perbedaan bedak wardah hijau dan biru

Kali ini kami akan merekomendasikan bedak Wardah untuk kulit kering. Tidak hanya bedak Wardah untuk kulit berminyak, tetapi kami juga punya rekomendasi untuk kulit kering.

Bedak-bedak untuk kulit kering biasanya mengandung komponen pelembab di dalamnya seperti Vitamin E, Allantoin, atau juga Panthenol.

Bisa juga bedak untuk kulit kering ini diformulasikan dengan hasil akhir yang satin, semi matte, atau dewy. Karena kulit yang kering biasanya cenderung kusam dan kurang bercahaya.

Jadi untuk mempertahankan tampilan kulitmu agar terlihat lebih sehat, nah simak nih rekomendasi bedak Wardah untuk kulit kering versi Pinhome!

Baca juga: 5 Rekomendasi Serum Wajah Untuk Kulit Kering Terbaik

Bedak Wardah Untuk Kulit Kering

Wardah Exclusive Two Way Cake

perbedaan bedak wardah hijau dan biru

Harga: Rp 91.000,-

Bedak Wardah untuk kulit kering yang pertama adalah Wardah Exclusive Two Way Cake. Bedak semi foundie ini memiliki vitamin E didalamnya.

Selain itu, bedak dari Wardah ini juga mengandung squalane yang bersifat emolien, dimana kandungan tersebut berfungsi untuk mempertahankan kelembaban kulit. Dari segi packaging, bedak Wardah satu ini dikemas dengan simpel dan praktis.

Sedangkan hasil pemakaian dari bedak ini akan berbentuk matte. Meskipun hasil akhirnya matte, kamu dapat menggunakan face spray atau face mist sebelum menggunakannya, sehingga akan menghasilkan make up yang flawless dan natural.

Penggunaan setting spray di akhir step make up juga bisa membantu mempertahankan tampilan dari make up-mu saat menggunakan Wardah Exclusive Two Way Cake ini.

Tekstur dan Warna:

Tekstur dari bedak Wardah ini terasa halus dan lembut. Sehingga saat digunakan akan menghasilkan make up dengan coverage light to medium, yang membuat wajah tampak lebih cerah dan bercahaya.

Shade dari bedak ini ada 5 tingkatan yaitu, 01 Light Beige, 02 Sheer Pink, 03 Sandy Beige, 04 Natural, 05 Coffee Beige. Hampir semua shades dari bedak ini masuk untuk skintone Asia.

Kelebihan:

  1. Mengandung Vitamin E dan Squalane yang bermanfaat untuk menjaga kelembaban kulit.
  2. Coveragenya cukup baik.
  3. Long lasting.
  4. Teksturnya halus.
  5. Semi foundation.
  6. Travel friendly.
Beli Produk Ini di Shopee Gratis Ongkir!

Baca juga: 4 Rangkaian Skincare Untuk Kulit Kering

Wardah Everyday Luminous Two Way Cake

perbedaan bedak wardah hijau dan biru

Harga: Rp 46.000,-

Bedak Wardah untuk kulit kering yang kedua adalah Wardah Everyday Luminous Two Way Cake. Berbeda dengan yang pertama, varian ini berupa bedak tabur. Dari segi packaging, tidak berbeda jauh dengan yang pertama.

Meskipun packagingnya hampir sama, kedua bedak ini memiliki perbedaan pada tekstur dan juga kandungannya. Untuk Everyday Luminous Two Way Cake, mengandung bahan-bahan pelembab seperti vitamin E dan juga Squalane.

Tingkat ketahanan bedak dari Wardah ini untuk kulit kering juga cukup baik, berkisar antara 6-7 jam.

Tekstur dan Warna:

Untuk tekstur, beberapa dari produk bedak yang dikeluarkan oleh Wardah memiliki tekstur yang hampir sama. Teksturnya terasa ringan, halus, dan juga pigmented.

Warnanya sangat jelas dan memiliki coverage light to medium. Selain itu, teksturnya yang ringan membuat bedak ini bisa diaplikasikan dengan menggunakan berbagai macam aplikator.

Mulai dari brush, sponge, atau bahkan puff. Bedak ini memiliki 4 shades diantaranya yaitu 01 Light Beige, 02 Beige, 03 Ivory, dan yang terakhir 04 Light Ivory.

Kelebihan:

  1. Mengandung Vitamin E dan Squalane yang bermanfaat untuk menjaga kelembaban kulit.
  2. Coveragenya cukup baik.
  3. Long lasting.
  4. Teksturnya halus dan mampu membuat wajah tampak lebih cerah.
  5. Semi foundation.
  6. Travel friendly.
Beli Produk Ini di Shopee Gratis Ongkir!

