Apa yang kamu ketahui tentang alat musik gitar dan bagaimana cara memainkannya?

bermain gitar. © deviantart.net

SUMUT | 16 Juli 2020 13:35 Reporter : Ani Mardatila

Merdeka.com - Bermain musik adalah kegiatan yang menyenangkan dan menghibur ketika dilakukan. Anda tidak harus menjadi pemain musik profesional untuk bermain musik, Anda bisa melakukannya untuk hobi pribadi Anda.

Belajar alat musik yang bisa Anda coba, yaitu belajar bermain gitar. Cara bermain gitar untuk pemula bisa dipraktikkan dengan mudah. Hanya perlu ketekunan dan komitmen untuk melakukannya. Berikut cara bermain gitar untuk pemula yang bisa Anda pelajari:

2 dari 6 halaman

Sebelum Anda belajar memetik gitar, terlebih dahulu Anda perlu mengetahui kunci dasar dalam bermain gitar. Biasanya gitar memiliki 6 senar, mulai dari senar yang ada bagian paling bawah hingga paling atas sendiri.

Selain itu, ada dua jenis gitar yang sering dimainkan oleh banyak orang, yakni gitar elektrik dan akustik. Meski keduanya memiliki nada yang hampir mirip, ada perbedaan dari kedua jenis gitar ini salah satunya pada bagian tuningnya.

Berikut kunci dasar yang perlu kamu ketahui:

©2020 Merdeka.com/ instagram @tsabab_dj

- Senar 1 hasilkan nada E’

- Senar 2 hasilkan nada B

- Senar 3 hasilkan nada G

- Senar 3 hasilkan nada G

- Senar 4 hasilkan nada D

- Senar 5 hasilkan nada A

- Senar 6 hasilkan nada E

3 dari 6 halaman

Sebelum mulai berlatih, langkah selanjutnya cara bermain gitar untuk pemula adalah penting untuk mengetahui bagaimana posisi bermain dan cara memegang gitar yang benar. Anda bisa mencoba untuk membuat diri merasa nyaman saat membawa gitar.

Sebagai pemula, Anda bisa memangku gitar, dekatkan badan gitar ke dada dan perut. Tahan badan gitar sambil menekan-nekan senar sembarangan. Jika Anda merasa kurang nyaman maka Anda bisa mengganti posisi gitar. Pastikan tahapan pertama ini adalah memilih posisi yang nyaman. Pasalnya, jika Anda tidak nyaman dengan posisi duduk, akan membuat Anda tidak fokus saat belajar cara bemain gitar.

Berikut ini langkah-langkah menentukan posisi yang nyaman:

  1. Duduklah di kursi dengan nyaman. Tegakkan punggung dan bahu Anda.
  2. Dekatkan badan gitar ke perut dan dada. Lalu pegang bagian leher gitar dengan tangan kiri membentuk huruf V—ibu jari di bagian belakang dan 4 jari sisanya di depan.
  3. Tahan badan gitar dengan bantuan kaki kanan. Kemudian, coba tekan-tekan senar secara asal, mulai dari pelan hingga cepat, untuk melatih keseimbangan.
  4. Cobalah terus posisi memegang gitar ini setiap 5 menit sekali untuk membiasakan dan menyeimbangkan diri. Di awal-awal, punggung dan bahu Anda mungkin akan terasa sakit. Tapi lama kelamaan Anda akan terbiasa.

4 dari 6 halaman

Setelah mendapatkan posisi yang nyaman, maka saatnya Anda belajar untuk menyetel senar gitar. Pasalnya, tidak semua senar gitar langsung mengeluarkan suara merdu saat dipetik, apalagi jika baru pertama kali dibeli. Belajar tuning perlu Anda lakukan agar gitar bisa menghasilkan suara petikan yang merdu.

Belajar cara tuning senar gitar itu penting karena bisa membuat telinga Anda terbiasa peka mendengar nada yang tepat. Berikut tips cara menyetel senar gitar.

1. Ketahui nama-nama senar. Dari atas (yang paling tebal) ke bawah (yang paling tipis) urutannya adalah E, A, D, G, B, dan E.

2. Atur tuner (putaran yang ada di kepala gitar) sesuai dengan kebutuhan. Kalau menginginkan nada yang tinggi, kencangkan senar gitar. Namun jika Anda menginginkan nada rendah, putar tuner-nya sampai senar mengendur dengan tepat.

Kencang atau kendurnya senar ini sangat mempengaruhi nada yang akan dihasilkan. Tepat atau tidaknya nada yang dihasilkan bisa Anda ketahui sendiri jika sudah terbiasa mendengarnya.

Nah, untuk awalan, Anda bisa minta bantuan seorang teman yang sudah mahir untuk mengajarkan bagaimana cara tuning yang tepat. Usahakan Anda hanya minta bantuannya sekali. Supaya Anda tidak ketergantungan dengan bantuannya dan mulai belajar untuk tuning senar sendiri.

