Proses pernapasan pada manusia secara singkat

Ilustrasi bernafas. ©2012 Merdeka.com

TRENDING | 28 Oktober 2020 14:06 Reporter : Mutia Anggraini

Merdeka.com - Proses pernapasan pada manusia merupakan hal yang paling mendasar pada kinerja sistem tubuh. Melalui proses pernapasan pada manusia, tubuh pun akan mendapatkan kandungan oksigen yang berasal dari udara.

Oksigen inilah yang lantas menjadi sumber bahan bakar tubuh untuk mengolah berbagai nutrisi. Tak hanya itu, oksigen yang berperan sebagai bahan bakar tersebut juga berfungsi untuk mengalirkan darah ke seluruh organ tubuh.

Maka dari itu, proses pernapasan pada manusia tersebut harus dijaga kesehatannya agar berbagai jenis organ vital di dalamnya dapat terus berfungsi secara optimal. Beberapa hal tersebut merupakan cara pencegahan agar sistem pernapasan terhindar dari berbagai gangguan yang dapat menyebabkan penyakit mematikan.

Lantas, bagaimana proses pernapasan pada manusia sekaligus cara merawatnya sesuai dengan anjuran dokter? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

2 dari 5 halaman

Dilansir dari Alodokter, sistem pernapasan pada manusia merupakan sekumpulan organ yang terlibat secara langsung dalam pertukaran gas oksigen dan karbon dioksida pada tubuh. Secara medis, seseorang disebut memiliki sistem pernapasan normal saat organ tubuhnya melakukan proses pernapasan sebanyak 12 hingga 20 kali dalam satu menit.

english.fastnews.lk

Seperti yang telah diketahui, proses pernapasan pada manusia terbagi menjadi dua bagian yakni sistem pernapasan yang melibatkan organ bagian atas dan bagian bawah. Berikut merupakan beberapa organ yang terlibat secara langsung dalam sistem pernapasan bagian atas pada tubuh manusia:

Sinus

Sinus merupakan salah satu komponen penting pada pernapasan manusia. Organ yang satu ini terletak di dalam tulang kepala bagian depan dan berisi udara. Secara langsung, sinus berperan penting untuk mengatur suhu dan kelembapan udara yang masuk ke dalam rongga hidung.

Rongga Hidung

Rongga hidung merupakan organ pertama yang bersentuhan langsung dengan udara luar. Rongga hidung dalam sistem pernapasan manusia berfungsi sebagai penyaring udara dari berbagai debu hingga kotoran yang berpotensi menimbulkan penyakit melalui adanya selaput lendir dan rambut halus.

Laring

Setelah udara melewati rongga hidung, maka selanjutnya udara akan masuk ke dalam laring. Laring merupakan sebuah rongga atau ruangan kecil sebelum trakea paru-paru yang berisikan pita suara.

3 dari 5 halaman

Setelah udara masuk ke dalam sistem pernapasan bagian atas, selanjutnya udara yang mengandung oksigen tersebut lantas turun dan berproses pada sistem pernapasan bagian bawah.

©2020 Merdeka.com/pixabay

Sama halnya dengan sistem pernapasan bagian atas, proses pernapasan pada manusia bagian bawah tersebut juga melibatkan berbagai organ penting di antaranya yakni sebagai berikut:

Trakea

Organ pertama pada sistem pernapasan manusia bagian bawah adalah trakea. Organ yang satu ini merupakan jalan napas utama bagi udara untuk masuk ke dalam paru-paru. Trakea terletak di tenggorokan, tepatnya berada di bawah laring.

Bronkus

Setelah melewati trakea, udara tersebut kemudian akan masuk ke dalam bronkus kanan dan kiri. Bronkus tersebut tak lain merupakan cabang dari trakea untuk membawa udara masuk ke dalam paru-paru.

Paru-paru

Setelah berhasil masuk, udara yang berada di dalam bronkus lantas masuk ke dalam paru-paru yang selanjutnya akan diproses di dalam jutaan jaringan alveolus. Di sana lah tempat terjadinya pertukaran oksigen dengan karbon dioksida.

Diafragma

Organ yang satu ini berfungsi untuk menggerakkan seluruh sistem pernapasan di bagian bawah. Diafragma tersebut tak lain merupakan nama lain dari otot pernapasan pada manusia yang dapat berkontraksi dan rileks dalam waktu yang berlainan.