Baca juga: 18 Rekomendasi Pelembab Wajah Untuk Kulit Kering

Wardah Lightening BB Cake Powder

perbedaan bedak wardah hijau dan biru

Harga: Rp 50.000,-

Bedak Wardah untuk kulit kering yang ketiga adalah Wardah Lightening BB Cake Powder. Dilengkapi dengan kandungan ekstrak Licorice yang membuat bedak ini mampu membantu mencerahkan kulit. Pun juga, akan berperan sebagai acne fighter untuk kulit.

Selain itu, bedak ini juga mengandung UV filter sebagai lapisan perlindungan untuk kulit, sehingga tidak membuat kulit menjadi lebih kering, kusam, dan mencegah iritasi akibat paparan sinar matahari.

Penting bagi kamu yang memiliki kulit kering untuk memakai produk-produk yang mengandung UV filter, supaya kulit nggak tambah kering dan kusam.

Tekstur dan Warna:

Selain kandungan di dalamnya yang bermanfaat bagi kulit, bedak ini juga memiliki tekstur yang halus dan lembut, sehingga aman digunakan untuk pemakaian sehari-hari.

Bedak Wardah satu ini juga terasa ringan saat digunakan sehingga kamu akan tetap nyaman dengan tampilan make up-mu. Sayangnya, hanya ada beberapa pilihan shades untuk Wardah Lightening BB Cake Powder ini. Ada 3 shades yang tersedia yaitu 01 Light, 02 Sheer pink, dan 03 Natural.

Kelebihan:

  1. Mengandung ekstrak Licorice yang dapat mencerahkan serta sebagai acne fighter untuk kulit.
  2. Travel friendly.
  3. Ringan dan halus.
  4. Pigmented.
  5. Coverage light to medium.
  6. Mampu menahan minyak di wajah 5-7 jam.
  7. Sudah mengandung SPF 15.
Beli Produk Ini di Shopee Gratis Ongkir!

Baca juga: 3 Rekomendasi Foundation Untuk Kulit Kering

Wardah Luminous Compact Powder

perbedaan bedak wardah hijau dan biru

Harga: Rp 43.000,-

Berbeda dengan Luminous Two Way Cake, bedak ini memiliki packaging yang lebih ramping dengan harga yang juga lebih murah.

Nah, bedak ini diklaim mengandung formula microcoated particle dan juga kandungan squalane, dimana kedua kandungan tersebut mampu menyerap minyak berlebih tanpa membuat kulit terasa kering.

Bedak Wardah satu ini juga mengandung Vitamin E yang bermanfaat untuk regenerasi kulit dan juga sebagai anti aging. Jika kamu memiliki kulit normal yang cenderung kering, kamu dapat mencoba bedak yang satu ini.

Tekstur dan Warna:

Untuk tekstur, masih sama dengan varian bedak Wardah yang lain, bedak ini memiliki tekstur yang halus, lembut dan ringan. Meskipun teksturnya ringan, namun tetap memiliki coverage yang bagus.

Setelah pemakian, bedak ini mampu bertahan dari 3-4 jam untuk kegiatan di luar ruangan. Bedak ini tersedia dalam 4 shades yaitu 01 Light Beige, 02 Beige, 03 Ivory, dan 04 Natural.

Kelebihan:

  1. Harganya terjangkau.
  2. Travel friendly.
  3. Mampu menahan minyak berlebih.
  4. Memiliki coverage light to medium.
  5. Memiliki tekstur yang ringan serta mampu membuat wajah tampak lebih segar dan cerah.
Beli Produk Ini di Shopee Gratis Ongkir!

Baca juga: 6 Skincare Emina Untuk Kulit Kering

Kesimpulan

Dari beberapa rekomendasi tadi, mana yang membuat hatimu goyah nih? Jika kamu memang memiliki kulit kering, daftar rekomendasi bedak Wardah untuk kulit kering yang sudah kita ulas di atas perlu kamu simak satu-persatu.

Karena perbedaannya sangat tipis antara bedak yang satu dengan yang lain. Namun, bedak dengan bentuk padat atau semi foundation akan memiliki ketahanan yang lebih lama dibandingkan dengan bedak tabur.

Demikianlah beberapa rekomendasi bedak Wardah untuk kulit kering, sekian dari kami dan semoga bermanfaat!

Baca juga:

Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.