Berikut ini yang merupakan nama induk organisasi bola basket adalah

Olahraganesia.id – Induk organisasi bola basket merupakan sebuah organisasi yang menaungi cabang olahraga basket. Induk organisasi tersebut berfungsi untuk melakukan pembinaan, pengembangan, serta koordinasi pada beberapa organisasi bola basket yang ada di bawah naungannya.

Dengan adanya induk organisasi tersebut maka olahraga basket jadi lebih mudah untuk diatur penyelenggaraannya. Karena sudah ada standar peraturan yang telah ditetapkan, seperti lama permainan, jumlah pemain, pelanggaran, wasit, dll.

Yuk, langsung saja simak induk organisasi bola basket dunia dan di indonesia selengkapnya.

Induk Organisasi Bola Basket Internasional

Berikut ini yang merupakan nama induk organisasi bola basket adalah

Dalam tingkat dunia, bola basket dinaungi oleh induk organisasi olahraga bola basket internasional yang dikenal dengan nama Federation Internationale de Basketball Amateur (FIBA). Federasi basket internasional inilah yang mengatur olahraga bola basket dalam skala global.

Sebagai induk organisasi dunia untuk cabang olahraga basket, FIBA telah menetapkan berbagai macam peraturan dalam permainan bola basket. Bukan hanya terbatas pada aturan dan teknik permainan saja tetapi juga menyangkut perlengkapan, durasi permainan, wasit, dll.

Sejarah Berdirinya FIBA

Induk organisasi bola basket FIBA didirikan pada 18 Juni 1932 dan bermarkas di Jenewa, Swiss. Organisasi ini dikenal dengan nama Federation Internationale de Basketball Amateur atau disingkat menjadi FIBA.

Organisasi bola basket dunia ini diprakarsai oleh 8 negara, yaitu Swiss, Argentina, Yunani, Cekoslowakia, Italia, Portugal, Rumania, dan Latvia.

Kejuaraan FIBA

Sebagai induk organisasi dunia untuk cabang olahraga bola basket, FIBA telah menyelenggarakan beberapa kejuaraan seperti berikut ini:

  • Turnamen bola basket antar negara, yaitu Kejuaraan Dunia FIBA dan Kejuaraan Basket pada ajang Olimpiade.
  • Turnamen bola basket antar klub, yaitu Kejuaraan Dunia Bola Basket antar Klub FIBA.

FIBA sendiri untuk pertama kalinya menyelenggarakan kejuaraan dunia bola basket khusus laki-laki pada tahun 1950. Dan kemudian di tahun 1953 mulai menyelenggarakan kejuaraan dunia bola basket khusus wanita.

Sejak saat itu kejuaraan tersebut diselenggarakan FIBA setiap empat tahun sekali sampai sekarang. Sementara di tahun yang berbeda, penyelenggaraannya dilakukan pada saat Olimpiade.

Perubahan Aturan FIBA pada Olimpiade Basket

Pada awalnya FIBA menerapkan aturan khusus terkait penyelenggaraan Olimpiade basket, bahwa yang boleh mengikuti turnamen basket di ajang tersebut hanya pemain level amatir.

Namun sejak tahun 1989 rupanya FIBA menerapkan aturan baru, bahwa para pemain profesional diberikan kesempatan untuk mengikuti turnamen tersebut.

Hal ini membuat banyak pemain profesional dari NBA Amerika Serikat hingga pemain pro di Euroleague mengikuti turnamen di Olimpiade Basket dan memperkuat negaranya masing-masing.

Aturan baru tersebut juga membuat beberapa negara seperti Amerika Serikat, Jerman, Perancis, Spanyol, Lithuania, hingga Argentina menguasai ajang kejuaraan Olimpiade Basket karena banyak pemain profesional mereka yang bertanding di kejuaraan tersebut.

Perpindahan Markas FIBA

Pada awal berdirinya, FIBA telah bermarkas di Jenewa, Swiss. Namun di tahun 1957 markas dipindahkan ke Munich. Hingga akhirnya di tahun 2002, markas FIBA kembali ke Jenewa, Swiss hingga saat ini.

Visi dan Misi FIBA

Dalam menjalankan kegiatannya, FIBA berlandaskan pada visi dan misi berikut ini:

  • Visi
    • Dengan perspektif bola basket FIBA bertujuan menjadi satu komunitas sehingga bola basket menjadi komunitas olahraga paling populer.
  • Misi
    • Menjadikan olahraga bola basket lebih populer dengan mengembangkan dan mempromosikannya.
    • Membuat satu komunitas bola basket dengan menyatukan orang-orang yang bermain bola basket.

Baca Juga: Ukuran Lapangan Bola Basket

Induk Organisasi Bola Basket Indonesia ( Perbasi )

Berikut ini yang merupakan nama induk organisasi bola basket adalah

Di Indonesia cabang olahraga bola basket berada di bawah naungan induk organisasi yang dikenal dengan nama Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi). Organisasi inilah yang mengatur serta mengkoordinasi olahraga bola basket di Indonesia.

