Cara menggunakan cara membuat fpdf mysql

Cara menggunakan cara membuat fpdf mysql


Assalamualaikumwarahmatullahi wabarakaatuh. Membuat laporan adalah hal yang penting dari sebuah aplikasi, aplikasi yang tidak memiliki fungsi laporan akan menyulitkan pengguna untuk melakukan rekap terhadap data yang ada di dalam aplikasi tersebut. Biasanya laporan yang paling umum berbentuk PDF, Excel, atau Word. Tapi kali ini admin ingin membagikan tutorial membuat laporan di php dengan library FPDF

Membuat laporan pdf di php saat ini tidaklah sulit, anda dapat menggunakan library PDF yang bernama FPDF untuk membuat laporan pdf. Lalu bagaimana caranya ? ikuti langkah-langkah berikut ini.

Contoh Laporan PDF Tanpa Menggunakan Data Dari Database

contoh pertama ini adalah contoh sederhana bagaimana cara menggunakan FPDF, sehingga pada contoh laporan yang kedua dengan menggunakan data dari database tidak merasa kesulitan membaca scriptnya.

  • 1. donwload library FPDFnya terlebih dahulu "download". Pilih versi v1.84 atau versi terbaru dengan format .zip
  • 2. buat folder baru bernama latihanpdf di dalam folder htdocs, kemudian ekstrak FPDF di dalam folder latihanpdf tersebut.
  • 3. Buat sebuah file baru bernama index.php, copy paste script di bawah ini lalu save


<?php
//menyertakan file fpdf, file fpdf.php di dalam folder FPDF yang diekstrak
include "fpdf.php";

//membuat objek baru bernama pdf
$pdf = new FPDF();
//membuat halaman baru
$pdf->AddPage();
//menyeting jenis font, bold, dan ukuran
$pdf->SetFont('Arial','B',16);
//menyeting tata letak tulisan
$pdf->Cell(40,10,'Hello World!');
//menampilkan tulisan
$pdf->Output();

?>

Coba anda jalankan di browser, ketik localhost/latihanpdf. Hasilnya akan seperti gambar di bawah ini. Setiap baris saya jelaskan pada codingan di atas dengan memberikan tanda //


Cara menggunakan cara membuat fpdf mysql
hasil tampilan pdf tanpa menggunakan database

Contoh Laporan PDF Dengan Menggunakan Data Dari Database

setelah kita membuat sebuah laporan pdf sederhana tanpa database, saatnya kita membuat laporan yang sedikit kompleks. perhatikan langkah demi langkah berikut ini

1. Download Dan Ekstrak File FPDF

  • 1. download terlebih dahulu libary FPDF "download". Pilih versi v1.84 atau versi terbaru dengan ekstensi .zip
  • 2. Buat Sebuah folder baru bernama latihanpdf di dalam folder htdocs
  • 3. ekstrak file FPDF di dalam folder latiahanpdf

2. Buat Sebuah Database dan Tabel

buatlah sebuah database bernama latihan dan buat juga sebuah tabel dengan nama pdf, adapun struktur tabelnya dapat dilihat pada gambar di bawah ini. Dan jangan lupa isi tabel yang dibuat dengan beberapa record

Cara menggunakan cara membuat fpdf mysql


3. buat sebuah file baru bernama laporan.php

Buatlah sebuah file bernama laporan.php, lalu copy paste script di bawah ini dan tambahkan di dalam file laporan.php. Kemudian save



<?php
//menyertakan file fpdf, file fpdf.php di dalam folder FPDF yang diekstrak
include "fpdf.php";

//membuat objek baru bernama pdf dari class FPDF
//dan melakukan setting kertas l : landscape, A5 : ukuran kertas
$pdf = new FPDF('l','mm','A5');
// membuat halaman baru
$pdf->AddPage();
// menyetel font yang digunakan, font yang digunakan adalah arial, bold dengan ukuran 16
$pdf->SetFont('Arial','B',16);
// judul
$pdf->Cell(190,7,'SEKOLAH MENENGAH ATAS NEGRI 50 PALEMBANG',0,1,'C');
$pdf->SetFont('Arial','B',12);
$pdf->Cell(190,7,'DAFTAR SISWA SMAN 1 PALEMBANG',0,1,'C');
 
// Memberikan space kebawah agar tidak terlalu rapat
$pdf->Cell(10,7,'',0,1);
 
$pdf->SetFont('Arial','B',10);
$pdf->Cell(20,6,'NOMOR',1,0);
$pdf->Cell(85,6,'NAMA SISWA',1,0);
$pdf->Cell(35,6,'JENIS KELAMIN',1,0);
$pdf->Cell(25,6,'ALAMAT',1,1);
 
$pdf->SetFont('Arial','',10);
 
//koneksi ke database
$mysqli = new mysqli("localhost","root","","latihan");
$no = 1;
$tampil = mysqli_query($mysqli, "select * from pdf");
while ($hasil = mysqli_fetch_array($tampil)){
    $pdf->Cell(20,6,$no++,1,0);
    $pdf->Cell(85,6,$hasil['nama'],1,0);
    $pdf->Cell(35,6,$hasil['jeniskelamin'],1,0);
    $pdf->Cell(25,6,$hasil['alamat'],1,1); 
}
 
$pdf->Output();


?>


Lihat hasilnya buka browser lalu ketik localhost/latihanpdf/laporan.pdf. Maka hasilnya kurang lebih akan seperti gambar di bawah ini.

Cara menggunakan cara membuat fpdf mysql
hasil tampilan pdf dengan data dari database

Sekian tutorial membuat laporan di php dengan menggunakan library FPDF. mudah-mudahan bermanfaat, ada kesulitan atau ada script yang error, tanyakan saja dikolom komentar. Happy Coding!!!!