberapa perkara. Seperti berhubungan intim suami istri, keluarnya sperma, haid, nifas, atau melahirkan. Kondisi tersebut dapat disucikan dengan cara mandi besar yang dilakukan dengan niat dan cara yang benar menurut Islam.

BACA JUGA:
Hukum Tahlilan dan Doa untuk Arwah atau Mayit, Ini Rujukannya

Persoalan mandi jinabat ini sangat penting karena berkaitan dengan ibadah lain baik fardhu atau sunnah. 

Orang dalam keadaan junub antara lain dilarang untuk melaksanakan shalat fardhu, berdiam diri di masjid, thawaf, atau menyentuh dan membaca Al Quran. 

Landasan perintah untuk melakukan mandi wajib sudah jelas tertera dalam Al-Quran. Salah satunya terdapat dalam surat Al-Maidah ayat 6 dan Al Quran surat An-Nisa ayat 43.

Al-Maidah ayat 6 berbunyi:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا قُمْتُمْ إِلَى الصَّلَاةِ فَاغْسِلُوا وُجُوهَكُمْ وَأَيْدِيَكُمْ إِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوا بِرُءُوسِكُمْ وَأَرْجُلَكُمْ إِلَى الْكَعْبَيْنِ ۚ وَإِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوا ۚ وَإِنْ كُنْتُمْ مَرْضَىٰ أَوْ عَلَىٰ سَفَرٍ أَوْ جَاءَ أَحَدٌ مِنْكُمْ مِنَ الْغَائِطِ أَوْ لَامَسْتُمُ النِّسَاءَ فَلَمْ تَجِدُوا مَاءً فَتَيَمَّمُوا صَعِيدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوا بِوُجُوهِكُمْ وَأَيْدِيكُمْ مِنْهُ ۚ مَا يُرِيدُ اللَّهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِنْ حَرَجٍ وَلَٰكِنْ يُرِيدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهُ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُونَ

“Hai orang-orang yang beriman, apabila kamu hendak mengerjakan shalat, maka basuhlah mukamu dan tanganmu sampai dengan siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki, dan jika kamu junub maka mandilah, dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, lalu kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan tanah yang baik (bersih); sapulah mukamu dan tanganmu dengan tanah itu. Allah tidak hendak menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, supaya kamu bersyukur.”

Selain itu, ada juga surat An-Nisa ayat 43 berbunyi:

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا لَا تَقْرَبُوا الصَّلَاةَ وَأَنْتُمْ سُكَارَىٰ حَتَّىٰ تَعْلَمُوا مَا تَقُولُونَ وَلَا جُنُبًا إِلَّا عَابِرِي سَبِيلٍ حَتَّىٰ تَغْتَسِلُوا ۚ وَإِنْ كُنْتُمْ مَرْضَىٰ أَوْ عَلَىٰ سَفَرٍ أَوْ جَاءَ أَحَدٌ مِنْكُمْ مِنَ الْغَائِطِ أَوْ لَامَسْتُمُ النِّسَاءَ فَلَمْ تَجِدُوا مَاءً فَتَيَمَّمُوا صَعِيدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوا بِوُجُوهِكُمْ وَأَيْدِيكُمْ ۗ إِنَّ اللَّهَ كَانَ عَفُوًّا غَفُورًا

“Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu shalat, sedang kamu dalam keadaan mabuk, sehingga kamu mengerti apa yang kamu ucapkan, (jangan pula hampiri mesjid) sedang kamu dalam keadaan junub, terkecuali sekedar berlalu saja, hingga kamu mandi. Dan jika kamu sakit atau sedang dalam musafir atau datang dari tempat buang air atau kamu telah menyentuh perempuan, kemudian kamu tidak mendapat air, maka bertayamumlah kamu dengan tanah yang baik (suci); sapulah mukamu dan tanganmu. Sesungguhnya Allah Maha Pemaaf lagi Maha Pengampun.” 

Doa Mandi Besar setelah Haid dan Nifas 

Hal utama yang dilakukan saat mandi wajib adalah mengawalinya dengan membaca niat.


نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَكْبَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

Nawaitul ghusla liraf'il hadatsil akbari fardhan lillaahi ta’aala. 

Artinya: “Aku berniat mandi junub untuk menghilangkan hadas besar fardu karena Allah ta’ala.” an haid" atau "Untuk menghilangkan nifas".

