Kenapa hp xiaomi tiba tiba mati dan hidup sendiri

recode.ID – Anda penguna smartphone dari pabrikan Xioami ? Jika iya pasti anda pernah mengalami kejadian dimana ponsel Xiaomi sering mati sendiri saat sedang anda gunakan.

Kondisi ini sebenarnya cukup wajar, karena tak hanya ponsel Xiaomi saja yang mengalami kejadian seperti ini. Ponsel dari pabrikan lain juga terkadang akan mengalami kejadian serupa.

Kendati demikian, jika kalian mengalami kejadian seperti ini jangan disepelekan. Karena ketika perangkat Xiaomi yang kalian gunakan sering restart sendiri tanpa sebab, itu mengindikasikan ada yang tidak beres dengan perangkat yang kalian gunakan.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini tim redaksi recode.ID akan memberikan penjelasan lengkap dan detail mengenai apa saja penyebab dan juga solusi untuk mengatasi masalah Hp Xiaomi sering mari sendiri.

Penyebab Hp Xiaomi Mati Sendiri

Kenapa hp xiaomi tiba tiba mati dan hidup sendiri

Sebelum kita beranjak pada cara mengatasi kondisi ini, ada baiknya kita kenali lebih dahulu apa yang jadi penyebabnya.

Baca Juga :  Mengembalikan Log Panggilan yang Terhapus di iPhone

Ada bebererapa penyebab mengapa Hp Xiaomi kalian bisa secara tiba-tiba mati sendiri, antara lain:

  1. Salah satu penyebab mengapa ponsel Xiaomi anda sering mati sendiri adalah terjadinya overheat, atau panas berlebihan. Ini sering di alami oleh mereka yang menggunakan ponselnya dalam jangka waktu yang cukup lama, mislanya untuk bermain game.
  2. Selain masalah panas berlebihan, mengapa ponsel Xiaomi juga sering mati sendiri juga di sebabkan adanya virus atau malware yang ada di perangkat anda.
  3. Selain itu, melakukan root pada ponsel Xiaomi juga bisa menyebabkan ponsel yang anda gunakan tiba-tiba mati sendiri.

Jika kondisi tersebut tengah ada kalian alami saat ini, jangan khawatir atau panik yang berlebihan. Masalah tersebut bisa anda atasi dengan mudah, dengan menerapkan beberapa tips yang akan redaksi ulas berikut ini.

Mengatasi Ponsel Xiaomi Sering Restart

Untuk mengatasi permasalahan ini, berikut beberapa tips yang bisa anda coba yang sudah kami rangkum dari berbagai sumber:

Proses Rooting pada smartphone, terkadang memicu terjadinya kondisi ini. Jika ponsel Xiaomi anda sering mati sendiri setelah anda melakukan root pada ponsel, maka sebaiknya lakukan unroot.

Baca Juga :  Cara Mematikan Autoplay Video Instagram

Namun perlu diingat, untuk melakukan unroot Xiaomi pastikan anda melakukannya menggunakan software atau aplikasi yang sama.

Misalnya, jika menggunakan aplikasi supersu saat melakukan proses rooting, maka sebaiknya lakukan proses unroot dengan menggunakan aplikasi itu juga.

Ketika smartphone di gunakan dalam jangka waktu yang lama, maka biasanya akan terjadi overheat atau panas yang berlebih pada smartphone anda.

Efeknya adalah, baterai yang anda gunakan anda cepat drop. Hal ini terkadang juga memicu terjadinya off yang tiba-tiba pada ponsel xiaomi yang anda gunakan.

Untuk mengatasinya, sebaiknya ganti baterai anda dengan yang baru. Namun, pastikan anda menggantinya dengan baterai yang original bukan KW.

Salah satu kelebihan ponsel Xiaomi adalah pengguna bisa dengan leluasa mengkustom tampilannya.

Namun, jika setelah melakukan ini ponsel Xiaomi yang anda gunakan malah sering restart sendiri, maka bisa dipastikan custom room yang anda gunakan adalah abal-abal.

Solusinya, silahkan anda menghapus custom room tersebut dan kembali ke rom original hp xiaomi anda seperti semula.

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, malware dari aplikasi yang anda install juga menjadi penyebab tejadinya masalah ini.

Baca Juga :  6 Cara Membuat Video Pembelajaran yang Menarik

Apabila smartphone anda restart sendiri setelah melakukan pemasangan aplikasi dari pihak ketiga, sebaiknya segera hapus aplikasi tersebut. Karena bisa saj aplikasi tersebut mengandung malware.

Ini adalah opsi yang terakhir. Apabila kejadian ponsel xiaomi milik anda sering mati sendiri masih anda alami, sebaiknya anda lakukan flash pada hp yang anda gunakan.

Namun jika anda tidak mempunyai pengetahuan tentang ini, sebaiknya bawa hp anda ke tempat service yang berpengalaman untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Demikian, informasi mengenai penyebab dan cara mengatasi smartphone Xiaomi anda sering mati sendiri. Cukup mudah bukan?

selamat mencoba.

Kenapa HP Xiaomi tiba-tiba mati. Foto: N.Tho.Duc/Unsplash

Banyak pengguna yang bertanya-tanya, kenapa HP Xiaomi tiba tiba mati? Sebenarnya, kamu tak perlu khawatir karena kejadian ini sering terjadi di ponsel Android lainnya.

Mati total di HP Xiaomi secara tiba-tiba membuat kita kesal dan bertanya-tanya, mengapa hal ini bisa terjadi. Kamu tidak perlu repot-repot pergi ke service center. Sebab, kamu bisa mengatasinya sendiri di rumah.

Pada artikel ini, kamu bisa mengikuti tutorial untuk mengatasi penyebab kenapa HP Xiaomi tiba tiba mati sendiri.

Kenapa HP Xiaomi Tiba Tiba Mati dan Panas?

Ilustrasi pengguna Xiaomi. Foto: Đức Trịnh/Unsplash

How To Tekno akan menjelaskan cara mengatasi kenapa HP Xiaomi tiba tiba mati dan tidak bisa hidup lagi di bawah ini:

Jika HP Xiaomi kamu mati total, bisa coba untuk mengisi daya baterai. Jika saat diisi daya HP merespons, maka kemungkinan penyebab HP Anda mati total adalah karena baterai ponsel yang habis.

Kondisi ini tidak disebabkan kerusakan pada sistem maupun komponen. Namun, jika saat diisi ponsel mengalami panas tinggi atau overheat, segera cabut dan jangan lanjutkan mengisi daya untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

2. Memeriksa Kondisi HP dengan Baterai Lain

Ilustrasi mengatasi HP Xiaomi tiba-tiba mati. Foto: Frankie/Unsplash

Jika penyebab HP mati total adalah karena kerusakan baterai, Kamu bisa mengatasi masalah utama ada di tegangan baterai yang sudah terlalu rendah. Apabila baterai ponsel bisa dilepas, coba untuk menggantinya dengan baterai baru dan pastikan baterai tersebut dalam kondisi baik.

Selain baterai, kamu juga bisa coba untuk menggunakan charger lain yang orisinal. Jangan menggunakan baterai atau charger yang tidak asli karena dapat mengakibatkan masalah lainnya.

3. Sambungkan dengan Charger atau Powerbank

Cara kedua yang bisa dicoba adalah menyambungkan smartphone ke charger atau power bank. Jika HP masih dalam keadaan aktif dan menyala, nantinya layar akan menyala sesaat dan kamu tinggal buka kunci layar, baik dengan swipe atau memasukkan PIN maupun pola.

4. Gunakan Tombol Lain untuk Menyalakan Layar

Cara ketiga, kamu bisa menggunakan tombol lain yang berfungsi sebagai tombol power. Salah satunya adalah menggunakan tombol volume up dan down.

Namun, sebelumnya harus dapat dipastikan bahwa kamu bisa membuka layar terlebih dahulu.

5. Gunakan Sensor Biometrik

Cara menghidupkan HP tanpa tombol power selanjutnya adalah menggunakan sensor biometrik. Namun, sayangnya tidak semua HP memiliki sensor ini.

HP versi terbaru saat ini baik dari entry level hingga flagship, umumnya sudah dilengkapi dengan sensor biometrik tersebut. Jika HP kamu salah satunya, maka terdapat kemungkinan akan berhasil jika menggunakan cara ini.

Salah satu sensor biometrik yang paling umum ditemukan adalah sensor fingerprint atau sidik jari. Bisa juga menggunakan fitur biometrik lainnya seperti irish scanner dan Face ID.

Itulah kelima cara yang bisa gunakan untuk mengatasi kenapa HP Xiaomi tiba-tiba mati, jika belum berhasil dalam menyelesaikan masalah yang kamu hadapi. Kamu bisa membawa ke service center Xiaomi di kota terdekatmu.