Aplikasi memutar youtube layar mati

YouTube merupakan layanan video terbesar saat ini. Meskipun begitu, banyak yang menggunakan layanan YouTube sebagai salah satu platform untuk mempublikasi karyanya, termasuk video musik, podcast, audio book, dan yang lainnya.

Sayangnya, secara teknis pengguna tidak bisa hanya mendengarkan Audio YouTube saat layar mati. Hal ini karena setelah layar HP mati, aplikasi YouTube secara default akan menjeda video yang sedang Anda tonton.

1. Gunakan browser web

Untuk bisa menjaga audio Youtube tetap menyala saat layar mati, Anda cukup menggunakan aplikasi browser web seperti Google Chrome atau Mozilla Firefox. Cara ini harusnya bisa dilakukan di semua perangkat.

  1. Download dan instal Google Chrome atau Mozilla Firefox di perangkat Anda (perangkat Android Anda mungkin sudah memiliki Chrome, untuk Firefox bisa Anda download disini).
  2. Buka situs YouTube di browser tersebut, kemudian ketuk tombol pengaturan (tiga titik) di kanan atas halaman dan centang ubah situs desktop (request desktop site).
  3. Setelah Anda selesai melakukan langkah diatas nantinya halaman situs akan refresh dan tampilan berubah seperti di layar komputer.
  4. Selanjutnya cari dan ketuk video yang ingin Anda inginkan, nantinya video akan terus dimainkan bahkan hingga perangkat terkunci dan layar mati.

Aplikasi memutar youtube layar mati

2. NewPipe

NewPipe merupakan aplikasi yang memungkinkan Anda untuk memutar video di Youtube, dan akan terus dimainkan di background atau dalam keadaan layar mati.

Sayangnya aplikasi ini tidak tersedia di Google Play Store. Sebagai gantinya, Anda bisa mengunjungi halaman situs F-Droid untuk mendownload file APK dari sana.

Agar bisa menginstal file apk aplikasi NewPipe, sebelumnya Anda harus mengizinkan pemasangan aplikasi dari sumber yang tidak dikenal. Untuk melakukannya, Anda dapat mengaktifkannya secara manual di pengaturan keamanan ponsel Anda.

Aplikasi memutar youtube layar mati

Selanjutnya cari file newpipe.apk yang sudah Anda download tadi, kemudian ketuk untuk menginstalnya di perangkat Anda.

Setelah NewPipe sudah berhasil terpasang, ketuk untuk menjalankannya. Kini Anda bisa mulai mencari video denga mengetikkan nama lagu atau artis yang Anda inginkan di kolom pencarian di bagian atas.

Aplikasi memutar youtube layar mati

Di pengaturan default, video YouTube yang Anda putar dengan NewPipe akan berhenti saat layar hp mati. Anda hanya perlu mengetuk ikon titik tiga dan kemudian pilih opsi Switch to background, maka video Anda akan terus diputar bahkan saat layar mati.

3. AudioPocket

Jika Anda tidak ingin menginstal aplikasi yang berasal dari luar Play Store, salah satu opsi terbaik adalah menggunakan AudioPocket. Aplikasi ini mengonversi video YouTube dari aplikasi Android biasa ke mp3, yang nantinya akan diputar di latar belakang sebagai file audio biasa.

Download AudioPocket terlebih dahulu dari Google Play Store. Setelah terpasang, Anda bisa menggunakan Audiopocket untuk memutar YouTube dengan layar mati dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini :

  1. Buka aplikasi YouTube
  2. Cari video yang Anda inginkan
  3. Ketuk pada menu overflow (⋮) di sebelah hasil pencarian yang diinginkan
  4. Pilih Bagikan
  5. Tunggu video dikonversi menjadi mp3, nantinya Anda akan mendapatkan notifikasi
  6. Secara otomatis audio YouTube akan mulai diputar segera setelah buffered.

4. Berlangganan YouTube Premium

Salah satu nilai jual utama dari layanan berlangganan Premium YouTube adalah layanan ini menyediakan akses offline dan background ke konten. Dengan biaya sekitar $ 11,99 perbulan, Anda akan mendapatkan akses ke fitur ini, bebas iklan YouTube, serta beberapa fitur menarik lainnya.

Nah, itulah beberapa cara memutar YouTube saat layar mati yang bisa Anda pilih. Semoga bermanfaat.

Bagaimana cara agar youtube tetap jalan saat layar mati?

Pertama, bukalah dahulu situs Youtube melalui peramban Chrome. Search video yang ingin ditonton dan putarlah. Ketika telah diputar, perbesarlah video menjadi mode Full Screen. Tekan tombol home, dan Youtube akan terputar di belakang layar. Cara ini dapat diterapkan di semua jenis smartphone.

Bagaimana Cara Nonton Youtube sambil buka aplikasi lain?

Buka Aplikasi Youtube..
Putar video pilihan di Youtube..
Buka navigasi Aplikasi dibuka pada tombol menu..
Tahan dan tekan logo Youtube..
Pilih Layar Split/Split Screen..
Pilih aplikasi kedua yang mendukung fitur berikut..

Bagaimana cara memutar youtube di latar belakang?

Klik tombol home screen, lalu video akan berhenti tanpa dipause. Seret bar notifikasi ke bawah, maka akan muncul sebuah indikator untuk memainkan video yang sebelumnya. Klik opsi play pada indikator itu dan video youtube yang sebelumnya dibuka bisa diputar kembali di latar belakang.

Youtube tanpa iklan namanya apa?

YouTube Vanced adalah aplikasi nonton YouTube yang dibuat khusus untuk sistem operasi Android dengan fitur pemblokiran iklan di dalamnya. Kamu bisa melihat video kegemaranmu dengan fitur yang dimaksimalkan seperti dark mode, pengaturan resolusi, bahkan unduhan berkualitas tinggi.