Tata Cara Mandi Wajib setelah Berhubungan Suami Istri

Hal pertama yang penting dilakukan adalah berniat mandi karena Allah dengan membaca basmalah. Kemudian berdasarkan hadis dari istri Nabi yakni Aisyah RA, bahwa Rasulullah :

إِذَا اغْتَسَلَ مِنْ الْجَنَابَةِ يَبْدَأُ فَيَغْسِلُ يَدَيْهِ ثُمَّ يُفْرِغُ بِيَمِينِهِ عَلَى شِمَالِهِ فَيَغْسِلُ فَرْجَهُ ثُمَّ يَتَوَضَّأُ وُضُوءَهُ لِلصَّلاَةِ ثُمَّ يَأْخُذُ الْمَاءَ فَيُدْخِلُ أَصَابِعَهُ فِي أُصُولِ الشَّعْرِ حَتَّى إِذَا رَأَى أَنْ قَدْ اسْتَبْرَأَ حَفَنَ عَلَى رَأْسِهِ ثَلاَثَ حَفَنَاتٍ ثُمَّ أَفَاضَ عَلَى سَائِرِ جَسَدِهِ ثُمَّ غَسَلَ رِجْلَيْهِ.

“Apabila beliau mandi karena junub, beliau memulai dengan membasuh kedua tangannya, lalu menuangkan (air) dengan tangan kanannya ditangan kirinya lalu membasuh farjinya. Kemudian beliau berwudhu seperti wudhunya untuk shalat, kemudian mengambil air lalu memasukkan jari-jarinya ke dasar rambut hingga apabila ia sudah merasa bersih, beliau siramkan air di atas kepalanya dengan tiga siraman. Kemudian beliau meratakan ke seluruh tubuhnya, lalu membasuh kedua kakinya.” (Muttafaq ‘alaih)

Berdasarkan hadis di atas, kemudian dapat diuraikan tata cara mandi wajib setelah berhubungan suami istri yang benar menurut Islam.

1. Mengawali dengan Niat

Niat dibaca atau dilafalkan bersamaan dengan saat pertama kali menyiramkan air ke anggota badan.

2. Membersihkan Kedua Tangan

Sesuai sunnah, tahap mencuci tangan ini bisa dilakukan sampai 3 kali. Hal itu dimaksudkan agar tangan benar-benar bersih dari najis.

3. Membersihkan Bagian Tubuh yang Kotor

Membersihkan bagian tubuh yang kotor dilakukan dengan tangan kiri. Bagian yang dimaksud antara lain adalah kemaluan, dubur, ketiak dan lain-lain.

4. Mencuci Tangan Ulang

Setelah itu, bersihkan kembali tangan yang telah dipakai untuk membersihkan bagian yang kotor. 

5. Berwudhu

Lakukan wudhu sesuai tata cara seperti wudhu saat akan sholat dan tentunya dengan niat wudhu.

6. Membasuh Kepala

Tahap ini dilakukan dengan cara mengguyur kepala dengan air sebanyak 3 kali sampai pangkal rambut.

7. Memisah-misah Rambut Menggunakan Jari

Memisah setiap sela-sela rambut menggunakan jari bertujuan agar air guyuran lebih bisa merata secara keseluruhan.

Editor : Komaruddin Bagja

TAG : ramadan tausiah ramadan tausiah

Bagikan Artikel:




Ketahui hukum, niat hingga tata cara mandi junub!

7 April 2022

Melakukan hubungan intim memang menjadi kebutuhan bagi setiap pasangan suami istri yang telah memiliki ikatan pernikahan.

Selain sebagai sebuah kebutuhan untuk meningkatkan keharmonisan rumah tangga, berhubungan seks pun memberikan manfaat bagi pasangan suami istri. Manfaat yang dirasa mulai dari menjaga sistem kekebalan tubuh hingga meningkatkan hormon endorfin.

Namun, setelah melakukan hubungan intim, Mama dan pasangan perlu membersihkan diri dengan mandi junub.

Mandi junub atau mandi wajib adalah salah satu kewajiban seorang muslim untuk membersihkan diri dari hadas besar. Selain usai berhubungan seks dengan pasangan, mandi junub ini bisa dilakukan ketika sudah berhentinya darah nifas dan setelah masa haid selesai. Dalam pelaksanaan mandi junub ini pun harus disertai dengan membaca doa sesuai dengan ajaran agama Islam. 

Nah, mungkin bagi sebagian orang masih banyak yang bertanya-tanya apakah melakukan hubungan intim saat berpuasa diperbolehkan? Bagaimana cara mandi junub di bulan Ramadan?

Nah, berikut ini informasi terkait hukum mandi junub, doa mandi junub, tata cara mandi junub dan niat mandi junub, tak perlu khawatir karena kali ini Popmama.com telah merangkumnya.

Simak yuk, Ma!

Tata cara mandi besar setelah bersetubuh
Pexels/orione-conceicao-1531154

Bagi pasangan suami istri, melakukan hubungan intim dengan niat ibadah akan memberikan pahala bagi keduanya. Namun, jika Mama dan pasangan melakukan hubungan intim di tengah keadaan puasa, maka akan menjadi hadas besar.

“Dihalalkan bagimu pada malam hari puasa bercampur dengan istrimu. Mereka adalah pakaian bagimu, dan kamu adalah pakaian bagi mereka. Allah mengetahui bahwa kamu tidak dapat menahan dirimu sendiri, tetapi Dia menerima tobatmu dan memaafkan kamu. Maka sekarang campurilah mereka dan carilah apa yang telah ditetapkan Allah bagimu.

Makan dan minumlah hingga jelas bagimu (perbedaan) antara benang putih dan benang hitam, yaitu fajar. Kemudian sempurnakanlah puasa sampai (datang) malam. Tetapi jangan kamu campuri mereka, ketika kamu beriktikaf dalam masjid. Itulah ketentuan Allah, maka janganlah kamu mendekatinya. Demikianlah Allah menerangkan ayat-ayat-Nya kepada manusia, agar mereka bertakwa.” - (Q.S Al Baqarah:187)

Dari surat di atas dijelaskan bahwa hubungan intim boleh dilakukan, namun setelah waktu berbuka puasa. 

Tata cara mandi besar setelah bersetubuh
Pexels/karolina-grabowska

Berhubungan intim menjadi salah satu hadas besar yang tentu berbeda dengan hadas kecil. Jika hadas kecil bisa dibersihkan hanya dengan wudhu, sedangkan jika hadas besar yang menempel dalam tubuh wajib disucikan dengan mandi junub.

Nah, apabila setelah melakukan hubungan intim tidak junub, maka masih dianggap najis dan tidak diperbolehkan untuk beribadah, termasuk puasa. Hal tersebut merupakan perintah Allah yang tertulis dalam surat Al Maidah ayat 6, yakni:

وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ 

wa ing kuntum junuban faṭṭahharụ

Artinya: “Jika kamu junub, maka mandilah.”

Tata cara mandi besar setelah bersetubuh
Pexels/olly

Mandi junub merupakan cara untuk membersihkan dan menyucikan diri dari najis yang menempel di tubuh setelah melakukan hadas besar.

Nah, sebelum mandi junub Mama dan pasangan dianjurkan membaca niat agar sah dan mandi junub ini tidak dianggap seperti mandi biasa.

Bismillahirahmanirahmim nawaitul ghusla liraf'il hadatsil akbar minal janabati fardlon lillahi ta'ala.

Artinya: “Dengan menyebut nama Allah aku niat mandi untuk menghilangkan hadas besar dari jinabah, fardlu karena Allah Ta'ala.”

Tata cara mandi besar setelah bersetubuh
Pexels/ketut-subiyanto

Selain membaca niat mandi junub, hal lain yang harus diperhatikan yakni tata cara mandi junub.

Hal tersebut dikarenakan mandi junub bukanlah mandi biasa, sehingga Mama dan pasangan perlu mengikuti tata cara mandi junub. Berikut merupakan tata cara mandi junub yang bisa Mama ikuti, antara lain: 

  1. Membaca niat mandi wajib. 
  2. Membersihkan telapak tengan sebanyak 3 kali. 
  3. Mencuci tangan setelah membersihkan kemaluan. 
  4. Berwudu secara sempurna. 
  5. Menyiram kepala dengan air sebanyak 3 kali. 
  6. Bilas seluruh tubuh dengan mengguyurkan air. 
  7. Membersihkan area badan yang susah dijangkau. 

Saat mandi junub, meskipun sudah melakukannya sesuai urutan, ada juga beberapa hal lain yang perlu diperhatikan. Salah satunya, yakni menggunakan air yang bersih. Lakukan juga wudu dengan air yang mengalir.

Nah, itulah beberapa informasi terkait hukum mandi junub, doa mandi junub, tata cara mandi junub dan niat mandi junub ketika usai berhubungan intim di bulan Ramadan. Tata cara ini perlu diperhatikan dan diharapkan semoga bermanfaat. 

Baca juga:

Baca Artikel Selengkapnya