Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh

Info Kesehatan

  1. Info Kesehatan
  2. Penyakit
  3. Kanker Kandung Kemih

Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh

Senin, 31 Agustus 2020

LinkSehat - Kanker kandung kemih adalah pertumbuhan abnormal pada sel-sel kandung kemih. Kandung kemih adalah kantung fleksibel yang berada pada rongga panggul dan berfungsi untuk menyimpan urine sebelum dibuang saat berkemih.

Gejala kanker kandung kemih

Gejala yang ditemukan pada kanker kandung kemih, diantaranya:

  • Terdapat darah saat berkemih sehingga urine berwarna kemerahan, coklat, pink atau orange
  • Rasa nyeri saat berkemih
  • Merasa tidak lampias setelah berkemih
  • Tidak dapat berkemih atau air kencing sangat sedikit
  • Rasa nyeri pada punggung
  • Penurunan berat badan tanpa penyebab yang jelas
  • Mudah lelah atau merasa lemas.

Jika Anda mengalami gejala di atas, segera Konsultasi Dokter Online di aplikasi LinkSehat. Download Sekarang.

Penyebab kanker kandung kemih

Penyebab kanker kandung kemih belum diketahui dengan pasti. Namun, terdapat beberapa hal yang dapat meningkatkan risiko seseorang untuk terkena kanker kandung kemih, yakni:

  • Aktif merokok
  • Ada riwayat keluarga dengan kanker kandung kemih atau kanker jenis lain
  • Peradangan kronis pada kandung kemih
  • Bekerja pada lingkungan yang terpapar zat kimia berbahaya untuk jangka waktu lama
  • Mengonsumsi obat-obatan tertentu
  • Pernah menjalani terapi radiasi atau kemoterapi

Diagnosis kanker kandung kemih

Dokter akan melakukan wawancara mengenai keluhan Anda, lalu melakukan pemeriksaan fisik. Jika dokter Anda menemukan sesuatu yang tidak normal, pemeriksaan penunjang akan dilakukan untuk menentukan diagnosis. Pemeriksaan penunjang yang mungkin dibutuhkan untuk diagnosis kanker kandung kemih, antara lain:

  • Tes urine. Anda diminta untuk menampung urin di dalam sebuah botol khusus. Urin yang ada akan diperiksa di laboratorium untuk melihat apakah terdapat darah, infeksi akibat kuman tertentu, dan penanda tumor.
  • Cystoscopy. Pemeriksaan ini menggunakan selang khusus dengan kamera dan lampu, yaitucystoscope, yang dimasukkan melalui saluran kencing Anda. Dokter Anda akan mengalirkan larutan garam melalui selang khusus tersebut ke dalam kandung kemih. Tindakan ini dapat membantu dokter melihat dinding kandung kemih melalui kamera. Tindakan ini dilakukan di ruang operasi dan membutuhkan pembiusan.
  • Biopsi. Jika dokter Anda melihat sesuatu yang abnormal pada pemeriksaancystoscopy,sedikit jaringan dari kandung kemih akan diambil untuk dilakukan biopsi, yaitu pemeriksaan jaringan di bawah mikroskop.
  • CT Scan, MRI, USG, X-Ray, Bone Scan.Pemeriksaan pemindai ini digunakan untuk menentukan lokasi dan ukuran kanker serta melihat apakan kanker sudah menyebar ke jaringan sekitar atau organ yang lain dalam tubuh.

Pengobatan kanker kandung kemih

Pengobatan kanker kandung kemih ditentukan dari banyak faktor, diantaranya tingkat keparahan kanker, usia pasien, dan kondisi kesehatan umum pasien. Namun secara umum, berikut ini pilihan pengobatan untuk kanker kandung kemih:

  • Operasi, untuk mengangkat jaringan kanker dan mungkin mengangkat seluruh kandung kemih
  • Kemoterapi (baik hanya di kandung kemih dan seluruh tubuh)
  • Rekonstruksi untuk membentuk saluran baru agar urine dapat keluar setelah pengangkatan kandung kemih
  • Terapi radiasi, menggunakan sinar X-ray dengan energi tinggi untuk membunuh sel-sel kanker
  • Imunoterapi, terapi untuk merangsang sistem imun tubuh untuk memerangi sel kanker.

Setiap tindakan pengobatan memiliki risiko dan efek samping, maka dari itu, berkonsultasilah dengan dokter Anda untuk mendapatkan pengobatan terbaik.

Pencegahan kanker kandung kemih

Beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mengurangi risiko terkena kanker kandung kemih, yaitu:

  • Tidak merokok
  • Konsumsi cukup air putih setiap hari
  • Konsumsi lebih banyak buah-buahan dan sayuran
  • Jika Anda bekerja di lingkungan dengan paparan zat kimia, pastikan ikuti panduan untuk menghindari zat kimia dengan mengenakan pakaian pelindung dengan lengkap.

Hubungi Medical Consultant LinkSehat melalui WhatsApp 0857 8000 8707 atau isi formulir konsultasi gratis di sini jika Anda membutuhkan rekomendasi dokter atau rumah sakit kanker terbaik di Indonesia, Malaysia, Singapura, atau negara lainnya.

Medical Assistance kami siap bantu:

  • Booking tes COVID-19
  • Rekomendasi dokter atau RS
  • Buat janji dokter penyakit kronis
  • Buat janji dokter di luar negeri
  • Hitung estimasi biaya berobat
  • Mencari paket check up & bayi tabung (IVF)

Author

Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh
dr. Nathania Tjuwatja

Reviewed by

Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh
dr. Edwin Jonathan

Artikel Terkait

Link Sehat

Media Sosial

Hak Cipta © 2019 - 2022 Link Sehat

Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh

Download Gratis Aplikasi LinkSehat

Konsultasi online gratis atau buat janji dokter di aplikasi & situs LinkSehat. Dokter umum & spesialis. Berobat di dalam & luar negeri. LinkSehat, teman sehat hidup Anda.

Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh
Apakah kanker kandung kemih bisa sembuh

Kanker kandung kemih Apakah Berbahaya?

Kanker kandung kemih dapat menyebar (metastasis) ke organ lain di sekitarnya, seperti kelenjar getah bening di panggul, hati, paru-paru, dan tulang. Komplikasi lain yang dapat terjadi adalah: Kurang darah (anemia) Disfungsi ereksi pada pria.

Berapa lama penderita kanker kandung kemih bertahan hidup?

Tingkat kelangsungan hidup penderita kanker kandung kemih Tingkat kelangsungan hidup 5 tahun untuk orang-orang dengan kanker kandung kemih stadium 0 adalah sekitar 98 persen. Tingkat kelangsungan hidup 5 tahun untuk orang dengan kanker kandung kemih stadium 1 adalah sekitar 88 persen.

Apa yg dirasakan penderita kanker kandung kemih?

Buang air kecil lebih sering dari biasanya. Munculnya rasa nyeri dan sensasi panas terbakar saat buang air kecil. Desakan buang air menjadi lebih sering, padahal kandung kemih belum penuh atau urine yang keluar sangat sedikit (anyang-anyangan). Kebiasaan buang air kecil menjadi lebih parah ketika pada malam hari.

Apakah orang yang terkena kanker bisa sembuh?

Penyakit kanker memang bisa diobati dengan beberapa cara, seperti operasi, kemoterapi, transplatasi sumsum tulang, hingga terapi hormon. Dengan semua jenis pengobatan itu, istilah sembuh untuk orang dengan penyakit kanker akan tetap berbeda.