Apa yang terjadi jika tumpuan kurang kuat pada gerak membentuk sikap lilin

Lihat Foto

Kemendikbud

Ilustrasi gerakan sikap lilin. (Sumber gambar: Tangkapan layar e-book Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan)

KOMPAS.com - Sikap lilin merupakan salah satu bentuk gerakan dalam senam lantai tanpa alat. Hal yang harus diperhatikan saat melakukan sikap lilin adalah posisi kedua kaki.

Dilansir dari Kompas.com Skola, pengertian sikap lilin adalah sikap meluruskan badan dengan sikap kedua kaki rapat ke atas.

Istilah lain gerakan sikap lilin adalah armstand.

Saat melakukan sikap lilin, kedua kaki diangkat lurus dari posisi telentang. Sebab, pada saat malakukan sikap lilin, kedua kaki berada pada posisi telentang.

Tumpuan sikap lilin terletak pada tubuh bagian atas yang ditopang oleh kedua tangan.

Adapun, kekuatan otot perut fungsinya sebagai pengangkat kaki. Kemudian kelenturan otot pinggang, punggung, dan leher berfungsi memudahkan kedua tangan menopang pinggang.

Baca juga: Manfaat Latihan Sikap Lilin bagi Kesehatan Tubuh

Sebelum melakukan sikap lilin atau gerakan senam lantai lainnya, pastikan untuk melakukan pemanasan guna mengurangi risiko cedera.

Berikut adalah langkah-langkah melakukan sikap lilin.

  1. Posisi tubuh tidur telentang dengan kaki lurus dan tangan di samping badan
  2. Posisi kaki harus lurus dan rapat agar bisa melakukan sikap lilin
  3. Kaki dalam posisi lurus dan rapat diangkat ke atas
  4. Gunakanlah kedua tangan sebagai penopang pinggang dan kaki.

Baca juga: Rangkaian Gerak Sikap Lilin dalam Senam Lantai

Manfaat Melakukan Sikap Lilin

Sikap lilin adalah bentuk gerakan senam lantai yang memiliki beragam manfaat bagi kesehatan dan kebugaran tubuh.

Lihat Foto

KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Averyl Baline Mattahati (13), saat berlatih secara daring melalui aplikasi di rumahnya di Lengkong Gudang Timur, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten, Jumat (26/5/2020). Di tengah Pandemi Covid-19, atlet Averyl Baline Mattahati yang tergabung dengan Gavrila Gymnastics Club Jakarta tetap berlatih secara daring untuk menjaga kebugaran tubuh.

Baca juga: Jenis dan Pola Gerak Dominan dalam Senam Lantai Tanpa Alat

Lantas, apa saja manfaat latihan sikap lilin bagi kesehatan tubuh dan kebugaran jasmani?

Dilansir dari Sonora.id, berikut adalah beragam manfaat melakukan sikap lilin.

  1. Melancarkan sirkulasi darah ke tubuh bagian atas termasuk otak secara signifikan.
  2. Membangun kekuatan dan melatih kelenturan otot.
  3. Membantu usus bergerak bebas sehingga melancarkan sistem pencernaan.
  4. Meningkatkan kinerja sistem limfatik yang dapat memperkuat kekebalan tubuh.
  5. Meredakan sakit kepala karena efek gravitasi yang mengubah tekanan darah.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link //t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita berikutnya

Lihat Foto

Dok. Kemdikbud

Ilustrasi gerakan meroda pada senam ketangkasan.

KOMPAS.com - Gerakan meroda merupakan salah satu gerakan yang ada dalam senam ketangkasan. Nama lain senam lantai meroda adalah cartwheel.

Dikutip KOMPAS.com dari laman Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud), senam ketangkasan memiliki beberapa jenis gerakan yaitu berdiri dengan kedua tangan, meroda dan melompati peti.

Kali ini, kita akan membahas gerakan meroda atau cartwheel.

Pengertian Gerakan Meroda

Gerak meroda adalah gerakan memutar tubuh dari arah samping. Tumpuan gerakan meroda terletak di bagian kaki serta tangan.

Dalam gerakan meroda, kemampuan untuk melakukan gerak berdiri dengan tangan atau handstand sangat diperlukan.

Lihat Foto

KOMPAS.com/GLORI K WADRIANTO

Seorang instruktur di Paradigm Fitness yang berada di Sequis Tower, Jalan Jenderal Sudirman-SCBD, Jakarta, memeragakan gerakan handstand di pusat kebugaran yang baru diresmikan pada Kamis (28/3/2019). Dengan konsep one stop workout lifestyle club, Paradigm Fitness menawarkan variasi program latihan yang ditunjang dengan peralatan mutakhir, salah satunya adalah gelang dengan beragam fungsi digital.

Baca juga: Senam Lantai: Pengertian, Jenis, Ragam Gerakan, dan Manfaatnya

Adapun, gerakan meroda termasuk jenis senam lantai tanpa alat.

Meski bisa dilakukan tanpa alat, gerakan meroda sejatinya merupakan gerakan yang sulit dilakukan.

Oleh karenanya, gerakan ini bisa dilakukan dengan meminta bantuan teman apabila belum mahir melakukannya.

Teknik Dasar Gerakan Meroda

Mengutip KOMPAS.com Skola, ada empat langkah untuk melakukan gerakan meroda yaitu:

  1. Badan berdiri tegak dengan posisi menyamping.
  2. Gerakan kaki meroda atau baling-baling yang benar dapat dilakukan dengan kedua kaki dibuka sedikit lebar dengan posisi tangan direntangkan ke atas membentuk huruf 'V'.
  3. Arahkan pandangan fokus ke depan.
  4. Letakkan telapak tangan kiri di atas matras atau lantai dengan posisi kanan lurus ke atas. Ketika melakukan langkah ini, badan dijatuhkan ke samping kiri.
  5. Kaki kanan diayunkan ke atas dengan kaki kiri menjadi tolakan. Posisi kedua kaki terbuka dan sedikit serong.
  6. Letakkan kaki kanan di samping tangan kanan, sedangkan lengan kiri terangkat. Lakukan langkah ini bersamaan dengan meletakkan kaki kiri di samping kaki kanan.

Baca juga: Cara Melakukan Senam Lantai yang Aman

Sebelum melakukan gerakan meroda, disarankan untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu.

help yaa, nti saya kasih brainliest answer bagi yg betul, point mayan nihh... gk tau knp dikasih soal malah beginian​

Permainan sepak bola. ada sebuah tim a dan b, tim a lebih banyak point nya tapi tim a mneyerah, siapakah yang menang?

jelaskan tentang penyakit demam berdarah dengu dan demam berdarah chikungunya​

Tuliskan seranggga dan binatang pembawa penyakit menular​

pekerjaan yang berat jika dilakukan dengan kerjasama akan lebih cepat​

alat yang digunakan dalam melakukan gerakan aktivitas ritmik adalah....Mohon dijawab ya kk​

Selain dengan menggunakan musik, aktifitas ritmik dapat juga dilakukan dengan...A. Lagu senamB.Speaker aktifC.Alat soundD.Tepukan tangan dengan ketuka … n​

Gambar disamping adalah latihan gerak langkah dalam senam irama yg dinamakan​

Gambar disamping alat untuk melakukan gerakan keseimbangan yg di namakan...A.MatrasB.Kuda kuda lompatC.Palang tunggalD.Balok titian​

Gambar disamping menunjukkan anak sedang melakukan gerakan....​

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA