Cara menggunakan bahasa python adalah

Python adalah sebuah bahasa pemrograman tingkat tinggi berorientasi objek yang diciptakan oleh Guido van Rossum. Python memiliki sintaks yang sederhana dan mudah, sehingga membuatnya menjadi bahasa yang sangat cocok untuk pemula yang ingin belajar pemrograman komputer.

Halaman ini berisi tutorial lengkap dasar-dasar python yang bisa Anda pelajari secara otodidak.

Sekilas Tentang Python

Dasar – Dasar Python

Kata Kunci dan Pengenal Python
Sintaks Dasar
Variabel dan Tipe Data
Operator
Percabangan
Perulangan
Bilangan
String
List
Tuple
Set
Dictionary
Fungsi
Modul
Input dan Output
Operasi File
Penanganan Eksepsi

Selain Pascal, C dan C++, Bahasa pemrograman Python saat ini juga sering disarankan sebagai bahasa pemrograman dasar untuk pemula. Alasannya karena perintah bahasa python sederhana, rapi dan singkat.

Python juga sebuah bahasa yang sangat powerfull dengan banyak penerapan di bidang scientist. Jika anda ingin membuat aplikasi “kekinian” seperti big data, data mining, deep learning, data science hingga machine learning, bahasa Python bisa dipakai untuk keperluan tersebut.

Python juga mendukung multi-paradigma. Yakni bisa ditulis dengan kode program prosedural seperti di Pascal atau C dan juga mendukung pemrograman object (OOP) seperti Java. Singkat kata Python adalah bahasa yang “komplit” untuk era modern.

Jika dibandingkan dengan bahasa pemrograman lain, perintah di bahasa Python cenderung mudah dipelajari, mudah di baca, dan memiliki perintah yang lebih singkat. Python juga bisa dipakai pada berbagai sistem operasi seperti Windows, Linux dan Mac OS.

Dukungan library yang sangat banyak menjadi pertimbangan tersendiri untuk belajar Python, terutama untuk pembuatan kode program terkait data sains.

Atas dasar ini pula Duniailkom ingin menyajikan Tutorial Belajar Bahasa Pemrograman Python Bagi Pemula. Dalam halaman ini, kami meng-index seluruh tutorial dan artikel Python di duniailkom:


Pengertian dan Cara Instalasi Python

Pada tutorial awal belajar python ini kita akan berkenalan dengan bahasa pemrograman python, mulai dari pengertian bahasa python, keunggulan bahasa python dan cara instalasi Python itu sendiri.

Aplikasi Python sudah membawa teks editor sendiri bernama IDLE, sehingga kita tidak perlu menginstall teks editor / IDE terpisah.

  • Tutorial Belajar Python Part 1: Pengertian Bahasa Pemrograman Python
  • Tutorial Belajar Python Part 2: Cara Mendownload dan Menginstall Python
  • Tutorial Belajar Python Part 3: Cara Menjalankan Kode Program Python
  • Tutorial Belajar Python Part 4: Cara Menjalankan File Python dari CMD
  • Tutorial Belajar Python Part 5: Cara Menjalankan Python dari IDLE

Aturan Dasar Kode Program Python

Dalam sesi ini akan dibahas tentang aturan dasar penulisan kode program Python, diantaranya tentang statement terminator, case sensitivity, indentations perintah, membuat baris komentar serta cara pembuatan variabel dalam bahasa Python.

  • Tutorial Belajar Python Part 6: Aturan Dasar Penulisan Kode Program Python
  • Tutorial Belajar Python Part 7: Cara Pembuatan Variabel Bahasa Python

Tipe Data Bahasa Pemrograman Python

Dalam bagian ini akan dibahas tentang apa saja jenis-jenis tipe data di dalam bahasa Python, termasuk pembagian tipe data yang disertai contoh cara penggunaa.

Secara sederhana, tipe data adalah cara kita memberitahu komputer untuk mengelompokkan data berdasarkan apa yang dipahami oleh komputer. Tipe data yang akan di bahas diantaranya: tipe data string, number, boolean, list, tuple, set dan dictionary.

  • Tutorial Belajar Python Part 8: Jenis-jenis Tipe Data dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 9: Tipe Data String dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 10: Tipe Data Number dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 11: Tipe Data Boolean dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 12: Tipe Data List dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 13: Tipe Data Tuple dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 14: Tipe Data Set dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 15: Tipe Data Dictionary dalam Bahasa Python

Operator Bahasa Pemrograman Python

Dalam bagian ini akan dibahas tentang apa saja jenis-jenis operator dalam bahasa Python. Kita akan membahas operator aritmatika, operator perbandingan, operator logika, operator bitwise, operator assignment (penugasan), operator identitas, dan operator keanggotaan (membership).