4 dari 5 halaman

Proses pernapasan pada manusia tidak bisa cukup melibatkan beberapa organnya saja, melainkan harus melibatkan seluruh organ sistem pernapasan untuk saling bekerja sama menyaring oksigen sekaligus melepaskan zat racun di dalam karbon dioksida.

© Shutterstock

Berikut merupakan penjelasan selengkapnya dari proses pernapasan pada manusia:

  1. Saat terjadi proses inhalasi atau menarik napas melalui rongga hidung, diafragma yang terletak pada tulang rusuk akan melakukan kontraksi serta meluaskan rongga dada sehingga paru-paru dapat mengembang dan udara dapat masuk di dalamnya.
  2. Kemudian udara akan masuk ke trakea melalui hidung dan rambut-rambut halus yang berfungsi sebagai penyaring udara.
  3. Selanjutnya, udara dari trakea akan masuk ke dalam paru-paru melalui cabang di paru-paru yang dikenal sebagai bronkus dan bronkiolus.
  4. Setelah itu, udara kemudian masuk ke dalam alveolus untuk melakukan pertukaran antara oksigen dengan karbon dioksida.
  5. Setelah proses tersebut selesai, maka otot diafragma dan tulang rusuk akan kembali rileks seperti semula.
  6. Udara yang mengandung racun berupa zat karbon dioksida pun akhirnya dapat terlepaskan ke udara melalui rongga hidung.

5 dari 5 halaman

Setelah mengetahui proses pernapasan pada manusia, ada baiknya untuk selalu memperhatikan kesehatan sistem pernapasan. Secara umum, kita dapat mengubah gaya hidup menjadi lebih baik agar berbagai organ pada sistem pernapasan tersebut dapat terjaga dan berfungsi dengan optimal.

yurielkaim.com

Beberapa cara untuk menjaga kesehatan sistem pernapasan tersebut antara lain dengan menjauhi asap rokok, menghindari minuman beralkohol, melakukan olahraga secara rutin, dan menerapkan pola makan sehat secara teratur.

(mdk/mta)

Diafragma adalah dinding otot kuat yang memisahkan rongga dada dari rongga perut. Saat melakukan pernapasan perut, diafragma akan bergerak ke bawah dan menciptakan rongga kosong untuk menarik udara. Ini juga bisa membantu memperluas paru-paru.

Cara kerja sistem pernapasan manusia

Proses kerja sistem pernapasan manusia sering pula disebut sistem respirasi. Seperti yang dijelaskan oleh National Heart, Lung, and Blood Institute, proses respirasi dimulai saat Anda mengambil udara lewat hidung dan masuk ke tenggorokan. Setelah itu, udara akan turun melewati laring dan masuk ke dalam trakea.

Di saat bersamaan Anda menarik napas, diafragma dan otot-otot di antara tulang rusuk Anda menyusut untuk menciptakan ruang kosong di dalam rongga dada. Ini bertujuan agar paru-paru bisa menarik udara yang Anda hirup.

Setelah udara masuk bergerak sampai ke ujung trakea, udara akan melewati bronkus dan masuk ke kedua paru-paru. Setelah itu, udara mengalir ke bronkiolus,yang terus mengecil sampai udara sampai di ujung percabangan.

Di ujung bronkiolus ada kantung kecil udara atau alveoli. Ketika udara mencapai alveoli, oksigen masuk melalui membran ke dalam pembuluh darah kecil yang disebut kapiler. Sebaliknya, karbon dioksida dari darah di kapiler keluar dan masuk ke dalam alveoli.

Setelah oksigen dan karbon dioksida bertukar tempat di alveoli, rongga dada akan mengendurkan otot diafragma sehingga diafragma melonggar. Ini memungkinan karbon dioksida bergerak naik untuk selanjutnya dikeluarkan lewat paru-paru lalu diembuskan melalui hidung.

Penyakit yang menyerang sistem respirasi

Organ-organ yang terdapat dalam sistem pernapasan berperan penting dalam menangkap dan mengalirkan oksigen yang dibutuhkan oleh tubuh. Namun, fungsi sistem respirasi pun dapat terganggu akibat udara yang dihirup, apalagi jika udara tersebut mengandung kuman penyakit.

Ancaman penyakit tak hanya datang dari luar sistem pernapasan, beberapa gangguan pernapasan juga dapat berasal dari sistem pernapasan itu sendiri.

Berikut ini adalah beberapa penyakit yang umum menyerang sistem pernapasan:

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA