Apa maksud dari sikap inovatif

Berpikir inovatif merupakan keterampilan yang sangat berharga di tempat kerja. Perusahaan mencari orang-orang yang memiliki kemampuan berpikir secara kreatif dalam memberikan solusi untuk proses bisnis. Seringkali orang yang inovatif menggunakan sistem erp manajemen proyek supaya pengerjaan projectnya lebih efisien. Oleh karena itu, penting untuk menjaga keterampilan seperti berpikir kritis dan kreativitas agar Anda mampu mengembangkan kemampuan berpikir inovatif dan membawa ide-ide baru ke tempat kerja. Dalam artikel ini, kami akan menjelaskan tentang pengertian inovatif, manfaat dan karakteristik berpikir inovatif, serta perbedaan antara inovatif dan kreatif.

Daftar Isi

Apa Itu Inovatif?

Kata inovatif berasal dari bahasa Latin innovare atau memperbarui yang memiliki kata dasar novus atau baru. Inovatif memiliki arti memperkenalkan atau menggunakan ide atau metode baru. Sesuatu yang inovatif memperbarui atau mengubah hal yang sudah ada. Istilah tersebut juga bisa dipakai untuk mendeskripsikan hal atau orang yang membuatnya. Inovatif adalah kata sifat dari inovasi, yaitu suatu proses untuk mewujudkan, mengkombinasikan, atau mematangkan suatu pengetahuan/gagasan ide, yang kemudian disesuaikan guna mendapat nilai baru suatu produk, proses, atau jasa.

Sumber: canva.com

Pemikiran inovatif adalah proses berpikir kreatif yang digunakan untuk menghasilkan ide dan solusi. Proses tersebut adalah tugas kompleks yang melibatkan penemuan metode baru untuk menyelesaikan masalah. Pemikiran inovatif memberikan hasil yang mengubah atau menantang status quo. Dalam bisnis, itu berarti mencari cara untuk berpikir secara berbeda agar menerapkan praktik bisnis yang lebih baik bagi karyawan dan pelanggan.

Manfaat Berpikir Inovatif

Dilansir dari Gramedia Blog, menggunakan kemampuan inovatif saat bekerja akan membantu Anda dalam mengembangkan sistem untuk menghasilkan, memprioritaskan, dan mengevaluasi ide secara bertahap sehingga Anda bisa menerapkannya. Menggunakan proses inovatif secara konsisten juga akan membantu Anda dalam membuat keputusan yang lebih baik, meningkatkan efisiensi, mengurangi resiko, dan mempersingkat pengembangan ide-ide baru. Manfaat lainnya yang bisa Anda dapatkan dengan kemampuan berpikir inovatif antara lain:

  • Berkontribusi dalam membangun personal brand. Menerapkan skill inovatif adalah salah satu cara untuk meningkatkan personal brand dalam bekerja. Menjadi inovator dapat mengembangkan personal brand yang merupakan hal penting dalam membangun networking untuk karir Anda.
  • Meningkatkan motivasi. Seseorang dengan kemampuan berpikir inovatif biasanya akan proaktif dalam mengembangkan karirnya. Memiliki sikap positif dan proaktif akan membantu Anda untuk lebih terlibat saat bekerja, yang kemungkinan besar akan meningkatkan produktivitas dan motivasi.
  • Mendorong kolaborasi. Melakukan brainstorming berbagai ide dan memiliki kepercayaan diri dalam memecahkan masalah memainkan peranan penting dalam meraih kesuksesan sebagai inovator. Ketika problem-solving dan inovatif sudah menjadi bagian dari personal brand Anda, kolega kerja Anda akan datang untuk meminta bantuan atau berdiskusi.

Karakteristik Berpikir Inovatif

Jika seseorang memiliki kemampuan berpikir inovatif, maka skill tersebut biasanya terlihat dari perilakunya. Berikut adalah penjelasan mengenai ciri-ciri seseorang yang mampu berpikir inovatif:

1. Berpikir ke masa depan atau visioner

Seseorang yang suka berinovasi selalu berpikir visioner. Dalam hal ini, berpikir visioner dapat Anda artikan sebagai sebuah persiapan dalam memperbaharui suatu hal. Persiapan yang matang sebelum melakukan suatu hal sangat penting untuk dilakukan. Dengan kata lain, berpikir visioner adalah suatu hal yang bisa dilatih, sehingga kamu bisa menjadi orang yang suka berinovasi. Tak jarang penggunaan sistem manajemen jasa digunakan untuk meningkatkan pelayanan jasanya.

2. Keinginan untuk terus belajar

Ciri-ciri berikutnya yang dimiliki terdapat pada orang yang suka berpikir inovasi adalah keinginan untuk belajar. Seseorang yang sangat suka berinovasi, rasa ingin tahunya sangat tinggi terutama pada hal yang ingin diperbaharui. Ketika seseorang yang suka berinovasi terus belajar, pasti akan ada orang lain yang beranggapan bahwa orang tersebut aneh.  Meskipun seperti itu, tetapi orang yang suka berinovasi tetap semangat dan tidak menyerah dalam memperbaharui suatu hal. Oleh sebab itu, jangan pernah bosan untuk terus belajar agar kamu bisa menjadi orang yang suka berinovasi.

