Buatlah sebuah contoh kalimat awal bagian pembuka sebuah pidato

Salam pembuka pasti terletak pada bagian awal teks pidato yang menjadi awalan atau pembukaan pidato. Contoh kalimat pembuka:

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Selamat pagi, salam sejahtera bagi kita semua siswa dan guru SMA 1 Bandung. 

Contoh pembukaan pidato – Pembuka pidato adalah bagian pidato yang sangat penting disampaikan sebelum memulai membacakan isi pidato.

Pidato adalah suatu kegiatan menyampaikan sebuah pemikiran dan aspirasi kepada masyarakat banyak. Didalam sebuah teks pidato terdapat 3 bagian penting yang perlu diperhatikan yaitu Bagian Pembuka, Isi dan Penutup.

Ketiga bagian ini sama-sama penting. Akan tetapi, disini hanya akan dibahas mengenai macam-macam contoh pembukaan pidato saja beser

ta cara membuatnya. Untuk lebih jelasnya simak penjelasan berikut^^.

Cara Membuat Pembukaan Pidato

www.incimages.com

Pembukaan pidato terletak diawal pidato sebelum masuk ke isi pidato.

Nah, pada umumnya membuka pidato diawali dengan salam seperti Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabaraakaatuh  atau bisa ditambahkan muqodimah jauh lebih baik.

Lalu, dilanjutkan dengan penghormatan yang dimulai dari kedudukan tertinggi contohnya seperti Yth. Kepada Presiden Joko Widodo, Yth Kepada Kepala Desa Leban beserta jajarannya yang saya hormati dan sebagainya.

Kemudian, dilanjutkan ucapan syukur seperti “Alhamdulillahi rabbil’alamiin Kita haturkan kepada Allah SWT atas segala nikmat Iman, Islam, Al-Quran serta nikmat kesehatan atau bisa juga menambahkan sholawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Contoh Pembukaan Pidato

Pembuka pidato memiliki peran penting dalam sebuah pidato karena menjadi momentum agar isi pidato dapat didengarkan dengan baik oleh pendengar. Berikut ini adalah kumpulan contoh pembukaan pidato yang bisa dijadikan referensi.

Contoh 1.

Assalaamu’alaikum Warahmatullaahi Wa barakaatuh

Bissmillahirrohmanirrohim

Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga kita dapat berkumpul pada acara pagi hari ini tanpa ada suatu halangan apapun.

Sholawat serta salam senantiasa kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW yang kita nanti-nantikan syafaatnya baik di dunia maupun di Akhirat.

Hadirin yang dimuliakan oleh Allah, Berdirinya saya di sini ingin menyampaikan sebuah pidato tentang (masuk ke isi pidato).

Assalaamu’alaikum Warahmatullaahi Wa barakaatuh

Yang terhormat para hadirin sekalian, marilah kita panjatkan puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kenikmatan islam, sehatan, kesempatan hingga hari ini.

Sholawat serta salah kita haturkan kepada Nabi kita Muhammad SAW yang telah memperjuangkan Islam dan memberikan petunjuk kita menuju jalan yang benar.

Baca juga:  Past Continuous Tense: Pengertian, Struktur, Ciri dan Contohnya

Contoh 3.

Assalamualaikum Wr. Wb.

(Pujian dan sholawat)

Yang saya hormati, bapak kepala sekolah beserta wakil, bapak ibu majelis guru dan teman-teman senasib juga seperjuangan. Hari ini, tepatnya tanggal 25 November, adalah hari spesial untuk para guru-guru tanpa tanda jasa di seluruh Indonesia.

Hari dimana menjadi saksi dan bukti, betapa jasa para guru takkan lekang oleh panas, dan tak lapuk oleh hujan. Untuk itu, mita kembali memperingatinya hari ini.

Sebelum masuk ke inti acara, saya akan membawakan sepatah dua kata untuk teman-teman dan majelis guru semua, yang berjudul “Hari Guru sebagai Momentum Kebangkitan Tenaga Pengajar Lokal”.

Contoh 4.

Assalamualaikum Wr. Wb.

Pertama dan yang paling utama sekali, marilah sama-sama kita panjatkan Puji beserta syukur, atas kehadirat Allah SWT, yang telah memberikan rahmad dan karunia-Nya kepada kita semua, sehingga kita masih diberi kesehatan dan kesempatan, untuk bisa berkumpul di Masjid Al-Ikhlas ini, dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Kali yang kedua, tak lupanya juga kita untuk, mengirimkan shalawat beserta salam, ke hadap junjunhan nabi besar Muhammad SAW, yang berupa do’a Allahumma solli ‘ala sayyidina Muhammad, wa ‘ala ali sayyidina Muhammad.