  • Tutorial Belajar Python Part 16: Jenis-jenis Operator dalam Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 17: Jenis-jenis Operator Aritmatika Python
  • Tutorial Belajar Python Part 18: Jenis-jenis Operator Perbandingan / Relasional Python
  • Tutorial Belajar Python Part 19: Jenis-jenis Operator Logika Python
  • Tutorial Belajar Python Part 20: Jenis-jenis Operator Bitwise Python
  • Tutorial Belajar Python Part 21: Jenis-jenis Operator Assignment Python
  • Tutorial Belajar Python Part 22: Jenis-jenis Operator Identitas dan Keanggotaan Python

Struktur Kondisi dan Perulangan

Pada bagian ini akan dibahas perintah-perintah kode pemrograman Python untuk membuat percabangan kode program atau dikenal juga dengan struktur kondisi / struktur logika. Di dalam bahasa Python terdapat kondisi If, If Else, dan If Else If (elif)

Setelah itu kita akan masuk ke perulangan. Perulangan (atau dalam bahasa inggris dikenal dengan istilah loop) merupakan konsep pemrograman yang berguna untuk mengulang baris perintah. Disini akan dibahas cara membuat perulangan dalam bahasa Python menggunakan perintah while dan for.

  • Tutorial Belajar Python Part 23: Percabangan Kondisi If Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 24: Percabangan Kondisi If Else Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 25: Percabangan Kondisi If Else If Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 26: Perulangan While Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 27: Perulangan For Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 28: Fungsi Perintah Break Bahasa Python
  • Tutorial Belajar Python Part 29: Fungsi Perintah Continue Bahasa Python

Cara Membuat Fungsi / Function

Dalam merancang kode program, kadang kita sering membuat kode yang melakukan tugas sama secara berulang-ulang, seperti membaca tabel dari database, menampilkan penjumlahan, dll.

Tugas yang sama ini akan lebih efektif jika dipisahkan dari program utama dan dirancang menjadi sebuah fungsi atau function.

Secara sederhana, fungsi atau function adalah kode program yang dirancang untuk menyelesaikan sebuah tugas tertentu, dan merupakan bagian dari program utama. Ketika di sadur ke dalam bahasa indonesia, function ini di sebut juga sebagai fungsi.

Pada bagian ini kita akan membahas cara membuat function dalam bahasa Python, termasuk juga mempelajari perbedaan parameter dengan argumen, mengembalikan nilai function, mengenal default parameter hingga perintah *args dan **kwargs.

  • Tutorial Belajar Python Part 30: Cara Membuat Fungsi (Function) Python
  • Tutorial Belajar Python Part 31: Pengertian Parameter dan Argumen Fungsi Python
  • Tutorial Belajar Python Part 32: Fungsi Perintah Return pada Function Python
  • Tutorial Belajar Python Part 33: Pengertian Default Parameter pada Function Python
  • Tutorial Belajar Python Part 34: Pengertian Named Parameter / Keyword Arguments
  • Tutorial Belajar Python Part 35: Pengertian Arbitrary Arguments (*args) Python
  • Tutorial Belajar Python Part 36: Pengertian Arbitrary Keyword Arguments (**kwargs)

Bagaimana langkah langkah menggunakan Python?

Menjalankan Python.
Buka terminal CTRL + ALT + T..
Ketik python maka Anda akan masuk ke Python shell..
Tuliskan script Python Anda, contoh: print("Selamat datang di Python") . jika sudah tekan tombol ENTER , dan script Python akan dijalankan/eksekusi..
Untuk keluar dari Python shell ketik exit().

Bagaimana cara belajar Python?

Tips Belajar Python dengan Cepat.
Pahami dulu dasar bahasa pemrograman. Ada beberapa aspek penting terkait apa saja yang harus kamu pelajari dari sebuah bahasa pemrograman. ... .
Kuasai Bahasa Inggris. ... .
Mulai belajar sekarang. ... .
4. Coba buat program sederhana. ... .
Learning by doing..

Python menggunakan bahasa apa?

Python adalah bahasa pemrograman interpretatif yang dapat digunakan di berbagai platform dengan filosofi perancangan yang berfokus pada tingkat keterbacaan kode dan merupakan salah satu bahasa populer yang berkaitan dengan Data Science, Machine Learning, dan Internet of Things (IoT).

Python digunakan untuk apa saja?

Python adalah sebuah bahasa pemrograman yang digunakan untuk membuat aplikasi, perintah komputer, dan melakukan analisis data. Sebagai general-purpose language, Python bisa digunakan untuk membuat program apa saja dan menyelesaikan berbagai permasalahan. Selain itu, Python juga dinilai mudah untuk dipelajari.