Apa saja dampak negatif globalisasi yang berkaitan dengan etika dan budaya bangsa Indonesia

Home Nasional Nasional Lainnya

Tim | CNN Indonesia

Kamis, 04 Mar 2021 11:35 WIB

Berikut penjelasan mengenai dampak negatif dan positif globalisasi dari aspek sosial budaya beserta ancamannya (Ilustrasi Foto: iStockphoto/Chinnapong)

Jakarta, CNN Indonesia --

Istilah globalisasi berasal dari dua kata yaitu 'global' artinya dunia dan lization berarti proses. Sedangkan berdasarkan KBBI, globalisasi merupakan proses masuknya ke ruang lingkup dunia.

Kata globalisasi juga sering digunakan untuk mengelompokkan suatu aspek, misalnya dampak negatif dan positif globalisasi di bidang tertentu.

Selain itu, ada juga pengertian globalisasi yang dikutip dari buku Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Jilid 3, terbitan Erlangga, yang mengartikan:


"Globalisasi merupakan proses dunia menjadi satu jaringan tanpa batas antarbangsa, akibat kemajuan teknologi dan komunikasi."

Berikut penjelasan mengenai dampak negatif dan positif globalisasi dari aspek sosial budaya beserta ancamannya, yang dikutip dari buku sama.

alt="" title="ilustrasi internet cafe" />Foto: iStockphoto/Terraxplorer
Ilustrasi. Dampak negatif dan positif globalisasi dari aspek sosial budaya beserta ancamannya.

Dampak Positif Globalisasi dari Aspek Sosial Budaya

Dilihat dari sudut sosial budaya, pengaruh positif globalisasi terhadap kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia, di antaranya:

  1. Manusia lebih dipermudah dalam berkomunikasi satu sama lain. Bahkan berkat internet, siapa pun bisa terhubung meskipun berada di wilayah yang jauh.
  2. Keberadaan media sosial yang marak penggunaannya saat ini, membuat orang mudah menjalin komunikasi dengan kerabat lama atau saudara jauhnya.
  3. Dengan kemajuan akses internet, berbagai jenis informasi sampai hiburan juga dapat diperoleh dengan mudah. Terutama pada ponsel pintar.
  4. Perkembangan teknologi dan informasi membuat kita mengetahui berbagai budaya yang ada di dunia. Hal ini pun mendorong manusia untuk menghargai perbedaan, baik yang ada di lingkungan masyarakat Indonesia maupun masyarakat dunia.

Foto: CNN Indonesia/Fajrian
Ilustrasi. Dampak negatif dan positif globalisasi

Dampak Negatif Globalisasi dari Aspek Sosial Budaya

Masih ditinjau dari aspek sama, globalisasi juga bisa membawa pengaruh negatif, terutama dari segi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia, di antaranya:

  1. Kemudahan berkomunikasi lewat teknologi mengurangi pertemuan tatap muka. Padahal, dengan bertatap muka secara langsung dapat membentuk cara berkomunikasi yang lebih baik sekaligus sarana untuk bersosialisasi.
  2. Sebagian anak sedari kecil sudah kecanduan gadget, biasanya dominan pasif dan tidak cakap bersosialisasi.
  3. Maraknya budaya asing masuk melalui berbagai saluran informasi dapat mengikis sedikit demi sedikit budaya asli Indonesia, apabila tidak disaring dengan baik.

Ancaman Globalisasi

Ilustrasi UMKM dan produk lokal tanah air. (Foto: ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)
Ancaman globalisasi bisa berdampak pada aspek ekonomi dan sosial budaya.

Ancaman dari globalisasi membuat batas antarbangsa menjadi samar, terutama dari segi ekonomi.

Bagi kegiatan ekonomi suatu negara, globalisasi menjadi penting karena terintegrasi ke pasar-pasar global.

Hal ini semakin mempermudah masyarakat untuk mendapatkan barang-barang dari luar, sehingga jika tidak dibatasi dapat menjadi ancaman bagi produsen lokal.

Selain itu, globalisasi juga mengancam pada kehidupan sosial budaya dari segi sikap, pandangan hidup, hingga nilai-nilai budaya bangsa.

Kemajuan teknologi komunikasi juga mengancam akses budaya dari luar, dengan mudah masuk ke Indonesia.

Jika budaya luar yang masuk tidak sesuai dengan norma bangsa Indonesia dan diadopsi mentah-mentah, tentunya dapat meluruhkan khazanah budaya dan nilai bangsa yang kita miliki.

Selain penjelasan di atas, dampak negatif dan positif globalisasi juga dapat dilihat dari aspek lain seperti keagamaan, Pendidikan, hukum dan keamanan, kehidupan politik dan masih banyak lagi.