Yang saya hormati, Bapak Al-Ustadz kita, bapak imam masjid Al-Ikhlas, bapak kepala RT, bapak ibu dan teman-teman sekalian, umumnya yang menyempatkan diri untuk bisa hadir pada acara peringatan ini.

Assalamualaikum Wr. Wb.

(Puja-puji dan shalawat)

Yang saya hormati, bapak Kepala Jorong Sukamakmur, Bapak Datuk, Alim ulama, tokoh Masyarakat, para pemuda, ibu-ibu, bapak-bapak dan umumnya seluruh hadirin yang telah datang pada peringatan Tahun Baru Islam ini.

Hari ini, Jum’at, 31 Agustus 2019, tidak terasa kita telah berada pada tanggal 1 Muharram 1441 Hijriah, yang berarti merupakan tahun baru islam 2019. Untuk itu, judul pembicaraan saya kali ini adalah “Mempererat Silaturahmi Antar sesama Muslim”.

Contoh 6.

Assalamu’alaikum Wr. Wb

(Pujian dan sholawat)

Hari ini, kita kembali memeringati Hari Pendidikan Nasional, yang juga telah rutin kita rayakan setiap tanggal 2 Mei tiap tahunnya.

Pada siang hari yang berbahagia ini, kita kembali berkumpul di sekolah tercinta ini, untuk kembali merayakannya, dengan berbagai kegiatan positif dalam ajang pengembangan diri.

Baca juga:  Arti Mimpi Menikah Menurut Berbagai Sumber [LENGKAP]

Namun sebelum masuk ke pokok acara kegiatan kita, izinkan saya untuk membawakan sebuah pidato singkat tema hari pendidikan, yang berjudul “Meningkatkan Mutu Belajar Siswa di Era Digital”.

Hadirin yang saya hormati,

Sebelum saya menyampaikan sebuah pidato, ada baiknya jika kita perlu memperhatikan lingkungan alam sekitar. Saat ini ada banyak sekali bencana yang terjadi di mana-mana yang membuat Ibu Pertiwi berduka.

Dimulai dari meletusnya Gunung Sinabung dan Agung yang tidak ada kabar baiknya, tenggelamnya kapal dan berbagai permasalahan lain seperti banjir dan juga gempa bumi di Lombok.

Sebelum pidato ini dimulai marilah kita merenung dan memperbaiki dengan sadar bahwa bumi ini sudah tua, sehingga kita harus senantiasa menjaganya dengan sebaik mungkin.

Contoh 8.

Bissmillahirrohmanirrohim

Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya sehingga kita dapat berkumpul pada acara siang hari ini tanpa ada suatu halangan apapun.

Sholawat serta salam senantiasa kita ajukan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW yang kita nanti-nantikan syafaatnya baik di dunia maupun di Akhirat.

Hadirin yang dimuliakan oleh Allah, Berdirinya saya di sini ingin menyampaikan sebuah pidato tentang (masuk ke inti pidato)

Contoh 9.

Selamat Pagi Semuanya

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa berkat rahmatnya kita semua bisa berkumpul di Auditorium ini dengan keadaan sehat.

Para hadirin para pemuda yang saya banggakan, sangat penting kita syukuri kita bisa berkumpul saat ini dengan bahagia karena hal ini terjadi salah satunya berkat perjuangan para pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928 lampau.

Maka dari itu saudara, sumpah yang dulu para pemuda pernah ikrarkan sangat perlu kita jaga sampai kapanpun.

Contoh 10.

Assalamualaikum Wr. Wb

Pada kesempatan kali ini, saya mengajak para hadirin sekalian untuk bersyukur, berkat rahmat hidayah Nya kita bisa memperingati hari Pendidikan Nasional ini.

Pendidikan merupakan sebuah faktor penting penentu kemajuan suatu Bangsa. Dengan sumber daya manusia yang maju, bangsa kita akan maju pula dan cara memajukan SDM yaitu lewat Pendidikan.

Demikian penjelasan mengenai contoh pembukaan pidato beserta cara membuatnya. Semoga bermanfaat!

Referensi:

  • yuksinau.id
  • gurupendidikan.co.id

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA