Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

Pendidikan pada tahap SD memerlukan media konkret karena pada masa tersebut seorang anak dapat menerima pembelajaran dengan baik apabila melihat dan terlibat secara langsung kejadian yang berkaitan dengan materi, atau dapat juga melalui media pembelajaran. Namun kenyataannya ketersediaan dan penggunaan media pembelajaran di SD kurang optimal, karena guru cenderung menggunakan metode ceramah dalam pembelajarannya sehingga kurang variatif dan monoton. Untuk memudahkan siswa SD dalam mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan, mahasiswa prodi PGSD yaitu Manis Suryanti, Dwi Rahmad Julianto, Umi Sholikah Dwi Cahyani dan Talia Dika Cahyani membuat media pembelajaran Maket Keberagaman Individu (Makedu) bagi siswa SD. Menurut Manis Suryanti, Makedu merupakan media pembelajaran berupa maket evaluasi untuk pembelajaran PPKn siswa kelas IV SD yang di dalamnya terdapat berbagai informasi mengenai keberagaman individu dari berbagai wilayah di Indonesia. “Dalam Makedu disajikan rumah adat, baju adat, serta keberagaman lainnya yang ada di pulau-pulau besar di Indonesia” kata Manis. Maket ini memperjelas materi yang telah dipelajari dalam bahan ajar serta LKPD. Dwi Rahmad Julianto menambahkan bahwa Makedu merupakan media untuk belajar tentang kemajemukan masyarakat Indonesia. Masyarakat Indonesia terdiri atas beragam karakteristik yang berbeda antara masyarakat yang satu dengan masyarakat yang lainnya. Karakteristik individu dalam masyarakat Indonesia beragam jenisnya diantaranya meliputi fisik, jenis pekerjaan, ras, suku, pengetahuan, serta agama atau kepercayaan. Keberagaman karakteristik masyarakat Indoneisa bukan menjadi penghambat persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. Sebaliknya, keberagaman karakteristik masyarakat Indonesia merupakan kekayaan budaya bangsa yang dapat memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia dengan saling menghargai dan menghormati satu dengan yang lain.

Cara penggunaan medianya menurut Umi Sholikah Dwi Cahyani adalah setiap siswa melemparkan dadu yang telah disedakan oleh guru, sementara itu disediakan rumah adat dengan penomoran sesuai dadu. “Siswa yang mendapatkan dadu mengambil pertanyaan dalam amplop sesuai nomor dadu setelah dilempar” kata Umi. Siswa akan menjawab pertanyaan dan kemudian siswa yang benar mendapatkan bintang dan bagi siswa yang salah diberikan penjelasan akan jawaban yang benar dan mendapat apresiasi. Kegiatan ini diulangi hingga semua siswa mencoba media.

Talia Dika Cahyani menjelaskan bahwa kelebihan Makedu ini dapat membuat pembelajaran menjadi interaktif karena gambar menarik dan siswa terlibat secara langsung, mudah dalam pengoperasiannya, memupuk keaktifan siswa karena siswa dapat berinteraksi langsung dengan media dan siswa semakin mudah memahami materi karena materi disajikan lebih real tidak abstrak. Namun juga masih ada kekurangannya yaitu media terbatas pada pengindraan visual dan psikomotor saja sehingga untuk anak yang memiliki gaya belajar audio masih belum dapat terakomodir secara maksimal. “Terkadang juga dianggap tidak menarik oleh generasi milenial karena tidak menggunakan teknologi yang mutakhir didalamnya” tutup Talia. (Dedy)

Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

freepik

Sikap menghadapi beragam karakteristik di sekolah.

Bobo.id - Salah satu keistimewaan tinggal di Indonesia adalah dapat mengenal beragam perbedaan yang menarik dari banyak daerah.

Menurut data dari Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2010, ada sekitar 1.340 suku di Indonesia. 

Banyaknya jumlah suku yang ada di Indonesia ini menunjukkan bukti bahwa perbedaan di dalam masyarakat bukanlah suatu masalah.

Tidak hanya budaya, perbedaan juga bisa kita lihat dari adat, bahasa, dan agama. Sebagai anak Indonesia, kita patut merasa bangga terhadap keberagaman dan perbedaan karakteristik ini. 

Nah, pada pelajaran tematik kelas 4 SD tema 8, teman-teman akan mempelajari tentang perbedaan karakteristik di sekolah.

Terdapat pertanyaan, bagaimanakah sikap kamu dalam menghadapi berbagai karakteristik teman di sekolahmu?

Untuk mencari tahu jawabannya, mari simak penjelasan di bawah ini!

Sikap Menghadapi Perbedaan Karakteristik 

1. Menghargai Perbedaan

Baca Juga: Jenis-Jenis Tokoh dalam Cerita Fiksi, Materi Kelas 4 SD Tema 8

Salah satu sikap yang baik dilakukan untuk menghadapi perbedaan adalah dengan saling menghargai perbedaan yang ada.

Misalnya, saat ada teman baru dari berbeda daerah, baiknya kamu menggunakan bahasa Indonesia. Sehingga temanmu dapat berkomunikasi dengan lancar denganmu.

Perbedaan karakteristik tidak hanya yang terlihat dari fisik temanmu, namun juga latar belakang daerah asal, bahasa, dan budaya. 

Dengan perbedaan tersebut, kita dan teman-teman di sekolah bisa saling mengenal budaya dan bahasa dari daerah masing-masing. 

Semakin mengenal perbedaan antardaerah, semakin kita bisa belajar menghargai perbedaan dan bersikap toleransi.

2. Tidak Membeda-bedakan Teman 

Meskipun setiap dari teman-temanmu memiliki perbedaan yang beragam, kita tidak boleh membeda-bedakan teman. 

Sebab  sikap membeda-bedakan teman akan memunculkan perselisihan yang merugikan diri sendiri serta orang lain.

Selain itu, jika terjadi perselisihan, maka persatuan dan kesatuan tidak dapat tercapai. 

Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 4 SD Tema 8, Menjawab Pertanyaan dari Teks Bacaan 'Nelayan dan Ikan Mas'

3. Membangun Sikap Toleransi

Toleransi yang dimaksud adalah saling menghormati perbedaan budaya, asal, bahasa, maupun pendapat dari orang lain. 

Selain toleransi, kita juga harus saling mengasihi dan rukun sesama teman, agar terhindar dari perselisihan. 

Perbedaan yang ada di Indonesia justru saling melengkapi dan menjadi keistimewaan masing-masing daerah, yang patut dibanggakan.

Dengan adanya banyak perbedaan di Indonesia, kita harus menumbuhkan sikap menghargai, menghormati, dan toleransi, supaya terwujud persatuan dan kesatuan.

Nah, itulah beberapa sikap yang bisa kita terapkan untuk menghadapi berbagai perbedaan karakteristik di sekolah. 

Kuis!

Berapa jumlah suku di Indonesia menurut Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2010?

Petunjuk: Cek di halaman 1!

Tonton video ini juga, yuk!

----

Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

Suholovers91 Suholovers91

Jawaban:

1. Saling menghargai perbedaan-perbedaan yang dimiliki setiap orang.

2. Tetap berteman tanpa memandang perbedaan suku bangsa tersebut.

3. Gotong royong membersihkan lingkungan.

  • Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

  • Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

  • Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

Sikap yang diterapkan dalam keragaman karakteristik individu di sekitar tempat tinggal

zakiafitriani54 zakiafitriani54

Jawaban:

1.melakukan musyawarah dalam mengambil keputusan dilingkungan Sekitar.

2.menghargainya dan menghormati.

3.melakukan kerja bakti dan gotong royong bersama.

Penjelasan:

JADIKAN JAWABAN TERCERDAS

#SEMOGA MEMBANTU