Berapa harga motor listrik gesits

JAKARTA, KOMPAS.com - Terdapat berbagai pilihan motor listrik yang bisa dilihat pengunjung pameran Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022, di antaranya motor listrik Gesits G1.

Memiliki tampilan yang serupa dengan motor matik konvensional pada umumnya, motor ini terlihat kompak dan tidak terlihat futuristik seperti motor listrik lainnya. Namun, tetap ada beberapa perbedaan mendasar antara skutik konvensional dengan motor listrik Gesits G1 ini.

Selain menggunakan baterai, motor listrik ini juga memiliki fitur unik yang tidak bisa ditemui di skutik konvensional pada umumnya. 

Baca juga: Beli Motor Listrik, Bisa Pilih Baterai Tanam atau Tanpa Baterai

Salah satunya adalah fitur peta digital yang bisa dinikmati pemilik kendaraan melalui panel indikator. Sehingga, pemilik tidak perlu repot memakai telepon genggam untuk memakai peta selama berkendara.

Selain itu, ada tiga mode berkendara yang bisa digunakan sesuai dengan kebutuhan pemilik, yaitu mode eco, mode urban dan mode sport. Perbedaannya terletak pada batas kecepatan maksimum.

Gesits G1 sendiri memiliki dimensi panjang 1.947 mm, lebar 674 mm dan tinggi 1.135 mm. Rangka sasisnya menggunakan sasis baja.

Berapa harga motor listrik gesits
KOMPAS.com/Serafina Ophelia Panel indikator motor listrik Gesits G1

Baca juga: Sedan Mewah Bergaya Retro yang Dipakai Jokowi di Beijing, Harganya Rp 12 M

Lampu belakang dan lampu depannya sudah menggunakan proyeksi LED. Lampu hazardnya dilengkapi dengan sinyal suara.

Satu hal yang membuatnya mirip dengan skutik konvensional adalah penggunaan van belt. DI pasaran, tidak semua motor listrik menggunakan van belt. Adanya van belt ini jadi poin penting yang perlu diperhatikan pemilik kendaraan, untuk diganti jika sudah aus atau kinerjanya mulai tidak optimal.

Namun selain itu, perawatannya terbilang cukup mudah. Motor listrik tidak memerlukan servis bulanan layaknya motor konvensional, tapi perawatan cukup dilakukan bila ada komponen yang rusak atau tidak berfungsi dan harus diganti saja.

Berapa harga motor listrik gesits
KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Gesits G1

Baca juga: Sepeda Motor Listrik Mulai Menjamur, Begini Tanggapan AISI

Kemudian untuk pengisian dayanya, Gesits G1 bisa dicharge langsung dengan menggunakan kabel atau diisi daya baterainya secara terpisah, karena baterainya bukan merupakan baterai tanam.

Terkait pengisian baterai di SPBU, salah seorang tenaga penjual Gesits mengatakan saat ini alat yang tersedia hanya bisa digunakan untuk pengguna motor yang merupakan ojek online.

"Kita sudah bekerjasama dengan beberapa Pertamina. Tapi untuk sekarang, orang umum belum bisa. Baru (pengemudi) Go-jek dan Grab. Tapi untuk ke depannya, kita akan (untuk) semuanya bisa," ucap seorang pramuniaga Gesits kepada Kompas.com di Jakarta, beberapa waktu lalu.

Sebagai informasi, motor listrik Gesits dibanderol di angka Rp 28 jutaan, mendapatkan potongan sebesar Rp 1 jutaan selama pameran berlangsung.

Pengisian daya baterai dari nol sampai penuh memakan waktu tiga jam. Kemudian untuk jarak tempuhnya, satu baterai bisa digunakan untuk berkendara hingga 50 km. Pameran berlangsung hingga 31 Juli 2022.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

JAKARTA, KOMPAS.com – Pemerintah resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite, Solar, dan Pertamax pada Sabtu (3/9/2022).

Harga BBM Pertalite naik dari Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter, kemudian Solar bersubsidi naik dari Rp 5.150 per liter menjadi Rp 6.800 per liter, serta Pertamax naik dari Rp 12.500 per liter menjadi Rp 14.500 per liter.

Di tengah kenaikan harga BBM, masyarakat bisa mencoba alternatif menggunakan motor listrik. Penggunaan kendaraan listrik berbasis baterai dinilai dapat menghemat pengeluaran harian dan berdampak baik bagi udara yang bersih.

Baca juga: Mudah, Begini Cara Perpanjang SIM Online Tanpa Antre dan Biayanya

Pada segmen roda dua, dalam keadaan saat ini, penghematan dimaksud bisa mencapai 50 persen dibandingkan kendaraan konvensional alias yang memakai bahan bakar minyak (BBM).
Selain itu, menggunakan kendaraan listrik disebut bisa membantu penghematan subsidi hingga Rp 600 miliar per tahun.

Namun demikian, harga motor listrik dan ketersediaan fasilitas pengisian daya listrik umum (SPKLU) maupun penukaran baterai umum (SPBKLU) masih menjadi alasan utama masyarakat enggan berpindah ke motor listrik.

Lantas berapa harga motor listrik di Indonesia?

Harga motor listrik

Dikutip dari pemberitaan Kompas.com sebelumnya, berikut beberapa merek motor listrik di Indonesia serta rincian harganya.

1. Gesits

Dilansir dari laman resmi Gesits, motor listrik Gesits memiliki tenaga listrik dengan daya motor 5KW dengan jenis baterai Lithium-ion 72 Volt/20 Ah. Dalam sektor pengisian daya, motor listrik Gesits membutuhkan waktu 3-4 jam.

Motor listrik ini bisa digunakan untuk berkendara sejauh sekitar 50 kilomter untuk baterai tunggal dan 100 kilometer untuk baterai ganda. Harga motor listrik Gesits dibanderol di angka Rp 28 jutaan.

Baca juga: Lowongan Kerja BUMN PT Berdikari untuk Lulusan D3-S1, Ini Syaratnya

2. Volta

PT Volta Indonesia Semesta juga meluncurkan motor listrik Volta 401 dengan menerapkan Battery Replacement System alias Sistem Ganti Baterai (SGB).

Motor listrik ini mengandalkan baterai 60V20Ah Lithium-ion dengan motor bertenaga 1,5 KW. Adapun pengisian dayanya membutuhkan waktu 6-8 jam. Dilansir dari laman resminya, harga motor listri Volta 401 berkisar mulai dari Rp 15,7 juta.

3. ECGO 2

Dikutip dari Kompas.com (2020), Motor listrik ECGO-2 pertama kali meluncur di GIIAS 2019. Motor listrik ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 11 juta.

Motor listrik ECGO mampu melaju maksimal 60 km/jam dengan jarak tempuh 70 km. Menariknya, motor listrik ini menawarkan konsep sewa baterai kepada para pembelinya dengan harga Rp 95 ribu per 30 hari.

Baca juga: Kartu Prakerja Gelombang 44 Dibuka, Daftar di www.prakerja.go.id

4. Viar Q1

Merek motor listrik di Indonesia berikutnya adalah Viar Q1. Motor ini kerap menjadi armada layanan transportasi online Grab dalam setahun terakhir.

Motor listrik Viar Q1 menggunakan baterai Lithium-Ion 60v 23 Ampere dengan tenaga penggerak 800 Watt. Waktu pengecasannya membutuhkan 4-5 jam.

Motor listrik dengan jarak 60 kilometer dengan kecepatan maksimal 60 km/jam ini bisa dibeli dengan harga mulai dari Rp 18 jutaan.

5. Selis

Merek Selis tipe E-Max dapat menjadi pilian sepeda motor listrik Anda. Motor listrik ini dilengkapi dengan Baterai SLA 60 Volts 25 AH dengan tenaga penggerak 1200 Watt.

Motor listrik ini memiliki kecepatan 50 km/jam. Jika terisi penuh motor listrik Selis tipa E-Max dapat menempuh jarah 120 km.

Dilansir dari laman resminya, harga motor listrik ini adalah Rp 28 juta untuk baterai ganda dan Rp 22 juta untuk baterai tunggal.

Baca juga: Siap-siap, Harga Sembako Bakal Melonjak Imbas Kenaikan BBM

6. United T1800

Motor listrik United T1800 CM dibekali dua unit baterai dengan klaim jarak tempuh maksimal 130 km. Motor listrik ini dilengkapi dengan 3 kecepatan yang bisa disesuaikan, yaitu 50 km/jam, 60 km/jam, 65 km/jam, dan 70 km/jam.

Dikutip dari Kompas.com (2021), United T1800 Standar dibanderol Rp 27,5 juta dengan satu baterai. Sedangkan T1800 CM sebesar Rp 33,5 juta dan T1800 TM sebesar Rp 34,25 juta dengan dua baterai.

7. Alva One

Motor listrik Alva One memiliki daya maksimum sekitar 4,8 kW atau setara 5,7 PS (5,5 Tk) dan torsi maksimum 46 Nm.

Motor listrik ini dibekali dengan baterai lithium berkapasitas baterai 60 V 45 A (2,7 kWh). Lama pengisian motor listrik ini sekitar 4 jam, dengan minimum daya listrik di rumah 1.300 kWh.

Dikutip dari Kompas.com (30/8/2022), Alva One dijual dengan harga Rp 34,9 juta on the road (OTR) Jakarta.

Baca juga: Perbandingan Harga BBM Pertamina, Shell, Vivo, BP per September 2022

Nah, itulah beberapa merek motor listrik yang dijual di Indonesia serta rincian harganya. Tertarik membeli motor listrik?

Berapa harga motor listrik gesits
KOMPAS.com/DIO DANANJAYA Harga motor listrik yang dijual di Indonesia dari merek Gesits hingga Alva One

Sumber: Kompas.com (Penulis Alinda Hardiantoro | Editor Rizal Setyo Nugroho)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Berapa harga sepeda motor listrik gesit?

Motor listrik ini bisa digunakan untuk berkendara sejauh sekitar 50 kilomter untuk baterai tunggal dan 100 kilometer untuk baterai ganda. Harga motor listrik Gesits dibanderol di angka Rp 28 jutaan.

Berapa jarak tempuh motor listrik gesit?

Motor listrik Gesits menggunakan tenaga listrik dengan daya motor 5 kW. Sekali pengisian daya yang membutuhkan waktu 3-4 jam, Gesits dapat menempuh jarak 50 km untuk baterai tunggal dan 100 kilometer untuk baterai ganda. Sementara itu, kecepatan maksimal adalah 70 km/jam.

Apa itu motor Gesits?

Gesits merupakan sepeda motor listrik yang diklaim sebagai karya anak bangsa. Yakni kerja sama yang di prakarsai oleh kementerian riset dan teknlogi bersama dengan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS). Sepeda motor ini diproduksi di pabrik perakitan yang berada di Cilengsi, Bogor, Jawa Barat.

Berapa KWh baterai Gesits?

Gesits juga menggunakan baterai Lithium NCM berkapasitas 1.44 KWh untuk satu unit baterainya.