5 dari 6 halaman

Belajar memetik gitar perlu Anda pelajari agar nada yang dimainkan bisa terdengar indah dan merdu. Pada tahap ini kau perlu menggunakan 5 jari.

Letakkan ibu jari di senar paling atas untuk memetik senar bass nomor 6, 5, atau 4. Kemudian jari telunjuk digunakan untuk senar nomor 3, jari tengah nomor 2, dan jari manis untuk senar nomor 1. Lakukan secara perlahan hingga Anda bisa memetiknya dengan baik.

Setiap kunci gitar memiliki cara sendiri dan menghasilkan nada yang berbeda. Ketika Anda memainkan kunci A, maka Anda hanya perlu menekan senar A-D-G-B-E bagian bawah. Tentu untuk kunci A, AM atau B maka berbeda lagi bagian senar yang ditekan.

6 dari 6 halaman

Supaya Anda tidak bosan dalam berlatih, maka pilihlah satu lagu dengan kunci yang sangat mudah atau menggunakan kunci dasar. Jika Anda sudah menguasai satu lagu, maka untuk tahap selanjutnya akan dengan mudah memahami dalam bermain gitar.

Salah satu alasan utama seseorang mengambil gitar adalah untuk memainkan lagu yang mereka sukai. Mempelajari lagu pertama Anda adalah momen penting bagi gitaris pemula. Sangat menyenangkan untuk bermain bersama dengan lagu yang Anda kenal dan menginspirasi Anda untuk terus belajar lebih banyak.

(mdk/amd)

Dari berbagai macam instrumen musik, gitar merupakan salah satu yang sering digunakan. Sebuah pertunjukan seni musik tidak lengkap tanpa instrumen melodis yang satu ini.

Ilustrasi: Tangga Nada pada Alat Musik Gitar. Foto: Pixabay

Tak dimungkiri, alat musik yang dimainkan dengan memetik dawai ini memiliki beragam peminat. Banyak di antaranya yang juga mempelajari dasar-dasar teknik memainkan gitar.

Namun bagi sebagian orang, memainkan gitar merupakan hal yang sulit. Sebab, masih ada yang belum memahami jenis tangga nada terutama pada alat musik yang satu ini. Untuk menguasai ilmunya, simak ulasan berikut ini!

Melansir buku berjudul Kiat Termudah Belajar Bermain Gitar oleh Derry Asriadi, gitar merupakan alat musik petik berdawai senar. Instrumen melodis ini dapat menghasilkan irama dan akor dalam jumlah dan variasi lebih banyak dibandingkan alat musik lainnya.

Menurut Derry, gitar terdiri dari beberapa bagian antara lain:

  1. Peg: penggulung senar untuk mengatur nada senar

  2. Frets: garis logam melintang yang membatasi wilayah nada

  3. Sound hole: lubang yang berfungsi untuk mengeraskan suara petikan senar

  4. Head: kepala gitar sebagai dudukan peg

  5. Fingerboard: papan tumpuan untuk menekan senar dengan jari tangan

Teknik bermain gitar terbagi menjadi dua, yakni teknik dalam memetik gitar dan teknik menekan senar.

Menurut Derry, cara memetik gitar adalah menggunakan jari atau menggunakan alat bantu petik yang disebut pick atau klaber.

Posisi jari-jari tangan menjadi hal yang perlu diperhatikan. Saat bermain gitar, ibu jari digunakan untuk memetik senar bernada bass. Sedangkan jari-jari lainnya untuk memetik senar bernada irama (rhythm).

Jari-jari pada tangan kiri digunakan untuk menekan senar, sedangkan ibu jarinya untuk menopang bagian belakang papan tekan.

Tangga Nada pada Alat Musik Gitar

Variasi jenis tangga nada pada gitar bermacam-macam, bergantung pada tingkat keahlian pemainnya.

Namun, secara umum alat musik petik yang satu ini menggunakan tangga nada diatonis. Tangga nada tersebut juga terdiri dari tujuh buah nada. Selain itu, terdapat tangga nada mayor dan tangga nada minor.

Tangga nada mayor menggunakan interval 1-1-½-1-1-1, sedangkan tangga nada minor menggunakan interval 1-½-1-1-½-1.

Jenis tangga nada pada gitar terdiri dari:

  1. Tangga nada pentatonic mayor

  2. Tangga nada pentatonic minor

Bermain gitar memerlukan ketekunan dan ketelitian agar dapat menghasilkan melodi yang diinginkan. Dengan terus mempelajari tangga nada yang ada, kemampuan bermain gitar akan terus terasah.

Video yang berhubungan

Postingan terbaru

LIHAT SEMUA