3. Menerima perubahan 

Tak bisa terpungkiri bahwa perkembangan zaman akan terus berkembang, sehingga banyak sekali perubahan yang terjadi. Bagi sebagian orang perkembangan zaman adalah suatu hal yang cukup menakutkan, bahkan ada beberapa orang yang belum menerima perubahan hanya karena malas untuk beradaptasi. Bagi orang yang suka berinovasi menerima perubahan bisa menjadi suatu hal yang wajib mereka lakukan karena setiap sesuatu yang diperbaharui harus mengikuti perkembangan zaman dan perubahan lingkungan masyarakatnya.

4. Memiliki ide-ide atau gagasan yang istimewa

Dalam memperbaharui suatu hal pastinya harus istimewa dari yang sebelumnya atau Anda sempurnakan. Oleh karena itu, seseorang yang suka berinovasi pasti memiliki ide-ide atau gagasan yang istimewa. Ide-ide istimewa inilah yang akan membuat temuan-temuan yang baru menjadi istimewa. Namun, hal yang perlu dicatat dalam mendapatkan ide-ide istimewa adalah setiap ide tidak akan terwujud apabila tidak segera direalisasikan. Seseorang yang mampu berpikir inovatif akan merasa bangga ketika berhasil menemukan ide dan mempraktikkan ide tersebut. 

5. Tidak takut akan kegagalan

Seseorang yang dapat berpikir inovatif memiliki ciri berupa tidak takut akan kegagalan dalam memperbaharui suatu hal. Sikap tidak takut gagal ini dapat Anda artikan sebagai sikap pantang menyerah dalam menyelesaikan suatu masalah atau memperbaharui suatu hal. Jadi, dapat Anda katakan bahwa tidak takut akan kegagalan adalah suatu hal yang baik. Akan tetapi, supaya menjadi lebih baik lagi perlu sebuah rencana yang matang.

Baca juga: Leasing adalah: Definisi, Istilah, Tujuan, Jenis, serta Kelebihannya

Perbedaan Berpikir Inovatif dan Kreatif

Kreatif dan inovatif memang terkesan mirip, tetapi kedua hal tersebut memiliki perbedaan. Walaupun begitu, berpikir kreatif dan inovatif saling melengkapi satu sama lain. Untuk memahami perbedaan antara keduanya, simak bahasan di bawah ini:

  • Pengertian. Berpikir kreatif adalah cara berpikir yang dimiliki oleh seseorang dengan tujuan untuk menciptakan ide-ide atau hal-hal yang baru atau berbeda dari yang lain. Sedangkan, berpikir inovasi adalah cara berpikir seseorang yang dengan tujuan untuk memperbaharui penemuan-penemuan yang sudah ada dan sesuai dengan perkembangan zaman.
  • Bentuk. Selain dari pengertian, perbedaan kreatif dan inovasi dapat dilihat melalui bentuknya. Setiap ide kreatif yang muncul belum tentu termasuk bagian dari inovasi. Sedangkan, setiap ide inovasi yang muncul berasal dari pemikiran kreatif.
  • Tindakan. Perbedaan dalam hal tindakan dapat dilihat dari cara mewujudkan ide-ide baru. Orang yang kreatif ketika mewujudkan ide-ide baru harus mencari tahu apakah ide baru tersebut sudah ada yang memilikinya atau belum. Sedangkan, orang yang inovatif harus mewujudkan ide-ide baru dengan memikirkan apakah ide-ide yang terwujud sudah memperbaharui atau menyempurnakan ide-ide yang sudah ada.

Kesimpulan

Kemampuan berpikir inovatif bersifat krusial di dunia kerja karena dapat membantu Anda dalam menyelesaikan masalah dan berkontribusi dalam pengembangan bisnis. Seseorang dengan kemampuan berpikir inovatif akan menjadi yang pertama untuk memberi solusi, gemar menulis ide dan mewujudkannya, senang berbagi ide inovatif dengan rekan kerja dan pihak manajemen, dan tidak pernah berhenti untuk belajar keterampilan baru. Berpikir inovatif tidak sama dengan berpikir kreatif, tetapi keduanya berjalan beriringan.

Dalam mewujudkan inovasi, Anda akan sangat terbantu oleh Software ERP. Software ini mengotomatiskan berbagai aspek bisnis dan cocok untuk banyak industri. Software ERP memungkinkan pembuatan laporan lengkap seputar performa bisnis Anda, kapanpun dan dimanapun, secara real-time. Fitur ini juga membantu Anda dalam membuat keputusan yang lebih cepat dengan data yang lebih akurat. 

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA