Apa beda nya Facebook dan Facebook Lite?

KOMPAS.com - Sejak dirilis pada 2004, Facebook menjadi aplikasi sosial media yang paling digemari masyarakat. Berdasar data dari Statista per Desember 2021, tercatat bahwa terdapat lebih dari 2,6 miliar pengguna aktif bulanan Facebook.

Perusahaan pengembang Facebook yang kini disebut Meta, tampaknya sangat memahami kalangan mana saja yang paling banyak mengakses aplikasinya tersebut.

Pasalnya, perusahaan merilis aplikasi serupa namun memiliki ukuran file yang lebih kecil, yakni Facebook Lite.

Baca juga: Mengenal TikTok Lite, Bedanya dengan Versi Biasa?

Dari namanya saja, Facebook Lite, sudah dapat ditebak bahwa aplikasi ini merupakan aplikasi dengan versi yang lebih ringan dari Facebook biasa. Lalu, apa saja beda Facebook Lite dengan Facebook biasa?

Ukuran file

Banyak perbedaan antara Facebook Lite dengan yang biasa. Facebook Lite merupakan aplikasi yang sengaja didesain untuk ponsel dengan kemampuan perangkat dan kualitas jaringan internet yang rendah.

Facebook Lite hanya membutuhkan ruang penyimpanan internal kurang dari 10 MB. Sedangkan aplikasi Facebook yang biasa, terpantau di App Store (toko aplikasi milik Apple), ukuran filenya sudah mencapai lebih dari 200 MB.

Jadi, ponsel yang tidak memiliki kapasitas penyimpanan internal terlalu banyak tetap dapat mengakses Facebook menggunakan Facebook Lite.

Tampilan sederhana

Selain dari segi ukuran file yang lebih kecil, Facebook Lite juga memiliki tampilan yang lebih sederhana.

Antarmuka (UI) Facebook Lite didesain supaya dapat berjalan di seluruh perangkat dengan berbagai spesifikasi.

Baca juga: Aplikasi Facebook Lite Disetop di Apple iOS

Tidak banyak animasi atau efek yang digunakan dalam UI Facebook Lite. Sehingga, ponsel dengan spesifikasi rendah dapat tetap membuka Facebook Lite secara lancar.

Apa beda nya Facebook dan Facebook Lite?
Google Play Store Ilustrasi tampilan Facebook Lite

Foto dan video tidak muncul

Facebook Lite juga memiliki fitur untuk tidak menampilkan tinjauan gambar atau video yang beresolusi tinggi di halaman beranda.

Sedangkan pada aplikasi Facebook biasa, bakal tetap menampilkan tinjauan gambar atau video tersebut.

Dengan fitur tersebut, Facebook Lite tidak akan banyak mengkonsumsi kuota paket data internet Anda.

Jaringan internet

Perbedaan selanjutnya juga terletak pada penggunaan jaringan internet. Facebook Lite dapat berjalan lancar hanya dengan menggunakan jaringan 2G.

Facebook biasa kini tampaknya harus menggunakan jaringan 4G agar lancar digunakan.

Dengan kemampuan ini, ponsel jadul yang belum mendukung 4G juga tetap dapat mengakses Facebook Lite.

Baca juga: Ada Fitur Stories, Facebook Lite Kehilangan Jati Diri?

Bersumber dari halaman resmi Facebook, perusahaan mengatakan bahwa Facebook Lite juga telah dibekali semua fitur yang ada di Facebook versi biasa.

Apabila Anda ingin memakainya, Anda dapat mengunduh atau download Facebook Lite melalui Google Play Store.

Semua ponsel dengan sistem operasi (OS) Android bisa menguduh dan menginstall Facebook Lite.

Sedangkan untuk iOS milik Apple, Facebook Lite baru tersedia di beberapa wilayah saja. Demikian, beda Facebook Lite dengan Facebook biasa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Facebook Lite adalah versi Facebook yang lebih ringan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Salah satu media sosial yang populer sampai saat ini adalah Facebook. Facebook telah diunduh lebih dari lima miliar kali bagi pengguna Android di Google Playstore.

Facebook memiliki versi lain yang menawarkan sejumlah fitur berbeda dibandingkan Facebook biasa. Facebook Lite adalah versi Facebook yang lebih ringan. Berikut fitur yang ditawarkan Facebook Lite, dilansir Android Authority, Jumat (7/1/2022):

Facebook Lite aplikasi yang jauh lebih kecil

Tidak semua pengguna memiliki kapasitas ruang penyimpanan besar. Ini akan menjadi masalah jika mengunduh Facebook yang menguras memori. Anda mungkin bisa mempertimbangkan untuk mengunduh Facebook Lite hanya 2,51 MB dibandingkan Facebook biasa 162 MB.

Gunakan Messenger di Facebook Lite

Aplikasi Facebook biasa memaksa Anda mengunduh Facebook Messenger untuk mengobrol dengan kontak Anda. Ini tidak terjadi dengan Facebook Lite yang memungkinkan Anda untuk mengobrol langsung dari aplikasi yang sama. Cukup ketuk tab Messenger dan Anda bisa mulai obrolan. Anda tidak perlu mengunduh aplikasi sekunder untuk kebutuhan perpesanan Anda. Ini akan menghemat lebih banyak ruang penyimpanan.

Facebook Lite gunakan lebih sedikit data internet

Jika Facebook biasa dapat menghabiskan banyak data internet, ini berbeda dengan Facebook Lite. Facebook Lite dibuat untuk bekerja dengan baik bahkan pada kecepatan 2G. Ini bagus untuk menghemat data internet Anda, tetapi juga membuat pengalaman sedikit lebih lambat. Video tidak akan diputar secara otomatis di Facebook Lite kecuali Anda terhubung ke wifi.

Jika Anda tidak puas dengan semua penghematan data itu, Anda dapat membuat beberapa modifikasi di pengaturan, termasuk mengurangi kualitas foto dan video atau mengaktifkan daya penghemat data. Semua opsi ini akan membantu Anda meminimalkan penggunaan data.

Facebook Lite memiliki tampilan sederhana

Salah satu perbedaan paling signifikan antara Facebook biasa dan Facebook Lite adalah tampilan yang lebih sederhana. Pemberitahuan juga tampak lebih disederhanakan dan ikon-ikon lain.

Sayangnya, untuk ketersediaan aplikasi, Facebook Lite hanya dibuat untuk pengguna Android. Sedangkan bagi pengguna iOS, Facebook Lite tidak bisa digunakan.

Facebook vs Facebook Lite, mana yang lebih baik?

Aplikasi Facebook biasa akan menawarkan pengalaman yang lebih lengkap jika Anda tidak memiliki keterbatasan penyimpanan, data, kinerja, atau daya. Sedangkan dalam Facebook Lite, gambar dan video tidak terlihat bagus atau buruk. Kurangnya pra pemuatan membuat segalanya menjadi lebih lambat.

Jika Anda mengalami masalah dengan kecepatan data atau memiliki ponsel lama dengan sedikit penyimpanan, Anda bisa menggunakan Facebook Lite. Bahkan, itu mungkin menjadi alternatif yang nyaman bagi pengguna yang ingin menjaga pengalaman Facebook tetap rendah.

Apa beda nya Facebook dan Facebook Lite?

Apa beda Facebook Lite dan Facebook Biasa?

Facebook Lite mempunyai fitur dalam aplikasinya supaya tidak menampilkan tinjauan gambar atau video yang beresolusi tinggi di halaman beranda secara otomatis. Sementara pada aplikasi Facebook biasa, akan tetap menampilkan tinjauan gambar atau video tersebut.

Facebook Lite buat apa?

Kelebihan utama dari aplikasi versi lite ini adalah hemat kuota. Pengguna Facebook dapat dengan bebas menjelajah dunia maya tanpa perlu mengkhawatirkan kuota internet mereka habis dalam waktu singkat. Tentunya, hal ini menjadi salah satu alasan mengapa orang-orang banyak menggunakan aplikasi ini.

Apakah Facebook Lite lebih hemat data?

Facebook Lite gunakan lebih sedikit data internet Jika Facebook biasa dapat menghabiskan banyak data internet, ini berbeda dengan Facebook Lite. Facebook Lite dibuat untuk bekerja dengan baik bahkan pada kecepatan 2G. Ini bagus untuk menghemat data internet Anda, tetapi juga membuat pengalaman sedikit lebih lambat.

Apa bedanya Messenger dan messenger Lite?

Perbedaan yang paling ketara antara Messenger dan Messenger Lite adalah ukuran dari masing-masing. Ukuran aplikasi Messenger dapat berukuran hingga 37MB, sedangkan Messenger Lite hanya berukuran 9MB.