Sejarah Berdirinya Perbasi

Perbasi berdiri pada tahun 1951. Organisasi ini diprakarsai oleh Tony Wen dan Wim Latumeten.

Selanjutnya tepat pada tanggal 23 Oktober 1951, organisasi bola basket Indonesia resmi dibentuk dan diberi nama Persatuan Basketball Seluruh Indonesia atau disingkat dengan istilah Perbasi.

Sejak pembentukannya di tahun 1951, Perbasi sebagai induk organisasi basket di Indonesia mulai dikenal oleh banyak orang. Hal itu tidak terlepas dari partisipasinya dalam kegiatan olahraga basket baik yang bersifat regional, nasional maupun internasional.

Yang bertindak sebagai ketua adalah Tony Wen sementara jabatan sekretaris dipercayakan kepada Wim Latumeten. Nama organisasi mengalami perubahan karena istilah basketball tidak sesuai kaidah Bahasa Indonesia. Pada tahun 1955, Perbasi diartikan sebagai Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia.

Dibentuknya organisasi ini bertujuan untuk melakukan pembinaan terhadap para atlet dan anggota tim bola basket ke level yang lebih tinggi. Baik di tingkat daerah, nasional maupun internasional. Selain itu juga berupaya untuk memupuk persaudaraan melalui olahraga basket.

Sistem Organisasi Perbasi

Sistem organisasi Perbasi adalah vertikal berjenjang. Yang jika diurutkan maka kepengurusannya dimulai dari perkumpulan, kepengurusan cabang, daerah dan yang tertinggi di PB Perbasi.

PB Perbasi diketahui telah beberapa kali mengalami pergantian kepengurusan. Beberapa nama yang pernah menduduki jabatan di Perbasi antara lain adalah sebagai berikut:

  • Ketua Umum periode 2006 – 2010 dijabat oleh Noviantika Nasution
  • Ketua Umum periode 2010 dijabat oleh Anggito Abimanyu
  • Ketua Umum periode 2015 dijabat oleh Danny Kosasih

Visi dan Misi Induk Organisasi Bola Basket Indonesia (Perbasi)

Dalam menjalankan kegiatannya, Perbasi dilandasi oleh visi dan misi seperti berikut ini:

  • Visi
    • Meningkatkan prestasi olahraga bola basket Indonesia melalui pembinaan yang berbasis
  • Misi
    • Menjadi organisasi bola basket yang efektif dan merangkul semua pihak, dengan personil yang kompeten di dalamnya, fleksibel sesuai kebutuhan sehingga mampu menciptakan komunikasi yang baik antara pusat dan daerah.
    • Memastikan penyelenggaraan kompetisi basket tahunan yang reguler dan terjadwal.
    • Melakukan harmonisasi dalam program kompetisi serta pembinaan melalui jalur klub dan jalur sekolah dengan tujuan akhir reorientasi pembinaan olahraga bola basket berbasis sekolah.
    • Meningkatkan prestasi tim nasional atau wakil Indonesia di kejuaraan ASEAN dengan target yang semakin meningkat.
    • Melakukan perbaikan kualitas SDM secara merata di semua daerah.
    • Menyediakan dukungan dalam hal pendanaan melalui dana kas, pemerintah pusat, pemerintah daerah, donatur maupun sponsor.

Baca Juga: Tinggi Ring Basket

Induk Organisasi Bola Basket NBA

Berikut ini yang merupakan nama induk organisasi bola basket adalah

NBA atau National Basketball Association merupakan induk organisasi olahraga bola basket pria di Amerika Serikat. NBA inilah yang menyelenggarakan liga basket NBA yang sangat terkenal di Amerika Serikat.

Bahkan bisa dikatakan jika liga basket NBA menjadi pusat olahraga bola basket yang ada di seluruh dunia. Bagaimana tidak, liga basket ini memiliki hype terbesar, sangat bergengsi, dan dikenal dengan kualitas permainan yang tertinggi di dunia.

Sejarah NBA

Induk organisasi basket NBA didirikan pada 6 Juni 1946 di New York, Amerika Serikat dengan nama Basketball Association of America (BAA). Perubahan nama dari BAA menjadi NBA terjadi karena dipicu adanya kesepakatan merger dengan lembaga basket NBL.

Perkembangan NBA

Saat ini di kompetisi NBA setidaknya ada 30 klub yang masing-masing berpusat di satu kota. Kecuali Los Angeles karena memiliki dua tim basket, yaitu Los Angeles Clippers dan Los Angeles Lakers.

Baca Juga: Teknik Dasar Bola Basket

Akhir Kata

Induk organisasi bola basket FBA maupun Perbasi memiliki peran yang sangat penting karena menjadi wadah bagi olahraga bola basket. Organisasi ini juga mendukung perkembangan serta kemajuan olahraga bola basket secara nasional maupun global.

Kalau menurut kamu informasi ini bermanfaat, silahkan share artikel ini ke teman-teman kamu. Sekian, salam olahraga!