Apa yang dimaksud dengan satuan-satuan dalam ekosistem?

Merdeka.com - Di sekitarmu tentu ada ekosistem. Ada ekosistem sungai, danau, dan berbagai ekosistem lainnya. Ekosistem tersusun atas makhluk hidup dan makhluk tak hidup. Dalam ekosistem, terdapat satuan-satuan makhluk hidup. Individu, populasi, komunitas, biosfer yang merupakan satuan makhluk hidup dalam satu ekosistem. Nah, kali ini, yuk kita membahas 2 satuan di antaranya, yaitu individu dan populasi.

1. Individu

Kamu tentu pernah melihat seekor keledai, atau sebatang pohon kelapa? Seekor keledai atau sebatang pohon kelapa dinamakan individu. Demikian juga dengan sebatang pohon mangga. Individu adalah satuan makhluk hidup tunggal. Jadi kalau ada kebun yang berisi beberapa pohon kelapa, satuan itu nggak lagi disebut individu.

2. Populasi

Sekumpulan ikan lele di kolam disebut dengan populasi ikan lele. Sekumpulan kuda di padang rumput disebut dengan populasi kuda. Jika di dalam padang rumput itu juga ditumbuhi sekumpulan tumbuhan dandelion, berarti di padang itu juga terdapat populasi tumbuhan dandelion. Jadi, apa sebenarnya yang disebut sebagai populasi? Populasi adalah kumpulan individu sejenis yang hidup dalam suatu habitat tertentu. Selain contoh yang disebutkan, dapatkah kamu menyebutkan contoh-contoh populasi yang lain?

Untuk mengukur kepadatan populasi, kamu cukup menghitung oleh jumlah individu di dalam suatu populasi per satuan luas. Perubahan populasi dapat terjadi hampir setiap saat. Perubahan terjadi karena adanya pertambahan atau pengurangan jumlah populasi. Berkurang atau bertambahnya populasi ini dapat disebabkan oleh beberapa hal, misalnya, perubahan musim, imigrasi, ataupun emigrasi.

Imigrasi adalah pertambahan populasi karena adanya kelahiran (natalitas) dan pendatang dari tempat yang lain, sedangkan emigrasi adalah berkurangnya populasi karena adanya kematian (mortalitas) dan perginya individu ke tempat yang lain.

Perhatikan kebun sekolahmu. Kamu mungkin akan menemukan semut yang berderet, tanaman rumput  yang bergerombol, ada juga satu tumbuhan bougenvile yang tumbuh dengan suburnya. Semut yang berderet, sebatang pohon, dan kesatuan antara keduanya dalam suatu lingkungan merupakan satuan dalam ekoistem. Dalam ekosistem dikenal juga satuan-satuan ekosistem yang terdiri dari individu, populasi, komunitas, ekosistem dan biosfer. Tahukah kamu, apa perbedaannya?

1. Individu

Apa yang dimaksud dengan satuan-satuan dalam ekosistem?
Gambar Individu Zebra

Seekor kuda Zebra yang berdiri sendiri mampu memenuhi kebutuhannya secara mandiri, disebut dengan individu. Jadi, individu adalah satuan makhluk hidup tunggal.

2. Populasi

Apa yang dimaksud dengan satuan-satuan dalam ekosistem?
Gambar Populasi (Sekelompok) Zebra 

Gambar di atas menunjukkan sekumpulan kuda Zebra yang hidup bersama dalam suatu daerah tertentu. Sekumpulan makhluk hidup yang sejenis yang menempati suatu daerah tertentu dan dapat saling mengadakan interaksi disebut dengan populasi. Makhluk hidup dikatakan sejenis apabila mereka mempunyai persamaan bentuk tubuh dan mampu melakukan perkawinan yang dapat menghasilkan keturunan fertile (subur).

3. Komunitas

Populasi rumput, populasi pohon, populasi kuda Zebra, populasi semut, dan jerapah yang hidup bersama di lapangan rumput disebut komunitas. Jadi, komunitas adalah kumpulan dari populasi-polulasi yang berbeda dan hidup bersama di suatu tempat atau daerah tertentu. 

Tempat di mana makhluk hidup itu berada disebut habitat. Habitat tanaman rumput adalah tanah atau daratan. Tumbuhan  memperoleh garam mineral dan air dari tanah. Zat mineral tanah dapat berasal dari daun tumbuhan yang gugur maupun sisa-sisa makanan hewan yang diuraikan oleh bakteri pengurai dan terpadu dengan tanah menjadi humus. Dengan demikian, makhluk hidup yang mendiami suatu habitat selalu berhubungan, bahkan saling tergantung dengan lingkungannya. Lingkungan adalah segala sesuatu yang terdapat di sekitar makhluk hidup.

Apa yang dimaksud dengan satuan-satuan dalam ekosistem?
Gambar (a) Komunitas - kumpulan populasi, (b) Ekosistem - kesatuan biotik dengan abiotik
 

4. Ekosistem 

Kesatuan komunitas dengan lingkungannya di mana terjadi hubungan timbal balik disebut ekosistem. Ilmu yang mempelajari hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkungannya disebut ekologi.

5. Biosfer

Apa yang dimaksud dengan satuan-satuan dalam ekosistem?
Gambar Biosfer - seluruh ekosistem di permukaan bumi

Batas ekosistem bervariasi. Ekosistem terbesar di bumi adalah biosfer, yang disusun oleh seluruh eksosistem dari berbagai bagian bumi. Ada bermacam-macam eksositem di antaranya eksositem hutan, laut, sungai, rawa, dan pantai. Beberapa ekosistem buatan yang sengaja dibuat manusia antara lain sawah, kolam, dan akuarium.

Ayo, Kerjakan Soal berikut! 

Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas!

1. Apa yang dimaksud dengan (a). Interaksi, (b). Ekosistem 

Jawab:

a. Interaksi adalah hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan makhluk hidup atau makhluk hidup dengan lingkungannya.

b. Ekosistem adalah suatu sistem yang di dalamnya terdapat interaksi antara setiap komponen baik biotik maupun abiotik.  

2. Apa yang dimaksud dengan (a).  Individu, (b). Populasi (c). Komunitas 

Jawab:

a. Individu adalah suatu unti terkecil makhluk hidup dalam suatu ekosistem.

b. Populasi adalah sekumpulan individu sejenis di suatu tempat dan waktu tertentu.

c. Komunitas adalah sekumpulan beberapa populasi dari berbagai spesies yang hidup di suatu area. 

Referensi:

Buku Siswa Ilmu Pengetahuan Alam. SMP/MTs Kelas VII Semester 2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Edisi Revisi Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2017.

IPA TERPADU: SMP/MTs Kelas VII oleh Anny Winarsih, Agung Nugroho, Sulityoso HP, M Zajuri,    Supliyadi, Slamet Suyanto. — Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2008.

Ilmu pengetahuan alam 1 : untuk SMP/MTs/ kelas VII Teguh Sugiyarto, Eny Ismawati — Jakarta: Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2008.

Gambar Biosfer  oleh PIRO4D dari Pixabay

Baca juga:


Page 2