(avd/fef)

Saksikan Video di Bawah Ini:

TOPIK TERKAIT

Selengkapnya

LAINNYA DARI DETIKNETWORK

JAKARTA - Dampak positif dan negatif globalisasi tentu akan selalu ada. Globalisasi merupakan fenomena khusus dalam peradaban manusia yang terus bergerak dalam masyarakat global dan merupakan bagian dari proses manusia global itu.

Menyadur Kemendikbud, globalisasi tidak dapat dicegah atau dihindari karena sudah menjadi bagian dari kehidupan itu sendiri. Oleh karena itu, globalisasi di satu sisi menjadi penting tetapi di sisi lain membawa keburukan.

Apa saja dampak positif dan negatif dari globalisasi? Simak pembahasan berikut ini:

Baca juga: Intip 3 Tipe Gaya Belajar yang Berpengaruh pada Hasil

Baca juga: 5 Kiat Sukses Hadapi Penilaian Tengah Semester (PTS), Paling Penting Jaga Kondisi Tubuh!

1. Dampak Positif

Globalisasi memiliki sejumlah dampak positif bagi masyarakat, yakni:

a. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) sangat pesat terutama dalam teknologi informasi dan komunikasi. Dengan penemuan baru dalam iptek mendorong adanya inovasi dan kreasi untuk mencapai kemudahan di berbagai bidang yang vital seperti pangan, kesehatan dan peningkatan taraf hidup (kesejahteraan).

b. Pembangunan baik dari segi infrastruktur maupun suprastruktur semakin pesat.

c. Meningkatkan penegakan hukum, perlindungan Hak Asasi manusia (HAM), dan pendewasaan demokrasi dalam politik.

d. Meningkatnya kualitas produksi agar dapat bersaing di pasar internasional.

e. Meningkatkan kepribadian, sikap hidup, dan pola pikir, sehingga tidak mudah terpengaruh budaya negatif.

f. Kemudahan memperoleh kebutuhan hidup dengan banyak variasi dan harga yang murah.

g. Kemudahan dan kecepatan memperoleh informasi yang bermanfaat dalam aktivitas

karena sudah terhubung dengan jaringan data terpusat.

h. Memiliki wawasan lebih luas dalam memahami dan menangani persoalan dengan belajar dari permasalahan masyarakat lain.

i. Meningkatkan budaya disiplin dan etos kerja, sehingga meningkatkan hasil produktivitas dan prestasi kerja.

j. Peningkatan hubungan antar negara di sektor ekonomi sehingga terjadi kemudahan dalam bertransaksi secara online, baik dalam negeri maupun ke mancanegara.

2. Dampak Negatif

Ada pun beberapa dampak negatif dari globalisasi, yaitu:

a. Membentuk jaringan global yang merangkul seluruh dunia dan mengarahkannya pada poros kendali negara yang memiliki kekuatan ekonomi raksasa, yang menimbulkan ketergantungan negara miskin.

b. Menimbulkan kesenjangan kepemilikan modal yang mendorong timbulnya kesenjangan sosial-ekonomi masyarakat. Hal ini dapat mendorong terjadinya kapitalisme dalam dunia ekonomi.

c. Terjadinya pembangunan yang tidak merata (ketimpangan), yaitu daerah yang maju akan semakin maju dan daerah terpencil tidak bisa berkembang.

d. Menimbulkan liberalisme dalam berbagai bidang misalnya kebebasan yang melampui batas dengan mengatasnamakan HAM dan demokrasi. Juga perilaku yang melanggar

norma sosial dengan alasan asal tidak mengganggu orang lain seperti cara berpakaian, berpacaran, dan sebgainya.

e. Menimbulkan individualistis dan materialisme yang lebih mengutamakan keuntungan dan kepentingan diri (partikular) sehingga meninggalkan budaya kekeluargaan dan kegotongroyongan.

f. Menimbulkan permasalahan sosial yang mengancam nilai sosial seperti konsumerisme, sekularisme, hedonisme, materialisme, dan sebagainya.

g. Memudarnya bahkan hilangnya budaya luhur bangsa akibat pengaruh yang datang

dari luar. Banyak peniruan budaya buruk dari negara barat yang tidak sesuai dengan

budaya kita (westernisasi) yang menyimpang yang melanggar ajaran agama, moral/etika, dan hukum. Ancaman yang perlu perhatian yaitu semakin memudarnya jati diri bangsa Indonesia.

h. Masuknya paham-paham yang tidak sesuai dengan ideologi negara yang menimbulkan konflik di masyarakat akibat hubungan dengan masyarakat lain (radikalisme).

i. Meningkatnya kualitas dan kuantitas kriminalitas karena imitasi dengan banjirnya film dan tontonan dari negara asing. Hal ini mendorong merebaknya penyakit sosial

seperti pornografi, penyalahgunaan narkoba, dan lain sebagainya.

j. Kualitas lingkungan menjadi buruk akibat sampah industri yang berkembang pesat. Sumber daya alam rusak dan punah akibat eksplorasi yang tanpa kendali dalam memenuhi kebutuhan pasar internasional.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA