Tahapan metode ilmiah yang benar adalah . . . .

Urutan langkah metode ilmiah yang benar. Sumber: unsplash.com

Metode ilmiah adalah serangkaian pengamatan yang dilakukan secara berurutan dan saling menyambung. Jadi, saat data terkumpul, nantinya akan melahirkan berbagai teori yang bisa menjelaskan sekaligus meramalkan fenomena sosial yang ada. Adapun urutan langkah metode ilmiah yang benar adalah dengan mengawalinya dari rumusan masalah. Bagi Anda yang ingin tahu lebih banyak tentang urutan langkah dalam metode ilmiah, simak artikel ini, ya.

Urutan langkah Metode Ilmiah yang Benar Sesuai Formatnya

Urutan langkah metode ilmiah yang benar. Sumber: unsplash.com

Mengutip dari buku IPA untuk SMK/MAK Kelas X karya Dewi Septiana Budiyati dan Puji Widayati (2020:112), penjelasan tentang urutan langkah metode ilmiah yang benar adalah sebagai berikut.

Hal yang pertama dalam proses penyusunan metode ilmiah adalah dengan merumuskan masalah. Masalah merupakan sesuatu yang perlu diteliti oleh seorang peneliti agar nantinya bisa mendapatkan jawaban dari sebuah pertanyaan. Nah, rumusan masalah ini harus Anda cari jawabannya dengan cara melakukan eksperimen.

Hipotesis merupakan jawaban sementara dari rumusan masalah yang dijawab secara logis dan berdasarkan fakta yang ada.

3. Menetapkan Variabel Penelitian

Setidaknya ada tiga jenis variabel yang wajib Anda tahu, yakni variabel bebas, variabel terikat atau tergantung, dan variabel tetap.

4. Menetapkan Prosedur Kerja

Prosedur kerja bertujuan untuk menggambarkan langkah-langkah penelitian apa saja yang mesti dilakukan. Agar lebih mudah, Anda bisa membuat prosedur kerja ini dalam bentuk diagram alir.

Setiap fenomena yang Anda teliti wajib dicatat pada saat itu juga sehingga nantinya bisa mendapatkan data yang akurat.

6. Mengolah dan Menganalisis Data

Grafik dan tabel menjadi alat yang kerap digunakan oleh para peneliti untuk menyusun dan menganalisis data. Keduanya dapat menampilkan variabel terikat yang dapat berubah menjadi respon terhadap variabel bebas.

Kesimpulan adalah tahapan terakhir dalam metode ilmiah dimana Anda harus memutuskan data yang telah terkumpul apakah mendukung hipotesis atau sebaliknya.

Itu dia penjelasan tentang urutan langkah metode ilmiah yang benar dan wajib diketahui para peneliti. (Anne)

Urutan Metode Ilmiah yang Benar Sumber www.unsplash.com

Dalam pembuatan karya tulis ilmiah, terdapat ketentuan mengenai metode ilmiah yang akan dilakukan. Langkah urutan metode ilmiah yang benar yaitu dari merumuskan masalah hingga kesimpulan. Simak ulasannya dalam tulisan berikut ini.

Diambil dari buku Pengantar Filsafat Ilmu, Welhendri Azwar dan Muliono (2021:78),

"Metode ilmiah merupakan cara, proses, atau langkah yang digunakan untuk mewujudkan suatu ilmu pengetahuan secara efektif, sistematif, dan prosedural, sehingga mampu memenuhi syarat akan keilmuan serta dapat dipertanggungjawabkan".

Urutan Metode Ilmiah yang Benar

Ilustrasi Urutan Metode Ilmiah yang Benar Sumber www.unsplash.com

Langkah urutan metode ilmiah yang benar yaitu dari rumusan masalah hingga kesimpulan. Simak ulasannya dalam tulisan berikut ini.

Metode ilmiah merupakan suatu prosedur yang didalamnya terdapat unsur atau komponen yang saling berhubungan. Unsur-unsur yang ada dalam metode ilmiah antara lain sebagai berikut,

Terdiri dari pengamatan, percobaan, pengukuran, survey, dedukasi, induksi, dan analisis.

Mencakup penentuan masalah, perumusan hipotesis, pengumpulan data, perumusan kesimpulan, dan pengujian hasil.

Terdiri dari wawancara, angket, tes, dan perhitungan.

Yang digunakan dalam metode ilmiah adalah pedoman wawancara, kuesioner, neraca, komputer, dan sebagainya.

Adapun langkah urutan metode ilmiah yang benar yaitu;

  1. Melakukan identifikasi atau merumuskan masalah. Perumusan masalah dilakukan dengan mengajukan serangkaian pertanyaan yang berkaitan dengan permasalahan.

  2. Mengumpulkan data yang relevan. Dengan cara melakukan penelitian di lapangan atau lewat riset literatur dan buku.

  3. Merumuskan tujuan penelitian. Tujuan penelitian agar dapat memecahkan masalah.

  4. Merumuskan hipotesis. Hasil observasi atau pengumpulan data yang dilakukan akan menghasilkan dugaan terhadap jawaban dari permasalahan.

  5. Menguji hipotesis melalui percobaan. Dugaan yang kita dapat, harus dicari kebenarannya melalui percobaan.

  6. Mengumpulkan data hasil percobaan. Eksperimen yang dilakukan akan menghasilkan data yang diperlukan.

  7. Pembahasan dan simpulan. Ulasan mengenai masalah yang diajukan dan ditutup dengan kesimpulan mengenai hasil yang digunakan untuk mengatasinya.

Langkah Urutan Metode Ilmiah yang Benar Sumber www.unsplash.com

Langkah urutan metode ilmiah yang benar yaitu prosedur dan tata cara yang dilakukan dalam membuat karya tulis ilmiah dengan unsur yang sambung-menyambung dan saling berkaitan.(DK)

  • Dasar Filsafat Ilmu (2021:100).

  • Buku Siswa Biologi SMA/MA Kelas 10 (2021:19).

  • Seri IPA Biologi SMP Kelas VII (2006:10).

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA