Cara share link Google Drive Laptop

Cara share link Google Drive – Kamu yang kebiasannya kirim terima file pasti tidak asing dengan yang namanya Google drive. Sebuah layanan penyimpanan yang berbasis cloud di mana pengguna bisa menyimpan file dengan cara mengunggahnya.

Uniknya, file yang sudah kamu unggah tadi bisa kamu bagikan ke orang lain dengan berupa tautan, baik di kirim melalui email, media sosial maupun chat seperti WhatsApp. Dengan file yang telah di kirim berupa tautan, memungkinkan tidak memakan kapasitas memori HP maupun laptop si penerima.

Namun yang sering menjadi pertanyaan adalah “Bagaimana cara share link Google Drive”?

Tenang saja, di sini Flin Setyadi akan memberikan beberapa tips mudahnya agar kamu bisa mengaplikasikannya. Yuk simak selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: Cara Membuat Google Drive di Laptop

  • Cara Share Link atau Folder di Google Drive via PC
  • Membagikan Link Google Drive dan Berkolaborasi di File
    • 1. Publikasikan file
    • 2. Publikasikan file dari Drive bersama
    • 3. Memperbaiki masalah dokumen yang dibagikan kepada banyak orang
  • Membatasi File dan Link Share Google Drive
  • Mengubah Penerima Link yang kamu bagikan
  • Akhir Kata

Cara share link Google Drive Laptop

Tips pertama adalah kamu bisa membagikan file menggunakan PC. Untuk melakukannya, ikuti langkah berikut ini:

  1. Silahkan buka laman Google Drive.
  2. Kemudian Log in ke akun Google menggunakan alamat Gmail.
  3. Selanjutnya pilih menu “Drive saya“ lalu klik kanan file yang ingin di bagikan.
  4. Lalu pilih opsi “Bagikan”.
  5. Setelah itu klik keterangan “Ubah ke siapa saja yang memiliki link”.
  6. Kemudian klik tombol anak panah ke bawah untuk mengontrol apa saja yang bisa di lakukan penerima dengan file yang di bagikan, apakah lihat saja, pemberi komentar, atau editor.
  7. Apabila ingin mengubah siapa saja yang bisa mengakses Google Drive, klik opsi “Siapa saja yang memiliki link”.
  8. Namun, jika memilih “Siapa saja yang memiliki link”, artinya file akan di bagikan secara publik, sehingga siapapun yang memiliki link dan bisa membukanya, akan dapat ikut memberi komentar atau menyunting file, sesuai ketentuan yang di atur pemilik file Google Drive
  9. Sesudah link tersalin, bagikan lewat e-mail, aplikasi chat, atau media sosial ke pengguna yang ingin di beri akses.
  10. Terakir klik selesai untuk mengakhiri pengaturan.

Baca Juga: Cara Mengganti Akun Google Chrome di HP dan Laptop

Cara share link Google Drive Laptop

Jika di atas adalah cara berbagi link untuk satu orang, kini kamu bisa berkolaborasi file dengan banyak orang.

Wajib kamu ingat bahwa file hanya dapat diedit maksimal 100 perangkat atau tab yang terbuka. Jika lebih dari 100 file yang terbuka, maka hanya pemilik dan beberapa pengguna dengan izin edit yang dapat mengedit file.

1. Publikasikan file

Cara pertama untuk share link Google Drive ke banyak orang, kamu perlu mempublikasikan file dan juga membuat link untuk kepada pengakses lihat saja.  Selain itu kamu bisa menyediakan akses edit kepada orang yang perlu mengedit serta komentar. Namun harus tetap berhati-hati dalam mempublikasikan informasi pribadi.

Untuk membagikan silahkan ikuti langkah berikut ini:

  1. Di Google Dokumen, Spreadsheet atau Slide, silahkan buka file.
  2. Kemudian pada bagian atas, klik File, lalu klik Bagikan dan Publikasikan ke web.
  3. Setelah itu pilih opsi publikasi, seperti berikut: Spreadsheet: Publikasikan seluruh spreadsheet atau sheet individual, dan juga dapat memilih format publikasi. sedangkan Presentasi: Pilih seberapa cepat slide akan terbuka.
  4. Selanjutnya klik Publikasikan.
  5. Setelah itu salin URL dan kirimkan ke semua orang yang ingin kamu ajak melihat file.

2. Publikasikan file dari Drive bersama

Selanjutnya untuk membagikan link Google Drive dengan cara mempublikasikan file menggunakan akun kantor maupun sekolah, tapi administrator (pemilik perusahaan) telah menonaktifkannya, maka kamu bisa melakukan langkah-langkah di bawah.

  1. Silahkan buka drive.google.com pada komputer kamu.
  2. Kemudian di sebelah kiri, klik Drive bersama, lalu klik dua kali salah satu drive bersama kamu.
  3. Setelah itu pada bagian atas, di samping nama drive bersama kamu, klik panah Bawah kemudian Setelan drive bersama.
  4. Selanjutnya di bagian samping “Berbagi dengan orang selain anggota”, klik Edit.
  5. Lalu klik “Orang yang bukan anggota drive bersama ini dapat diberi akses ke file dalam drive bersama ini”.
  6. Kemudian klik Terapkan.
  7. Terakhir, ikuti langkah-langkah mempublikasikan file seperti di atas.

Baca Juga: Cara Gabungkan File Word dengan Mudah dan Praktis

3. Memperbaiki masalah dokumen yang dibagikan kepada banyak orang

Setelah share link file kepada banyak orang, tenyata dokumen tersebut tidak bekerja atau tidak diperbarui dengan cepat di Google Drive, maka kamu bisa mengatasi masalah dengan cara berikut.

  1. Ubah akses mengizinkan orang untuk memberikan komentar pada dokumen atau spreadsheet kepada buat Formulir Google untuk mengumpulkan masukan. 
  2. Jika kamu membuat salinan dokumen, jangan menyertakan komentar dan saran yang sudah ditandai selesai. 
  3. Kemudian hapus informasi lama atau pindahkan data ke dokumen baru. 
  4. Lalu minta pengakses lihat-saja untuk menutup dokumen saat mereka tidak menggunakan dokumen tersebut. 
  5. Cukup sertakan informasi yang paling penting dalam dokumen yang di publikasikan. Dokumen yang lebih ringkas akan dimuat lebih cepat.
  6. Setelah itu kurangi jumlah orang yang memiliki akses edit ke dokumen. 
  7. Apabila kamu mengumpulkan informasi dari beberapa dokumen, buat dokumen hanya lihat baru untuk dibagikan kepada banyak orang. 

Baca Juga: Cara Beli Saham Google Beserta Resikonya Untuk Pemula

Cara share link Google Drive Laptop

Seperti yang sudah di singgung d atas, saat kamu share link Google Drive dengan seseorang, kamu dapat memilih atau menentukan apa yang dapat penerima lakukan pada tersebut, antara lain:

  1. Pengakses lihat-saja: penerima dapat melihat, tetapi tidak dapat mengubah atau membagikan file kepada orang lain.
  2. Pemberi komentar: penerima dapat memberi komentar dan saran, tetapi tidak dapat mengubah atau membagikan file kepada orang lain.
  3. Editor: orang dapat mengubah, menerima atau menolak saran, dan membagikan file kepada orang lain.
Cara share link Google Drive Laptop

Selain membatasi file di Google Drive, kamu juga bisa mengubah penerima share link yang kamu bagikan dengan cara mengotrol seberapa luas file yang di bagikan. Namun, opsi ini tergantung pada akun Google kamu, apakah di buat Gmail, kantor atau sekolah.

  1. Publik: Siapa saja dapat menelusuri Google dan mendapatkan akses ke file kamu tanpa login ke Akun Google miliknya.
  2. Siapa saja yang memiliki link: Siapa saja yang memiliki link dapat menggunakan file kamu tanpa login ke Akun Google miliknya. 
  3. Dibatasi: Hanya orang yang kamu ajak berbagi file yang dapat menggunakannya.

Baca Juga: Cara Mengirim Folder Lewat Email Atau Google Drive

Akhir Kata

Itulah cara share link Google Drive yang berupa file atau folder. Kamu bisa membagikan secara individu maupun bersama. Semoga setelah membaca artikel ini kamu mendapat jawabannya. Terimakasih telah berkunjung di Flin Setyadi.

Cara berbagi folder.
Di perangkat Android, buka aplikasi Google Drive..
Di samping nama folder, ketuk Lainnya ..
Ketuk Bagikan ..
Ketik alamat email atau Google Grup yang ingin Anda ajak berbagi..
Untuk menentukan peran orang lain pada file Anda, pilih Pelihat, Pengomentar, atau Editor..
Mengubah pemilik.
Buka Google Drive, Google Dokumen, Google Spreadsheet, atau Google Slide..
Klik file yang ingin Anda transfer ke orang lain Bagikan atau Bagikan ..
Di sebelah kanan orang yang telah Anda ajak berbagi file, klik Panah bawah ..
Klik Jadikan sebagai Pemilik. Kirim undangan..
Kenapa Tidak Bisa Membuka Dokumen di Google Drive? Penyebab link Google Drive tidak bisa dibuka bermacam-macam. Yaitu, cache aplikasi menumpuk, mengakses file menggunakan email berbeda, Gmail belum diizinkan melihat file oleh pemilik link, atau aplikasi Google Drive sedang bermasalah.
Melihat dan membuka file.
Buka drive.google.com..
Login ke Akun Google Anda dengan nama pengguna dan sandi Anda. ... .
Klik dua kali pada file..
Jika Anda membuka Google Dokumen, Spreadsheet, presentasi Slide, Formulir, atau Gambar, file akan dibuka menggunakan aplikasi tersebut..